Rachel Vennya Hingga Justin Bieber Galang Dana untuk Lawan Corona
Bukan hanya menggalang dana, beberapa selebritis juga merogoh kocek pribadi untuk donasi. Salut!
18 Maret 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Virus corona sudah menjadi fenomena dunia yang menumbuhkan kekawatiran bagi banyak manusia. Pertumbuhan pasien yang terinfeksi terus berkembang, bukan hanya di negara lain, di Indonesia pun terus alami peningkatan.
Melihat hal ini, para selebritis Tanah Air maupun internasional mengungkapkan kepeduliannya kepada pasien yang terinfeksi virus corona.
Melalui lembaga tertentu, mengajak orang lain dari unggahannya di media sosial, atau melakukan donasi dari kocek pribadi para selebritis ini turut serta bergerak untuk membantu banyak orang lain keluar dari permasalahan virus corona yang semakin mewabah.
Siapa saja mereka yang memilih untuk membantu banyak orang melewati kesulitan dalam memberantas virus corona?
Berikut Popmama.com rangkum dari berbagai sumber, selebritis Indonesia dan internasional yang berdonasi untuk para pasien yang terjangkit virus corona maupun untuk para tenaga medis.
1. Rachel Vennya galang dana melawan COVID-19, belum 24 jam sudah mencapai lebih dari 1M
Keajaiban media sosial memang luar biasa. Selain sumber informasi, tak sedikit orang yang memanfaatkan media sosial sebagai sarana untuk menggalang dana demi memenuhi kebutuhan orang yang memerlukan.
Apalagi media sosial tersebut dimiliki oleh orang yang berpengaruh atau influencer seperti Rachel Vennya.
Mama dua anak ini berhasil mengumpulkan lebih dari 1 Miliar dana kurang dari 24 jam. Ia sangat berterima kasih kepada para "sahabat online" yang berpartisipasi dalam penggalangan dana yang ia lakukan.
Pada video yang ia unggah di Instagramnya, ia mengatakan bahwa ia tak menyangka bahwa banyak sekali followers nya yang sangat antusias menyumbang untuk memenuhi kebutuhan alat-alat medis.
"Ini menjadi amanah yang sangat besar buat aku dan tim Kita Bisa karena ini amanah baik dari ribuan orang baik di luar sana," katanya.
Selain berbagi melalui video, ia juga ungkapkan perasaannya melalui caption di unggahan Instagram:
Kurang dari 24 jam sudah terkumpul 1.1 Miliyard rupiah! Jujur sblm take video ini aku nangis (maaf lebay) aku ga nyangka, speechless!
Guys, perjuangan kita belum selesai, ini baru awal dari perjuangan kita, siap naikin target donasi? Bismillah, teman teman online aku TERBAIK.
Saat ini, kita bakal nyalurin bantuan alat perlindungan diri ke 8 rumah sakit kayak RS Persahabatan, Fatmawati, Pasar Minggu, Sulianti Saroso, Gatot Soebroto, Mintoharjo, Bhayangkara, dan RSUD Cengkareng, dan akan lebih banyak lagi seiring berjalannya donasi dari orang2 baik.
Menurut Rachel, teman-teman di tim Kita Bisa juga akan menyalurkan bantuan ini ke lebih dari rumah sakit yang ia sebutkan.
"Aku percaya, donasi ini salah satu cara positif yang bisa kita lakukan. Aku dan tim Kita Bisa masih mendapat DM info rumah sakit yang membutuhkan perlindungan," ungkapnya.
Melihat masih banyak rumah sakit yang membutuhkan perlindungan ekstra, Rachel Vennya akan terus dan menaikkan target donasi tersebut.
Luar biasa Mama yang satu ini. Selalu sebarkan pesan positif ya!
2. Tepat ulang tahun di usia 34, Nikita Mirzani sumbang untuk penanggulangan virus corona
Artis dan pembawa acara Nikita Mirzani juga turut peduli dengan fenomena virus corona yang terus mewabah.
Tepat di hari ulang tahunnya ke 34, ia mendonasikan uang sebesar Rp 100 juta untuk penanggulangan virus corona di Indonesia.
