9 Rekomendasi Kafe Bertema Unik di Korea Selatan, Wajib Dikunjungi!

Kunjungi cafe-cafe bertema unik ini saat ke Korea Selatan, ada Ddong Cafe!

1 September 2023

9 Rekomendasi Kafe Bertema Unik Korea Selatan, Wajib Dikunjungi
Unsplash/Minsoo Eun

Berkembangnya hallyu, membuat Korea Selatan menjadi salah satu negara yang paling diminati untuk dikunjungi. Negara satu ini bahkan dikenal dengan budaya yang sangat menghargai estetika dan tampilan visual.

Kafe dengan desain unik dan menarik menjadi cara untuk menarik perhatian dan memberikan pengalaman visual menakjubkan bagi wisatawan lokal maupun internasional. 

Kafe dengan tema unik sering kali terinspirasi oleh tren budaya populer, seperti karakter kartun, selebriti, atau gaya tertentu. Budaya minum kopi di Korea Selatan juga sangat terkait dengan keberadaan kafe-kafe yang beragam dan unik ini.

Bagi kamu yang akan berkunjung ke Korea Selatan dan ingin menghabiskan waktu di kafe, berikut Popmama.com telah merangkum 9 rekomendasi kafe bertema unik di Korea Selatan, wajib dikunjungi! Simak di bawah ini. 

1. Café DIOR Seoul

1. Café DIOR Seoul
danielfooddiary.com

Rekomendasi pertama ialah Café Dior Seoul, kafe mewah dengan mengusung tema merek fesyen ternama, Dior ini dan berlokasi di ibu kota Korea Selatan, Seoul. Kafe ini menjadi tempat untuk kamu para penggemar mode untuk dapat merasakan atmosfer glamor dan elegan ala Dior. 

Lokasinya sendiri terletak di Cheongdam-dong, salah satu daerah yang terkenal dengan kawasan perbelanjaan mewah dan gaya hidup yang berkembang pesat di Seoul.

Kafe ini dirancang dengan elegansi yang khas Dior dengan kombinasi unsur-unsur modern dan klasik. Warna dominan Dior seperti biru navy dan putih memberikan identitas merek Dior yang khas.

Café Dior Seoul sering kali meluncurkan konsep pop-up yang berubah-ubah sesuai dengan koleksi terbaru atau kampanye Dior. Ini menciptakan pengalaman yang unik dan berbeda setiap kali kamu mengunjungi kafe.

Untuk makanannya sendiri, kafe ini menawarkan berbagai makanan ringan, kue-kue, dan minuman yang berkualitas tinggi. Menunya sering kali terinspirasi oleh tema koleksi Dior tertentu, menciptakan harmoni antara dunia mode dan kuliner.

2. CHAN by Hikoco

2. CHAN by Hikoco
Instagram.com/kdramatrails

Rekomendasi kedua merupakan CHAN by Hikoco, kafe milik ayah dari Chanyeol EXO. Kafe ini bernuansa seni yang kental dihiasi dengan beragam alat musik hingga kostum yang dibeli Chanyeol untuk Halloween

Kafe ini menyediakan panggung musik dengan keyboard, drum, dan guitar set untuk live music pada malam hari. Di siang hari, kamu bisa mencicipi homemade burger khas CHAN by Hikoco.

Kamu bisa mengunjungi CHAN by Hikoco yang berlokasi di Yangpyeong-ro, Seoul, Korea Selatan. Jika beruntung, kamu dapat berkesempatan bertemu dengan Chanyeol secara langsung, lho!

Member EXO satu ini dikenal suka mengunjungi kafe milik ayahnya. Menurut sumber, CHAN by Hikoco tutup setiap hari Minggu, sehingga kamu dapat mengunjungi kafe ini pada hari Senin hingga Sabtu.

3. Ddong Cafe

3. Ddong Cafe
Instagram.com/ktoid

Ddong Cafe atau dkenal dengan sebutan "Poop Cafe" merupakan jenis kafe yang cukup unik dengan tema yang menarik di Korea Selatan. Nama "Ddong" dalam bahasa Korea berarti "kotoran" dan kafe ini memiliki desain dan dekorasi yang terinspirasi dari bentuk dan tampilan kotoran.

Kafe yang terdengar aneh ini ternyata menarik minat banyak pengunjung karena keunikannya. Ddong Cafe didesain dengan tema yang khas dan dekorasi yang mencerminkan bentuk hingga warna kotoran.

Meskipun tema kotoran mendominasi desain kafe, makanan dan minuman yang disajikan tidak memiliki hubungan dengan tema tersebut. Pengunjung dapat menikmati berbagai jenis minuman, seperti kopi, teh, dan minuman dingin, serta makanan ringan seperti kue dan roti.

Ddong Cafe adalah salah satu contoh kafe dengan tema unik yang menarik perhatian wisatawan. Para pengunjung kafe ini sering datang untuk merasakan suasana yang lucu dan unik.

Berlokasi di Seoul, kafe ini juga menarik bagi mereka yang ingin mengambil foto Instagrammable di media sosial. Desain dan tema yang unik membuat kafe ini menjadi tempat yang estetik.

Editors' Pick

4. Kamong Cafe

4. Kamong Cafe
Instagram.com/kamongcafe

Selanjutnya, Kamong Cafe milik kakak perempuan dari Kai EXO. Kamong Cafe menjadi salah satu kafe terkenal di kalangan anak muda Seoul terutama EXO-L. 

Kafe dengan interior dominan hitam dan putih ini menawarkan tempat yang cozy untuk berkumpul. Kamong Cafe menawarkan menu wafel dan beragam jus buah hingga Americano

Satu hal yang terkenal dari Kamong selain wafelnya ialah minuman musiman mereka. Kamong Cafe memiliki minuman ginseng yang mengandung madu dan susu segar. Cocok untuk kamu yang menyukai ginseng atau minuman herbal.

