Drama Korea Celebrity telah tayang di Netflix sejak Jumat (30/6/20223). Drama Korea yang dibintangi oleh Park Gyu Young sebagai pemeren utama ini berhasil menjadi trending topic di Twitter.
Pasalnya, Celebrity mengangkat kisah kehidupan selebriti yang penuh skandal. Dibumbui dengan genre thriller dan misteri, drama Korea Celebrity mengusung cerita yang segar.
Bagi yang penasaran dengan drama Korea Celebrity, berikut Popmama.com telah merangkum informasi seputar fakta drama Korea Celebrity, mengulik kehidupan artis yang dapat disimak di bawah ini. Apa saja?
1. Perjuangan menjadi artis terkenal
Instagram.com/netflixkr
Drama Korea Celebrity berkisah tentang Seo Ah Ri (Park Gyu Young), sosok perempuan yang jatuh miskin akibat keluarganya bangkrut. Awalnya, Seo Ah Ri tidak tertarik dengan dunia hiburan, bahkan dirinya tidak memiliki akun sosial media.
Kini, hidupnya telah berubah saat bertemu dengan teman semasa SMA yang menjadi selebriti ternama berkat kepopulerannya di media sosial. Ah Ri pada akhirnya turut terjun di media sosial dan berhasil menjadi selebriti ternama dengan pengikut lebih dari 1 juta.
Ketenarannya di dunia hiburan membuat rekan satu artis turut iri dengan Ah Ri. Hingga suatu saat, Seo Ah Ri terseret ke dalam sebuah skandal dan sisi kelam dunia hiburan. Drama Korea ini akan mengungkap sisi gelap dunia para selebriti dengan skandal panas yang menyeret mereka.
2. Dibintangi artis tenama Park Gyu Young
Instagram.com/lavieenbluu
Park Gyu Young merupakan aktris ternama Korea Selatan yang telah banyak membintangi drama Korea populer seperti Suspicious Partner, It's Okay to Not Be Okay, Sweet Home, The Devil Judge, dan Squid Game Season 2 mendatang.
Aktris kelahiran tahun 1993 yang mengawali karier di JYP Entertainment ini mengalami peningkatan puncak kariernya setelah membintangi Suspicious Partner sebagai Park So Young dan It's Okay to Not Be Okay sebagai Nam Joo Ri.
Pada tahun 2021, Park Gyu Young berhasil meraih penghargaan sebagai aktris pendatang baru terbaik dan pasangan terbaik untuk drama Korea Dali and Cocky Prince pada 2021 KBS Drama Awards.
Berkat aktingnya yang mengesankan dan banyak menarik perhatian penonton, membawa Park Gyu Young tampil sebagai pemain dalam Squid Game Season 2 yang tayang mendatang. Kini, namanya kembali melambung tinggi berkat perannnya sebagai Seo Ah Ri di drama Korea Celebrity.
Editors' Pick
3. Kembalinya Kang Min Hyuk di layar drama
Instagram.com/mr_kanggun
Kang Min Hyuk merupakan personil CN BLUE yang telah mengawali kariernya sejak tahun 2009. Selain sebagai seorang idol, dirinya turut aktif membintangi berbagai judul drama Korea populer, salah satunya The Heirs pada 2013.
Kembalinya Kang Min Hyuk sebagai aktor menjadi obat rindu untuk penggemarnya yang telah lama tidak melihat sang idola muncul di layar drama setelah membintangi Oh! Master pada 2021.
Berperan sebagai Han Jun Kyung di drama Korea Celebrity membuat Kang Min Hyuk berhasil membawa karakter seorang CEO perusahaan kosmetik ternama, The Hue Cosmetic yang muda, tampan, dan memesona.
Pada tahun 2013, Kang Min Hyuk berhasil meraih penghargaan sebagai bintang terbaru untuk drama Korea The Heirs pada 2013 SBS Drama Awards. Pada drama Korea Celebrity, Kang Min Hyuk akan terlibat dengan Park Gyu Young.
4. Disutradarai oleh Kim Cheol Kyu
Instagram.com/netflixkr
Kim Cheol Kyu merupakan sutradara ternama asal Kore Selatan yang telah menyutradarai banyak drama Korea populer, seperti Hwang Jin Yi, Emergency Couple, Chicago Typewritter, Mother, Flower of Evil, dan Celebrity sebagai projek barunya.
Berkat drama Korea Flower of Evil pada 2020 yang dibintangi oleh Lee Joon Gi membawa Kim Cheol Kyu sebagai sutradara terbaik pada 2021 (57th) BaekSang Arts Awards.
Flower of Evil sendiri merupakan drama Korea bergenre thriller, romansa, dan misteri yang berhasil meraih rating tinggi sebagai drama Korea populer selama penayangan. Drama ini juga berhasil menghubungkan chemistry di atara pemeran utamanya.
5. Garapan penulis Kim Yi Young
Instagram.com/netflixkr
Nama penulis satu ini sudah tidak asing lagi di dunia drama Korea. Bagi yang pernah menonton drama Korea populer Dong Yi yang dirilis tahun 2010 tentu tidak asing dengan penulis Kim Yi Young.
Pasalnya, Kim Yi Young menjadi orang di balik layar yang turut andil dalam kesuksesan Dong Yi yang dibintangi oleh Han Hyo Joo. Drama Korea Dong Yi garapan Kim Yi Young ini telah mencetak rekor sebagai drama Korea populer di Asia dan memperoleh rating tinggi di stasiun televisi Jepang.
Pada tahun 2010, Dong Yi berhasil membawa para pemerannya mencetak penghargaan sebagai aktor dan aktris terbaik pada ajang 2010 3rd Korea Drama Awards dan MBC Drama Awards. Drama Korea Celebrity menjadi garapan terbarunya setelah Haechi yang dirilis pada 2019 dan Hwajung pada 2015.
6. Tampil perdana Yuqi (G)I-DLE
Instagram.com/netflixkr
Yuqi merupakan personil (G)I-DLE yang memulai debut kariernya sebagai aktris dalam drama Korea Celebrity. Yuqi secara khusus tampil pada epsiode 8-9 sebagai Zhang Wei.
Penampilan perdananya sebagai cameo pada drama Korea Celebrity memantik berbagai respon penggemar yang terkagum dengan kemampuan aktingnya.
Idol K-Pop asal China ini berhasil tampil memukau walaupun hanya beberapa saat. Setelah penampilan perdananya di Celebrity, banyak penggemar yang berharap Yuqi dapat kembali tampil di drama Korea. (G)I-DLE sendiri baru comeback dengan lagu "Queencard".
7. Dibintangi oleh Lee Chung Ah
Instagram.com/leechungah
Lee Chung Ah merupakan aktris ternama asal Korea Selatan yang telah membintangi banyak drama Korea, seperti One Dollar Lawyer, Awaken, VIP, Lucky Romance, Vampire Detective, Wonderful Mama, dan lain sebagainya.
Pada tahun 2019, Lee Chung Ah berhasil meraih penghargaan sebagai best supporting actress dalam drama Korea VIP pada ajang 2019 SBS Drama Awards.
Pencapaiannya tidak hanya sampai di sana karena pada tahun 2022, dirinya juga berhasil meraih penghargaan sebagai best performing award dalam drama Korea One Dollar Lawyer pada 2022 SBS Drama Awards.
Itu dia informasi seputar fakta drama Korea Celebrity, mengulik kehidupan artis. Semoga bermanfaat, ya.