Ini 7 Potret Zivanna Letisha yang Terus Menginspirasi hingga Sekarang
Saat ini Zivanna sudah berkeluarga lho, Ma!
5 Juli 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Nama Zivanna Letisha mungkin akrab di telinga Mama sebagai pemenang Putri Indonesia tahun 2008.
Karier Zivanna di Indonesia melesat sejak saat itu. Perempuan yang akrab disapa Zizi ini banyak mengukir prestasi pula di ajang Miss Universe 2009.
Selepas menjadi perwakilan Indonesia, Zizi meniti karier di dunia hiburan mulai dari aktris hingga pembawa acara. Terakhir, ia pernah menjadi news anchor untuk acara NET TV Indonesia Morning Show.
Zivanna memutuskan menikah tahun 2016 dengan Haries Argareza Harahap dan saat ini dikaruniai seorang putra bernama Ryoji Ibrahim Harahap.
Mau lebih kenal dekat dengan Mama Zizi? Berikut Popmama.com rangkum potret Zivanna Letisha Siregar yang masih terus menginspirasi hingga sekarang!
1. Menang Putri Indonesia saat usianya masih muda, menginspirasi banget!
Zivanna menceritakan lewat vlog-nya bahwa ketika ia mengikuti kontes beauty pageant Putri Indonesia 2008, ia adalah salah satu kontestan termuda. Mengingat saat itu ia masih duduk di bangku semester 2 perguruan tinggi.
“12 tahun lalu aku mengambil langkah yang cukup nekad untuk ikut Putri Indonesia 2008. itu adalah turning point saat usia aku 19 tahun. Aku adalah kontestan termuda saat itu,” jelas Zivanna.
Zivanna sebelumnya sudah mengagumi sosok-sosok Miss Universe sejak di sekolah dasar. Oleh karenanya, salah satu motivasi ia mengikuti kontes Putri Indonesia adalah agar menjadi seperti idola-idolanya tersebut.
2. Jadi kontestan ‘Best Popularity Vote’ di Miss Universe 2009
Karier beauty pageant Zivanna berlanjut hingga mewakili Indonesia ke Miss Universe 2009. Dalam ajang kecantikan tingkat dunia tersebut Zizi cukup membanggkan Indonesia. Melalu jejak pendapat yang dialakukan, Zivanna mendapat nilai tertinggi di situs web resmi Miss Universe saat itu.
Meski nama Zivanna tidak masuk dalam finalis 16 besar, tapi prestasi ini cukup membuat Indonesia dipandang lho. Selain itu, Zizi juga menjelaskan dalam vlog-nya kalau dalam setiap kesempatan berbicara dengan media di Miss Universe ia selalu berusaha untuk mengenalkan Indonesia agar lebih populer.
“Aku bener-bener memanfaatkan momen yang ada media untuk mempromosikan Indonesia. Aku pakai batik ke mana pun aku pergi. Jadi aku selalu punya cerita untuk diliput, aku selalu punya cerita dari apa yang aku pakai,” jelas Zivanna.
Editors' Pick
3. Pernah menjadi news anchor, Zivanna mendefinisikan ‘cantik’ dengan cara berbeda
Definisi cantik menurut Mama kelahiran tahun 1989 ini cukup luas. Bagi Zivanna, dulu memang ‘cantik’ itu punya standar harus putih, tinggi, langsing. Namun, baginya cantik itu berbeda bagi setiap orang.
“Beauty is different for everyone,” tuturnya.
Oleh karenanya, Zivanna menegaskan kalau mengikuti ajang beauty pageant bukan mencari model, rapi mencari role model. Jadi masalah canti itu bukan hal yang mutlak.
Terbukti, tak hanya menawan Zivanna setelah dari ajang Miss Universe ia kemudian menjadi news anchor di acara Indonesia Morning Show. Selama 4 tahun ia memandu acara NET TV tersebut. Ia menceritakan perjuangannya untuk bisa tampil prima di depan penonton setiap hari.
“Terima kasih banyak atas kebersamaannya selama ini, dari status masih pacaran, udah nikah, dan sampai hamil, siaran nggak berhenti. Baru berhenti siaran 2 minggu sebelum lahiran. Tiap hari bangun jam 3 pagi nggak masalah, It's because I just LOVE what i do!,” tulis Zivanna dalam akun Instagramnya.
Ternyata nggak hanya menawan, Mama Zizi juga sangat berprestasii dan pekerja keras ya!
4. Memutuskan menikah pada tahun 2016
Diketahui kisah cinta Zivanna dan suaminya, Haries Argareza Harahap dulu tak berjalan mulus. Perjuangan pasangan ini untuk mencapai kursi pelaminan melalui pasang-surut.