Jika beruntung, kamu bisa saja bertemu dengan Kai secara langsung, lho! Idol kelahiran 1994 ini memang dikenal suka mengunjungi kafe milik kakaknya. 

5. Magnate Cafe

5. Magnate Cafe
Instagram.com/magnate_official_

Bagi kamu para ARMY mungkin sudah tidak asing dengan Magnate Cafe milik ayah dari Jimin BTS. Kafe yang terletak di Busan ini menawarkan interior yang artistik dan unik. 

Magnate Cafe menyajikan minuman kopi dan hidangan penutup yang lezat. Saat cuaca cerah, pengunjung kafe bisa bersantai di bangku-bangku yang ada di bagian halaman. 

Di salah satu sudut kafe dihiasi dengan tulisan tentang pionir pop art, Andy Warhol beserta karya kenamaannya, The Marilyn Diptych. Detailnya yang industrial dan Instagramable, cocok dijadikan spot foto untuk diunggah di Instagram.

6. Snow Cafe

6. Snow Cafe
Instagram.com/ktoid

Snow Cafe mungkin cocok dan banyak disukai anak-anak. Bagaimana tidak, kafe ini menawarkan desain interior khas musim dingin dengan dihiasi banyak manusia salju. 

Pada bagian luar kafe, terdiri banyak manusia salju Pulau Nami yang semakin melengkapi keindahan kafe satu ini. Lokasinya sendiri terletak di Gyeonggi-do, Korea Selatan. 

Snow Cafe buka dari pukul 08.00 KST hingga 20.00 KST. Kamu bisa mengajak anak tercinta ataupun sekadar menghabiskan waktu untuk bersantai di musim dingin. 

7. Stylenanda Pink Pool Cafe

7. Stylenanda Pink Pool Cafe
Instagram.com/pinkpoolcafe

Stylenanda Pink Pool Cafe merupakan kafe dengan tema unik selanjutnya yang terletak di area  Myeongdong, Seoul, Korea Selatan. Nama "Stylenanda" merujuk kepada merek fesyen dan kecantikan ternama Korea di sekitar Myeongdong.

Adapun nama "Pink Pool" mengacu pada desain kafe yang menyerupai kolam renang berwarna merah muda. Kafe ini terkenal karena estetika yang kuat dan unik. Warna merah muda yang dominan, desain modern, dan dekorasi mencolok menciptakan pengalaman visual yang menarik.

Stylenanda Pink Pool Cafe menjadi daya tarik bagi kamu yang ingin mengambil foto estetik nan lucu untuk diunggah di media sosial. Selain desainnya yang unik, Stylenanda Pink Pool Cafe juga menawarkan berbagai jenis minuman dan makanan ringan yang disesuaikan dengan tema dan estetika kafe.

Kafe ini terletak di dekat butik Stylenanda di Myeongdong yang menjadikannya sebagai tempat cocok untuk pengunjung yang tertarik dengan mode dan produk kecantikan Korea.

8. Thanks Nature Cafe

8. Thanks Nature Cafe
Instagram.com/thanks_nature_cafe_

Thanks Nature Cafe terletak di Seoul, Korea Selatan dan terkenal karena memiliki dua ekor domba yang berkeliaran di area luar kafe. Nama "Thanks Nature" dapat diartikan sebagai ungkapan rasa terima kasih terhadap alam atau makhluk hidup yang mencerminkan keunikan dari kafe ini.

Salah satu daya tarik utama dari Thanks Nature Cafe adalah keberadaan dua domba hidup di mana pengunjung dapat berinteraksi dengan domba-domba ini seperti memberi makan, dan mengambil foto.

Thanks Nature Cafe terletak di kawasan Hongdae di Seoul. Hongdae dikenal sebagai area yang ramai dengan kehidupan malam, seni jalanan, toko-toko indie, dan kafe-kafe kreatif.

Meskipun kambing menjadi daya tarik utama, interior kafe juga dirancang dengan nyaman dan estetika yang menarik. Kafe ini sering kali memiliki dekorasi yang mengingatkan pada suasana alam, seperti rumput buatan atau hiasan-hiasan yang terinspirasi dari alam.

Thanks Nature Cafe menawarkan berbagai jenis minuman, seperti kopi dan teh, serta makanan ringan seperti roti dan kue. Meskipun kafe ini dikenal karena kehadiran kambing, makanan dan minuman yang disajikan tidak berkaitan dengan hewan tersebut, ya.

9. Terarosa - POSCO Center Branch

9. Terarosa - POSCO Center Branch
Instagram.com/ktoid

Terarosa merupakan merek kafe terkenal di Korea Selatan karena kopinya yang berkualitas tinggi dengan suasana kafe yang nyaman. Terarosa memiliki berbagai cabang di seluruh Korea dan "POSCO Center Branch" merujuk kepada salah satu cabangnya yang terletak di pusat bisnis POSCO Center.

Terarosa menyajikan berbagai jenis minuman kopi, seperti espresso, latte, americano, serta ice coffee dan beragam kue. Kafe ini memiliki desain interior yang nyaman dan modern, menciptakan tempat yang cocok untuk bersantai ataupun bekerja.

Beberapa cabang Terarosa, termasuk yang di POSCO Center menyediakan fasilitas tambahan seperti Wi-Fi gratis, stopkontak, dan tempat duduk yang nyaman. Terarosa terus berkembang dan memiliki reputasi yang baik di kalangan pecinta kopi di Korea Selatan. 

Nah, itu dia informasi seputar 9 rekomendasi kafe bertema unik di Korea Selatan, wajib dikunjungi! Semoga bermanfaat!

Baca juga:

The Latest