Mengenal Diet Astronot, Konon Turunkan Berat Badan Cepat dalam 13 Hari

Diet ini konon jadi andalan banyak orang di mancanegara lho

25 Januari 2021

Mengenal Diet Astronot, Konon Turunkan Berat Badan Cepat dalam 13 Hari
Pexels/cottonbro

Diet menjadi salah satu cara agar seseorang bisa pada bentuk tubuh idealnya. Di dunia, ada berbagai diet yang bisa dipraktikan. Di Indonesia yang terkenal adalah diet mayo, diet karbo dan diet keto.

Ada satu diet yang tak cukup familiar tapi tengah jadi perbincangan di mancanegara. Diet ini dinamakan diet astronot. Namanya yang unik tentunya menjadi pertanyaan, ternyata asal-muasal diet astronot ini rupanya dikabarkan dibuat oleh ahli gizi NASA. Meskipun kebenaran berita tersebut masih dipertanyakan.

Konon, diet ini digunakan oleh para astronot di luar angkasa untuk mendapatkan makanan penuh nutrisi tapi tetap menjaga bentuk tubuhnya. Diet ini juga berguna untuk menjaga stamina para astronot selama di luar angkasa agar tehindar dari masalah perut yang bisa terjadi.

Bagaimana diet astronot ini bisa berhasil dan apa saja yang perlu dikonsumsi? Berikut Popmama.com rangkum informasi selengkapnya. 

1. Diet astronot salah satu diet singkat selama 13 hari

1. Diet astronot salah satu diet singkat selama 13 hari
Freepik/cookie_studio

Salah satu yang mengejutkan dari diet ini adalah bisa menurunkan berat badan dengan cepat dalam 13 hari saja.

Dikutip dari Brightside, diet astronot hampir seluruhnya terdiri dari mengonsumsi protein. Di mana konsumsi serat dan karbohidrat diminimalkan secara signifikan.

Selain itu, orang yang ingin menjalani diet ini juga harus mengurangi asupan kalori harian. Berkat tingginya jumlah protein yang akan di makan, diet ini bisa berkontribusi untuk menurunkan berat badan yang cepat tanpa menyebabkan kerusakan pada otot.

Editors' Pick

2. Diet astronot berfokus pada makanan tinggi protein

2. Diet astronot berfokus makanan tinggi protein
Freepik/yuliyafurman

Diet astronot mengutamakan pada makanan rendah karbohidrat tapi memiliki protein tinggi. Berikut adalah daftar makanan yang biasa dikonsumsi oleh orang yang menjalani diet astronot:

  • Jamur;
  • telur;
  • ikan dan ayam;
  • tomat dan mentimun;
  • selada dan kubis;
  • brokoli, kembang kol dan kacang hijau;
  • labu;
  • keju dan tahu; dan
  • susu vegan (almond, kedelai).

Kadang ada tambahan produk lain yang disarankan oleh ahli gizi masing-masing. Ketika mengikuti aturan makan di atas dan mengonsumsi sesuai dengan yang dibutuhkan tubuh, perut Mama akan mengalami detoksifikasi alami. Karena perubahan pencernaan yang semakin sehat ini dianggap bisa menurunkan berat badan secara cepat.

Berikut menu contoh dari diet astronot menurut Brightside:

  • Sarapan: dua telur rebus atau panggang + satu cangkir kopi tanpa susu atau gula.
  • Makan siang: setengah ayam berukuran sedang dengan setengah liter kaldu ayam (sisa rebusan kaldu yang dimasak) + salad dengan tomat dan jamur + segelas susu kedelai atau kopi hitam.
  • Camilan: secangkir perasan jeruk atau teh.
  • Makan malam: segelas susu almond, ikan, dan 150 gram tahu.

Jika bosan, Mama bisa mengganti tahu dengan keju cottage, ayam dengan ikan, kopi dengan teh hijau, dan jeruk dengan apel.

3. Makanan yang harus dihindari oleh diet astronot

3. Makanan harus dihindari oleh diet astronot
Pexels/Flora Westbrook

Sudah disampaikan sebelumnya jika diet astronot ini berfokus pada makanan yang tinggi protein tapi rendah karbohidrat. Sehingga ada beberapa makanan yang harus Mama hindari agar dietnya semakin sukses!

Berikut adalah daftar makanan yang perlu dihindari selama 13 hari menjalankan diet astronot. 

  • Soda dan jus buah kemasan;
  • alkohol (terutama yang mengandung gula);
  • garam dan gula;
  • starchy vegetables atau sayuran tinggi karbohidrat yang mengandung sumber energi yang kaya seperti kentang, bit, parsnip, dan wortel;
  • nasi dan pasta;
  • roti dan sereal; dan
  • produk daging asap.

4. Jangan lupakan konsumsi banyak air!

4. Jangan lupakan konsumsi banyak air
Freepik/Renestevensdg

Namun, tak kalah penting selain mengonsumsi makanan di atas adalah menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik.

Pasalnya, diet jangka pendek seperti ini biasanya membantu menurunkan kadar air dalam tubuh. Oleh karenanya, diet ini membuat Mama disarankan meminum 2 liter air (bahkan lebih, tergantung pada berat badan dalam sehari) untuk menghindari dehidrasi. 

5. Diet astronot akan berhasil dengan dukungan pola hidup sehat

5. Diet astronot akan berhasil dukungan pola hidup sehat
Freepik/ensila

Seperti diet yang lain, pola hidup juga berpengaruh kepada diet astronot ini. Sebab, Mama perlu disiplin untuk menerapkan pola hidup sehat. Misalnya, tidur yang cukup, melakukan aktivitas fisik seperti berolahraga, dan juga mengonsumsi probiotik secara teratur yang membuatnya lebih mudah dan mendapatkan hasil maksimal dalam 13 hari. 

Lalu minum teh yang menenangkan seperti peppermint, chamomile, dan jahe juga akan membantu detoksifikasi perut agar lebih sehat.

Tata cara diet astronot ini ada dimana-mana, tapi akan lebih baik jika memeriksa terlebih dahulu kepada dokter atau ahli gizi sebelum mencoba. Tentunya hal itu untuk memastikan aman dan bisa dicoba untuk tubuh masing-masing.

Diet astronot bekerja secara berbeda pada tiap individu tergantung pada kondisi mereka. Disarankan jika diet ini diawasi oleh seorang profesional.

Baca juga:

The Latest