Pernah menjalani hubungan jarak jauh hingga godaan yang menghampiri keduanya. Namun, akhirnya setelah mereka berpacaran selama 4 tahun, kemudian memutuskan menikah pada 21 Februari 2016.
Setelah menikah, mereka pun tidak sempat merasakan momen berduaan layaknya pasangan muda yang baru menikah. Pasalnya, suaminya Angga harus mengikuti perekrutan kerja untuk sebuah perusahaan yang berlokasi di Jepang, harus segera berangkat untuk bekerja di Negeri Sakura itu.
5. Melahirkan putra pertama pada tahun 2017 yang diliputi momen haru
Zivanna dan Suami pun menjalani hubungan jarak jauh sebagai suami istri selama setahun. Namun, disela-sela itu mereka saling berkunjung dan menyempatkan waktu.
Hingga akhirnya Zivanna mengumumkan dirinya hamil pada tahun 2017 dengan usia kandungan 12 minggu.
Meski mengandung, Zivanna tetap aktif bekerja lho. Ia menjalani peran sebagai ibu hamil sekaligus news anchor dan aktif mendatangi berbagai kegiatan. Bahkan saat itu ia masih menjalani hubungan jarak jauh dengan suaminya yang bekerja di Jepang.
Momen kelahiran putra Zivanna tidak bisa dilupakan oleh Mama berusia 31 tahun ini. Zizi membagikan cerita persalinannya di Instagram pribadinya.
“Cerita di balik foto-foto ini nggak terbayar dengan apapun,” tulis Zizi dalam keterangan foto yang diunggahnya di Instagram.
Ia menceritakan bahwa dari dirinya pembukaan satu saja sudah merasakan sakit yang tak terkira. Di mana harus menunggu beberapa jam untuk pembukaan selanjutnya. Namun, semua penantian itu berbuah manis. Ia melahirkan putra yang sehat!
6. Zivanna jadi Mama yang sayang keluarga banget lho!
Sejak kelahiran putranya, Zivanna memang tidak menjadi news anchor lagi. Namun, berbagai kegiatan tetap ia lakoni. Bahkan beberapa kesempatan ia mengajak putranya ke lokasi ia bekerja lho. Bahkan Zizi juga menerbitkan sebuah buku! Wow, menginspirasi sekali ya.
Meski tetap bekerja, keluarga sepertinya menjadi yang utama bagi Zivanna. Terlihat banyak sekali momen yang selalu ia curahkan penuh untuk keluarga kecilnya ini.
“Dulu jadi Srikandi buat Indonesia di Miss Universe, sekarang jadi Srikandi buat 2 laki-laki ini yang sukses tertancap panah dari sang busur asmara. Ahaaayyyy!,” tulis Zivanna dalam satu unggahan Instagramnya.
7. Aktif jadi narasumber berbagai acara dan selalu mendorong anak muda untuk menginspirasi orang lain
Sebagai Mama yang inspiratif, Zivanna kerap diundang diberbagai acara untuk menjadi narasumber. Mulai dari pencegahan stunting, manajemen waktu dan bahkan masih aktif terlibat di acara Putri Indonesia sebagai pembawa acara dan mentor.
Sebagai sesama Mama, ia juga kerap menguatkan sesama perempuan lain yang menjalani masa karantina di rumah dengan keluarga.
“Kali ini aku mau peluk erat semua perempuan yang sudah melalui fase melahirkan. Jangan lupa peluk juga orang yang sudah melahirkan kamu/anakmu. We are stronger than anyone else today,” tutur Zivanna.
Saat ini, Zivanna pun mendirikan KITA JUARA, sebuah platform yang mendukung dan mendorong anak muda untuk terus berkembang. KITA JUARA adalah platform yang berisi kelas-kelas dari berbagai macam bidang mulai dari MC hingga public speaking yang dari Zivanna Letisha Siregar.’
Itulah tadi potret dan transformasi Zivanna Letisha. Bagi sebagain orang memang mengenal Mama Zizi hanya sebatas pemenang Putri Indonesia dan kontestan Miss Universe saja. Namun, diluar ini Mama Zizi mampu menjelma menjadi sosok yang terus menginspirasi bagi banyak orang. Sukses terus Mama Zizi!
Baca juga:
- Begini Cara Zivanna Letisha Menjadi Orangtua Organik, Seperti Apa ya?
- Atlet Perempuan Indonesia dan Asia Ini Menginspirasi Lho Ma!
- 7 Perempuan Masa Kini yang Menginspirasi