Selasa (17/3/2020), artis yang akrab disapa Nyai ini mengungkapkan pesan dalam sebuah video di akun Instagramnya.
"Alhamdulillah, 34 tahun umur saya. Niki bahagia banget bisa merayakan bersama sahabat terkasih. Tapi Niki sedih, virus corona sudah menyebar luas sampai ke Indonesia. Niki ada sedikit rezeki, Niki akan menyumbangkan 100 juta. Uang Niki pribadi. Mudah-mudahan bisa membantu mengurangi penyebaran virus corona yang ada di Indonesia. Niki sebagai public figur merasakan dampaknya begitu berasa. Nki berdoa semoga musibah ini cepat berlalu. Supaya kita bisa beraktivitas lagi seperti biasa. Mudah-mudahanbisa mencetus publik figur lainnya dan orang yang punya uang diluar sana," kata Niki pada IGTV Instagramnya.
Niki mengungkap doa dalam IGTV nya agar Indonesia bisa kembali normal dan orang-orang bisa kembali melakukan kegiatannya seperti biasa.
Selamat ulang tahun untuk Nikita!
3. Afgan mengajak orang lain untuk berdonasi alat kesehatan untuk petugas medis
Penyanyi Afgansyah Reza juga turut menggalang dana dengan Kita Bisa. Melalui Insta Story akun Instagram ia menjelaskan campaign yang ia lakukan untuk bersama-sama dengan para followers-nya di Instagram untuk bersama-sama membantu tim medis juga orang-orang yang terinfeksi virus corona.
"Gue ingin menggalang dana untuk staf medis, untuk memenuhi kebutuhan alat-alat proteksi, seperti masker, hand sanitizer dan semua yang bisa digunakan untuk proteksi mereka dari corona virus. Yang ingin turut membantu bisa mengunjungi afganfund.com," katanya dalam Insta Story akun Instagram pribadinya,
Pada akun afganfund.com, donasi ini diberi judul Lindungi Tenaga Medis Lawan Covid-19. Donasi ini akan diberikan untuk dokter, perawat, petugas rumah sakit, dan tenaga medis di Rumah Sakit rujukan COVID-19.
Hingga hari ini, Rabu (18/3/2020) pukul 12.09, dana donasi sudah mencapai angka Rp 133.284.703 dari 596 donatur yang berpartisipasi.
4. Melanie Subono himbau untuk berbagi masker
Melalui unggahannya di Instagram pada Selasa (17/3/2020), Melanie Subono mengajak para pengikutnya di akun media sosialnya untuk bergerak menyumbangkan masker yang akan ia distribusikan pada orang yang sangat memerlukan.
"Banyak orang nggak punya "RUMAH" buat pulang isolasi atau nggak punya kemampuan beli masker walaupun 5000 perak pun, maka lagi lagi kita gemas dan ini yang akan dilakukan. Lo boleh kirim masker ke gue dan gue distribusikan, Boleh bantu dana (yes terpaksa gue beli kan masker masker mahal itu, gue yakin kita bisa ). Atau ambil Masker pribadi lo 1 atau 2 saja. Kasih lah ke pengemis, anak jalanan, atau siapapun di sekitar lo yang nggak mampu beli. Silahkan dipilih," katanya.
Ia menghimbau untuk para pengikutnya di Instagram untuk menghubungi nomor yang tertera di profil bio pada Instagramnya jika ingin berbagi masker atau donasi dana.
Editors' Pick
5. Kim Woo Bin donasi sekitar 100 juta won untuk pencegahan virus corona di Korea Selatan
Dilansir dari Soompi.com, Community Chest of Korea Seoul mengumumkan bahwa Kim Woo Bin menyumbangkan 100 juta won (sekitar $ 82.000) untuk digunakan dalam pencegahan virus corona dan untuk rumah tangga yang secara sosial kurang beruntung.
