Bio One kembali memerankan tokoh Gepeng, namun kali ini dalam film Srimulat: Hidup Memang Komedi. Memerankan Gepeng, Bio One mengungkap kesulitan lepas dari karakter tersebut.
Bio One tampaknya sudah menyatu dengan karakter Gepeng, legenda pelawak Tanah Air. Ia bahkan menyebut memerankan Gepeng menjadi beban tersendiri untuknya.
Bagaimana informasi lengkap seputar Bio One yang memerankan Gepeng? Berikut Popmama.com telah merangkum Bio One sebut sulit keluar dari karakter Gepeng Srimulat.
1. Beban memerankan Gepeng Srimulat
Instagram.com/filmsrimulat
Setelah sukses memerankan Gepeng dalam Srimulat: Hil yang Mustahal - Babak Pertama, Bio One kembali memerankan Gepeng yang kali ini filmnya memiliki alur berbeda dari sebelumnya. Tokoh Gepeng akan hadir dalam film Srimulat: Hidup Memang Komedi.
Walaupun bukan pertama kali memerankan Gepeng, Bio One tetap memikul beban dalam memerankan legenda pelawak Indonesia tersebut. Ia bahkan takut tidak bisa memenuhi ekspektasi dari keluarga Srimulat beserta para peminatnya
"Selain para yang kenal dengan Gepeng, pengikutnya tapi sekeluarga juga, keluarga Almarhum Freddy Aris, keluarga Srimulat juga banyak banget. Ekspektasi-ekspektasi penonton untuk para peminatnya kan yang menjadi beban pasti, tapi semoga memenuhi lah apa yang diinginkan," ungkap Bio dalam acara Press Conference Launching Official Poster & Trailer Film Srimulat: Hidup Memang Komedi pada Selasa (31/10/2023) di Plaza Senayan, Jakarta.
2. Bio One butuh waktu lama keluar dari peran Gepeng
Instagram.com/filmsrimulat
Tokoh Gepeng yang ikonik dalam grup lawak Srimulat menjadi tantangan tersendiri untuk Bio One dalam memerankan karakternya. Ia bahkan mengungkap membutuhkan waktu hingga setahun lamanya untuk bisa keluar dari karakter Gepeng.
"Keluarnya lama sih, kira-kira sekitar setengah tahun lah, setahun karena orang kan masuknya juga bikinnya lumayan lama terus kaya ternyata pintu keluarnya juga lumayan lama kaya bisa keluar dari karakter yang dulu," tutur Bio.
Terlalu mendalami karaoke Gepeng bahkan membuat Bio One memiliki rasa sayang dengan tokoh yang ia mainkan tersebut. Inilah yang kemudian membuatnya sulit keluar dari peran Gepeng.
"Gue sempet sayang banget nih sama karakternya, untuk keluar dari karakter yang kita sayangin itu lumayan susah," sambungnya.
Editors' Pick
3. Bio One berusaha tampil mirip dengan Gepeng
Instagram.com/bojvoyej
Film Srimulat: Hidup Memang Komedi baru saja mengeluarkan trailer resmi mereka. Dalam trailer, kamu bisa melihat cuplikan Bio One yang tampil totalitas menjadi Gepeng.
Penampilan Bio One tersebut memang sejatinya ditekankan sutradara, Fajar Nugros agar tokoh Gepeng yang disampaikan sesuai dengan aslinya. Bio pun mengubah penampilan fisiknya layaknya Gepeng.
"Banyak sih selain fisik, selain cara ngomong, ada juga cara jalan, untung dibantuin sama Mas Rosa kita bagi beberapa bagian untuk membentuk suatu karakter yang memang pernah ada. Jadi, banyak banget bagiannya yang kita siapin dalam sebulan setengah lebih gitu," ujar Bio.
4. Progres karakter yang dimainkan dari sebelumnya
Instagram.com/filmsrimulat
Seperti yang telah disinggung, Bio One memerankan Gepeng bukan untuk pertama kalinya. Tokoh Gepeng pada film Srimulat: Hidup Memang Komedi diungkap Bio One memiliki progresi yang berbeda dari versi sebelumnya tahun 2022.
"Kalau ngomongin progresi karakternya pasti ada bahkan ini filmnya sendiri gak berkesinambungan sama yang kemarin," ujar Bio.
Aktor satu ini bahkan menyebut walaupun alur film Srimulat: Hidup Memang Komedi tidak melanjutkan versi sebelumnya, kemajuan karakter Gepeng pun masih berdekatan dengan versi sebelumnya.
"Jadi, pasti grafik karakternya akan berdekatan dengan yang baru," sambungnya.
5. Bio One sebagai Gepeng Srimulat
Instagram.com/bojvoyej
Film Srimulat: Hidup Memang Komedi akan mengisahkan perjuangan Gepeng dalam mencari jati diri sebagai pelawak sekaligus kisah romansanya dengan Royani.
Film ini tidak melanjutkan versi sebelumnya, melainkan menghadirkan cerita yang baru.
Sinopsis Film Srimulat: Hidup Memang Komedi
Instagram.com/idnpictures
“Srimulat: Hidup Memang Komedi” mengisahkan perjuangan grup lawak asal daerah, Srimulat, dalam meraih popularitas sebagai bintang televisi. Untuk merebut hati penonton. Indonesia, para anggota Srimulat pun harus menemukan karakter unik mereka masing-masing.
“Srimulat: Hidup Memang Komedi” secara mendalam menghadirkan perjuangan Gepeng dalam menemukan jati dirinya sebagai pelawak sekaligus kisah romansanya dengan Royani. Sementara itu, Tessy mengalami krisis identitas yang berujung dipenjara dan menambah kompleksitas perjalanan Srimulat.
Namun, melalui perjuangan dan tantangan ini, kru Srimulat menyadari betapa pentingnya kerja sama dan kasih sayang dalam menghadapi masalah masing-masing. Mereka akhirnya menyatukan langkah sebagai tim yang solid dan berhasil memberikan penampilan yang menghibur bagi warga Indonesia melalui acara televisi nasional.
Bagi kamu yang penasaran dan ingin segara menonton, film Srimulat: Hidup Memang Komedi akan tayang di bioskop pada 23 November 2023. Nantikan penayangannya, ya!
Nah, itu dia informasi seputar Bio One sebut sulit keluar dari karakter Gepeng Srimulat. Semoga menjawab.