Eksklusif: Menawan di Usia 40 tahunan, Cara Rara Wiritanaya Menjaga Tubuh Proporsional dan Sehat
Tak punya diet khusus, Rara menjaga tubuhnya yang 'singset' dengan 3 macam olahraga
27 Februari 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Usia Rara Wiritanaya di tahun 2023 ini menginjak 42 tahun tepat pada 1 Juni mendatang. Namun, di usianya yang tak lagi muda ia mampu menjaga bentuk tubuh tetap proporsional. Tidak hanya itu, tubuhnya juga sangat sehat!
Rupanya Rara sendiri memiliki rutinitas berolahraga lho. Padahal mama 3 anak ini mengaku baru gemar berolahraga sejak 4 tahun lalu. Itu pun diawali dari tuntutan sang Suami, Oka Antara. Saat itu Rara merasa stuck dan tidak bahagia karena kehidupannya hanya itu-itu saja.
"Awalnya dulu karena Oka sebagai suami yang encourage. Saya dulu kayaknya cukup toksik karena tidak mengerjakan apa-apa. Mood berantakan dan banyak hal lain. Akhirnya Oka yang bilang untuk mencoba kegiatan baru. Selain itu, dulu wajah saya jerawatan pas hamil dan dia bilang untuk coba olahraga," ujar Millennial Couple of the Monthini kepada Popmama.com.
Sejak saat itu ia merasakan banyak perubahan besar dalam hidupnya. Mulai dari hormon yang lebih optimal, hingga mood-nya yang lebih baik.
Berikut Popmama.com rangkum cerita Rara Wiritanaya selengkapnya!
1. Awal mula Rara mencoba rutin olahraga, karena dituntut suami!
Awal mula Rara mencoba ingin berolahraga justru bukan karena idenya. Saat itu ia didorong oleh Oka Antara untuk memiliki kegiatan lain. Namun, karena belum ada niat serius dari dirinya sendiri saat itu Rara masih malas-malasan.
"Diajak Oka, awalnya personal trainer saya ya dia. Tetapi karena sibuk dia menunjukkan saya channel Youtube. Karena niatnya bukan dari diri sendiri, akhirnya tidak bertahan lama. Mau mulai mencoba daftar gym tapi hamil anak kedua dan pas anak ketiga juga gitu. Setiap mau olahraga tidak ada motivasi," tuturnya.
Makin tak nyaman dengan tubuhnya, Rara merasa sangat penat kala itu. Akhirnya ia mencoba untuk ikut berbagai arisan. Diceritakan olehnya Rara sampai ikut 7 arisan berbeda nih.
"Tetapi pas itu juga seperti ada yang hilang, pas kumpul ya hanya cerita-cerita saja. Tapi kok tidak bahagia ya? Nah, karena semakin tidak nyaman saya coba kurangi dulu beberapa perlahan," pungkasnya.
Ketika arisan sudah tak sebanyak dulu kebingungan Rara muncul lagi. Akhirnya setelah anak-anak juga sudah cukup besar, Oka kembali 'mendorong' Rara untuk olahraga. Awalnya, perempuan bernama lengkap Chandra Yunita Wiritanaya ini merasa 'dijebloskan' oleh suaminya untuk olahraga.
"Saya diminta untuk menemani dia ke tempat fitness. Entah kenapa pas ngobrol dengan pemiliknya seperti langsung masuk ke otak. Semenjak itu saya berpikir 'oh benar juga ya, olahraga rutin sekalipun sendirian ya tidak apa-apa'. Jadi di awal semua keraguan saya sudah dipatahkan," ucapnya.
Editors' Pick
2. Meski awalnya malas, tubuh Rara akhirnya terbiasa dan malah ketagihan
Untuk bisa membuat olahraga jadi rutinitas hidup sehari-hari sangat tidak mudah. Awalnya Rara juga malas-malasan, tetapi ia tetap berusaha untuk mencoba olahraga rutin sesuai jadwal yang ada.
"Dari membuat jadwal rutin dulu, awalnya berat sekali. Berminggu-minggu saya jalani akhirnya jadi kebiasaan, sampai hujan badai juga saya pergi ke gym. Jadi lama-lama badan juga seperti butuh untuk olahraga. Hanya saja memang awalnya tidak mudah untuk melawan rasa malasnya sendiri. Lama-lama ketika endorfin sudah keluar karena olahraga saya pun jadi happy. Lama-lama badan minta!," ucapnya.
Semenjak rutin berolahraga ini Rara pun merasakan perubahan yang besar. Mulai dari hormon yang lebih optimal, tubuh yang lebih nyaman sampai posisi mental yang lebih stabil. Apalagi nilai plus lainnya adalah wajahnya sudah tidak jerawatan lagi.
"Dulu hormon-hormon saya seperti tidak bekerja dengan optimal. Sekarang seperti magic, pikiran-pikiran aneh dulu seperti hilang. Jadi memang sejak olahraga manfaatnya tidak hanya ke badan tetapi juga pikiran, tingkah laku, pola pikir juga berbeda, getting better," tutur Rara.