Kim Woo Bin berkata, “Saya baru-baru ini melihat kisah-kisah malang di berita di mana orang-orang yang kurang beruntung secara sosial menggunakan fasilitas kesejahteraan sosial terinfeksi COVID-19. Silakan gunakan donasi ini sehingga orang-orang yang kurang beruntung secara sosial yang berurusan dengan kesulitan keuangan tidak juga menjadi lebih terpapar pada bahaya COVID-19."
6. Penyanyi asal Korea Selatan IU, sumbang dana Rp 1,1 Miliar untuk masyarakat di Daegu
IU penyanyi perempuan asal Korea Selatan juga mendonasikan masing-masing 100 juta won ke Good Neighbors dan ke Asosiasi Medis Korea.
Dia juga menyumbangkan pakaian anti-kontaminasi dan masker kepada Asosiasi Medis Korea untuk mendukung staf medis yang memerangi COVID-19.
7. Suga BTS dan Sutradara film Parasite Bong Joon-ho menyumbangkan lebih dari $ 164.000
Dilansir dari newsweek.com, pada 28 Februari 2020, Suga BTS dan sutradara film Parasite yang juga pemenang Oscar Bong Joon-ho telah menyumbangkan lebih dari $ 164.000 untuk upaya bantuan bencana coronavirus ketika negara itu memerangi wabah yang sedang berlangsung di Korea Selatan. Keduanya lahir di Daegu, pusat virus corona berkembang di Korea Selatan.
Bong dan rapper BTS masing-masing telah menyumbangkan lebih dari $ 82.000 kepada Asosiasi Bantuan Bencana Jembatan Penghubung Korea, organisasi itu mengkonfirmasi bedasarkan laporan kantor berita Yonhap.
Donasi digunakan untuk membeli dan mendistribusikan masker wajah dan pembersih tangan kepada mereka yang membutuhkan.
8. Blake Lively dan Ryan Reynolds melakukan donasi melalui Feeding America dan Food Banks Kanada
Dilansir dari marieclaire.com.au, pasangan selebritis terkenal, Blake Lively dan Ryan Reynolds telah menjanjikan $ 1 juta USD untuk Feeding America dan Food Banks Kanada, dua organisasi yang membantu keluarga berpenghasilan rendah dan orangtua.
“Jaga tubuh dan hatimu,” tulis Reynolds di media sosial. “Tinggalkan ruang untuk kesenangan. Panggil seseorang yang terisolasi dan mungkin perlu koneksi," ungkapnya sebagai kepeduliannya terhadap mewabahnya virus corona.
9. Melalui perusahaan miliknya, Lady Gaga menyumbangkan 20 persen dari keuntungan untuk penanggulangan virus corona di negaranya
Awal Maret ini, bintang pop, sekarang mogul kecantikan mengumumkan bahwa perusahaan kosmetiknya Haus Labs akan menyumbangkan 20 persen dari keuntungan online dari minggu sebelumnya ke bank makanan lokal di Los Angeles dan New York City.
Dana yang diubah menhadi makanan ini akan disalurkan pada orang-orang yang mengalami dampak penutupan sekolah dan tempat-tempat lain.
To our HAUS, Di tengah COVID-19, bisa terasa mudah tidak berdaya. Kami telah banyak berpikir tentang komunitas dan tanggung jawab kami di saat ketidakpastian ini. Jarak sosial adalah salah satu hal paling penting yang dapat kita lakukan untuk mengendalikan penyebaran virus ini dan kami mendorong komunitas kami dari seluruh dunia untuk berpartisipasi jika kamu bisa. Sebagai cara lain untuk mengambil tindakan, HAUS akan memberikan kembali kepada komunitas Los Angeles & New York City kami dengan menyumbangkan 20% dari keuntungan kami dari penjualan minggu lalu di Hauslabs.com ke bank makanan lokal (@lafoodbank & @ foodbank4nyc) untuk dapatkan makanan untuk mereka yang terkena dampak penutupan sekolah dan tempat-tempat lain yang menawarkan sumber daya kritis ini. Tetap aman dan kuat untuk diri sendiri dan orang lain. Mengirim cinta dari HAUS kami ke milikmu ?
