Manfaat Suami Mengisap Payudara Istri, Bisa Mengurangi Risiko Kanker
Bisa mengurangi stres hingga relaksasi otot ketika istri PMS nih!
15 September 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Payudara menjadi salah satu titik sensitif untuk perempuan. Sehingga bisa merangsang seorang perempuan saat disentuh, diisap, atau dijiliat. Memijat dan mengisap payudara biasanya dilakukan untuk foreplay, rupanya kegiatan itu juga bermanfaat untuk kesehatan lho.
Membiarkan suami mengisap payudara, ini adalah kesempatan untuk mendapatkan banyak manfaatnya. Minimal, kita memastikan suami rutin mengisap payudara sebelum dan sesudah bercinta akan mendapatkan berbagai keuntungan.
Berikut Popmama.com rangkum manfaat suami mengisap payudara istri untuk kesehatan.
1. Langkah mendeteksi kanker payudara
Hubungan antara mengisap payudara dengan mengurangi risiko kanker memang tidak secara langsung. Dengan suami rutin mengisap payudara istri, bisa menjadi langkah awal untuk mendeteksi hal-hal yang tidak alami di payudara.
Misalnya benjolan yang menjadi gejala tumor. Selain itu, mengisap payudara dapat membantu menekan hormon estrogen yang menjadi pemicu kanker payudara.
Dengan rutin memegang atau memijat payudara bisa menjadi cara untuk membantu mengidentifikasi adanya yang tidak biasa pada payudara. Metode ini dikenal dengan sebutan SADARI (Periksa Payudara Sendiri).
Editors' Pick
2. Mengurangi stres
Manfaat lain dari suami mengisap payudara istri adalah bisa membantu menurunkan stres. Layaknya berhubungan seks, mengisap payudara membuat tubuh memproduksi endorfin yang dapat menekan hormon menyebabkan stres.
Hormon ini merupakan hormon yang dapat memberikan rasa nyaman pada tubuh dan efek bahagia. Jika dilakukan saat foreplay dapat menambah kesenangan dalam seks, serta memiliki peran penting bagi perempuan untuk mencapai orgasme.