Tips Hemat Nikmati Momen Natal dan Tahun Baru 2023 Bersama Keluarga
Mulai dari momen Natal dan Tahun Baru kini bias dirayakan lebih ceria di hotel!
6 Desember 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Perayaan Natal dan Tahun Baru menjadi momen spesial yang dinantikan banyak orang. Dua hari besar di Indonesia ini biasanya dijadikan momen untuk berkumpul dan bersantai dengan keluarga di rumah.
Ingin suasana Natal dan Tahun Baru 2023 lebih berbeda tapi malas ke luar kota? Tetap bisa meriah meski hanya di dalam kota Jakarta kok. Misalnya kita bisa menikmati Gala Dinner mewah dengan harga terjangkau di hotel. Apalagi ada sajian khusus spesial Natal dan Tahun Baru 2023 yang bisa dinikmati.
BerikutPopmama.com rangkum tips menikmati momen Natal dan Tahun Baru 2023 bersama keluarga lebih meriah.
1. Manfaatkan promo spesial agar hemat untuk gala dinner
Di penghujung tahun biasanya banyak tempat menyajikan promo menarik untuk bisa dinikmati keluarga. Misalnya, gala dinner merah dengan harga terjangkau di hotel berkelas.
Hanya dengan kurang dari Rp 200.000, bisa menikmati all you can eat pada tanggal 31 Desember 2022 mulai pukul 20.00 WIB.
"Luminor Hotel Pecenongan mengadakan Gala Dinner pada tanggal 31 Desember 2022 pukul 20.00 WIB. Bertemakan 'Black & Gold Vaganza' dengan harga Rp 177.000 nett per orang," tutur General Manager, Abdun Natsir, Rabu (24/11/2022).
Editors' Pick
2. Manfaatkan paket bundling makan dan menginap murah
Tak hanya dinner saja, kita juga bisa mencari hotel yang menyediakan paket dinner dan kamar. Paket bundling ini biasanya lebih murah dari pada membeli satuan, misalnya dinner atau kamar saja pada waktu yang sama.
"Paket bundling kamar dengan harga 800.000,- nett saja untuk Deluxe Room. Sudah termasuk makan malam dan sarapan untuk 2 orang," pungkasnya.