10. Justin Bieber memberikan sumbangan kepada anak-anak di Beijing
Pada bulan Februari, artis itu berjanji untuk menyumbangkan 200.000 RNB ($ 29.000 USD), ke Yayasan Amal Chunmiao Beijing, sebuah badan amal anak-anak di China untuk membantu upaya bantuan virus corona.
"China kami mendukung Anda sebagai umat manusia kolektif dan telah memberikan sumbangan untuk mendukung," tulis Bieber di Instagram.
Menyaksikan berita itu, saya tidak dapat membayangkan betapa menakutkannya jika suatu penyakit baru memengaruhi istri, keluarga, dan teman-teman saya. Cina kami mendukung Anda sebagai umat manusia kolektif dan telah memberikan sumbangan untuk mendukung. Entah ini atau kebakaran Australia, kita semua harus ada di sana untuk satu sama lain. Shout out to my friend @kriswu for the conversation.
11. Lewat hastag #DanaDaruratUntukMasyarakat, Arief Muhammad ajak banyak orang bergerak melawan virus corona
Hari ini, Rabu (18/3) influencer Arief Muhammad membagikan postingan dalam Instagramnya untuk mengajak banyak orang lebih peduli dengan fenomena virus corona di tanah air.
Dalam caption, ia terinpirasi membuat gerakan ini dari Rachel Vennya yang sebelumnya berhasil mengumpulkan donasi untuk penanggulangan virus corona di Indonesia.
Ia menggalang dana melalui website Kita Bisa untuk membantu masyarakat kecil yang masih berjuang di luar dan rawan terinfeksi virus corona. Sebut saja, driver ojek online, pasukan orange (petugas kebersihan), pedagang kopi keliling, supir angkutan, dan masyarakat kecil lainnya.
Melalui hastag #DanaDaruratUntukMasyarakat, ia mengajak followers-nya untuk membantu melindungi masyarakat kecil. terutama mereka yang tinggal di kawasan yang mudah terinfeksi virus corona.
Pada postingannya tersebut, Arief berpendapat mengenai penyebaran COVID-19 yang sudah mewabah di Tanah Air.
" Makin kesini, makin banyak orang penting dan terkenal ketahuan positif terinfeksi Virus Corona. Kenapa? Karena mereka punya akses dan privilege untuk pengecekan. Masyarakat yang gajinya pas-pasan gimana? Boro-boro untuk pengobatan, bahkan untuk pengobatan, bahkan untuk sekedar pengecekan aja mereka kesulitan," ungkap Arief.
Ia mengajak, bersama-sama untuk menyisihkan sedikit rejeki membantu masyarakat kecil dari virus corona. Hasil donasi ini akan digunakan untuk:
1. Memberikan sembako dan kebutuhan pokok lainnya kepada masyarakat kecil di daerah rawan infeksi corona.
"Dengan bantuan ini, masyarakat kecil bisa #dirumahaja untuk sementara waktu, jadi bisa mengurangi risiko mereka dari corona," tulisnya.
2. Bekerja sama dengan rumah sakit, memberi akses kesehatan bagi masyarakat untuk pengecekan dan pengobatan, agar terlindungi dari corona.
Arief mengatakan karena masalah biaya, nggak semua orang bisa mendapatkan akses kesehatan. "Maka dari itu kita harus mempermudah akses kesehatan masyarakat kecil supaya bisa terlindung dari corona," tambah Arief.
Itulah para seberitis yang bergerak untuk membuat penggalangan dana maupun mendonasikan uangnya untuk menanggulangi virus corona yang semakin mewabah di Indonesia.
Semoga semakin banyak orang-orang dengan kemampuan lebih, untuk bisa melakukan tindakan yang sama dengan kesebelas publik figur ini ya, Ma!
Baca juga:
- Libur Corona, 5 Cara Jitu agar si Anak Tetap Produktif di Rumah
- Terpaksa Keluar Rumah? Ikuti 7 Cara Terhindar dari Virus Corona Ini
- 7 Tanda Daya Tahan Tubuh Lemah, Hati-Hati Mudah Terkena Virus Corona