Rachel Vennya Kabur saat Karantina, Kemenkes: Bisa Ancam Nyawa Orang
Rachel dibantu oleh oknum TNI untuk kabur karantina
14 Oktober 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Rachel Vennya diduga kabur saat karantina Covid-19 usai melakukan perjalanan dari Amerika.
Ia dinyatakan kabur dari Wisma Atlet Pademangan dibantu oknum TNI berinisial FS.
Kabar ini pun sampai hingga ke Kementerian Kesehatan. Menurut pihak Kemenkes, kasus ini akan terus ditegakkan.
Sebagai informasi, bedasarkan aturan karantina terbaru yang tertuang dalam SE Nomor 18 Tahun 2021 tentang Protokol Kesehatan Perjalanan Internasional pada Masa Pandemi Covid-19 oleh Satgas Covid-19, seluruh pelaku perjalanan internasional, baik warga negara Indonesia (WNI) maupun warga negara asing (WNA), harus menjalani aturan. Tak terkecuali, ia pejabat apalagi selebgram.
Berikut Popmama.com ulas informasinya.
Editors' Pick
1. Kementerian Kesehatan akan kawal kasus ini
Kementerian Kesehatan RI mengatakan bahwa
akan serahkan kepada aparat keamanan terhadap penegakan sanksi sesuai aturan yang ada.
Juru bicara vaksinasi Covid-19 dr Siti Nadia Tarmizi, pada Rabu (13/10/2021) Menegaskan Kasus ini melanggar aturan karantina sepulang dari luar negeri bisa membahayakan keselamatan banyak orang. Pemerintah, disebutnya tidak akan mentolerir pelanggaran dalam hal apapun, termasuk karantina.
2. Rachel Vennya bisa membahayakan orang lain
Menurut Nadia, kasus yang dilakukan oleh Rachel bisa berpotensi membahayakan orang lain.
“Mengimbau agar tidak ada oknum-oknum yang melakukan perbuatan yang berpotensi membahayakan nyawa seluruh rakyat Indonesia," kata dr Nadia.