Han So Hee tampil memukau dengan aktingnya di drakor My Name. Berbeda jauh dengan peran-peran sebelumnya, So Hee banyak melakukan adegan action dan berdarah di drama My Name.
Disutradarai oleh Kim Jin Min, drama My Name bercerita mengenai seorang perempuan bernama Yoo Jin Woo yang kemudian mengganti namanya menjadi Oh Hye Jin. Setelah menyaksikan ayahnya di bunuh, ia ingin balas dendam.
Di bawah pengaruh Choi Mu Jin, Jin Woo masuk ke kepolisian Korea Selatan. Ia begitu percaya dengan sahabat dari Papanya tersebut yang merupakan bandar narkoba besar di Negeri Ginseng.
Berikut Popmama.com rangkum potret Han So Hee di drakor My Name yang bertarung sampai berdarah-darah.
1. Keseriusan Han So Hee dibalik layar My Name
Instagram.com/netflixkr
Berakting di drama action-thiller criminal membuat raut wajah perempuan ini terlihat makin tajam bahkan di balik kamera. Han So Hee memang dikenal sebagai aktris pendatang baru yang totalitas.
Ia selalu berusaha menyelami berbagai karakter yang harus dimainkan. Meski pendatang baru, sudah banyak orang yang memuji aktris kelahiran 1994 ini.
2. Bagikan selfie berdarah di Instagramnya
Instagram.com/xeesoxee
Tampil berbeda, di Instagram pribadinya ia membagikan selfie dengan badan penuh darah. Saat itu, drama My Name belum resmi tayang. Sontak, selfie yang dibagikan oleh Han So Hee ini langsung ramai jadi perbincangan.
3. Banyak adegan bertarung, Han So Hee belajar bela diri?
Instagram.com/xeesoxee
Dalam konferensi pers My Name tanggal 5 September 2021 lalu, pemain di drama The World of The Married ini membagikan beberapa fakta unik. Salah satunya, Han So Hee belajar bela diri selama tiga bulan sebelum proses syuting My Name dimulai.
Ia mengaku berusaha semaksimal mungkin untuk berlatih karena ingin memudahkan proses syuting nantinya. Rupanya, Han So Hee justru mendapat manfaat dari berlatih bela diri ini, ia jadi bisa lebih aman saat sendirian dan menjaga dirinya lebih baik.
Editors' Pick
4. Rela naik 10kg, Han So Hee makin garang di drakor My Name
Instagram.com/netflixkr
Jika dilihat memang Han So Hee terlihat lebih berisi di drama My Name. Bukan tanpa sebab, pasalnya ia naik berat badan hingga 10kg demi berperan sebagai Yoon Ji Woo.
Beratnya naik 10kg karena bertambahnya massa otot di tubuh aktris ini. Wajar saja, selama 3 bulan penuh ia latihan bela diri untuk mendukung perannya.
"Karena saya banyak berolahraga dan saya makan apa yang saya inginkan, karena itu berat badan saya bertambah 10 kilogram," ujar Han So Hee saat konferensi pers virtual.
5. Ia tak ragu memperagakan adegan kekerasan
imdb.com
Pertama kali bermain drama genre action, keputusan Han So Hee sempat dipertanyakan berbagai orang. Sebab, beberapa drama sebelumnya ia cenderung memainkan karakter yang feminim.
Kim Jin Min, sang Sutradara bahkan bertanya berulang kali kepada Han So Hee dengan keinginannya bermain di drama My Name. Rupanya ia memang sungguh-sungguh berlatih keras untuk memerankan Yoon Ji Woo.
Di sini, Han So Hee bisa menunjukkan kemampuan bela dirinya yang memukau. Kim Jin Min berharap kini publik yang menonton bisa melihat sisi lain dari So Hee yang bisa menampilkan adegan fisik yang cukup keras.
6. Pisau dan tinjuan kuat membuat penampilan aktris ini sangat berbeda
Instagram.com/xeesoxee
Di drama ini, Han So Hee akan sering terlihat memegang pistol, pisau hingga borgol saat menjadi polisi. Ia juga kerap tampil bertarung dengan laki-laki kekar yang menunjukkan kemampuan bela diri dan tinjuannya.
Aksi tinju-meninju Han So Hee ini membuat penggemarnya tak menyangka. So Hee bisa lepas dari image karakter manis sebelumnya dan bisa bertarung begitu apik.
7. Tajam, tidak ada tatapan imut dan manis Han So Hee di sini
Instagram.com/xeesoxee
Berperan sebagai perempuan yang bergabung dengan organisasi kriminal, karakter Han So Hee sudah menyeramkan bahkan dari tatapan matanya.
Perannya sebagai 'mata-mata' ini juga membuatnya harus bisa terlihat misterius sekaligus. Mengungkap berbagai kejanggalan dalam kasus dan hidupnya, karakter Han So Hee semakin berkembang selama drama ini.
Banyak penonton yang makin penasaran seiring cerita berjalan. Penampilan Han So Hee menjelang akhir episode makin membuat penggemarnya terkagum-kagum.
8. Han So Hee tetap ramah dibalik layar saat nersama para pemain lain
Instagram.com/netflixkr
Meski tampil garang di depan kamera, karakter So Hee yang ceria terlihat saat tidak memerankan karakter Jin Woo di drama ini. Berfoto bersama rekan aktor yang lain, senyum lebar terlihat jelas di wajah menawannya.
Bersama Park Hee-soon, Ahn Bo-hyun, Kim Sang-ho, Lee Hak-ju, dkk mereka juga menghadiri berbagai acara bersama. Salah satunya Busan International Film Festival 2021 kemarin.
9. Akting Han So Hee di My Name patut diacungi jempol nih!
imdb.com
Sukses melepas image imut dan manis dalam Nevertheless, di drama My Name akting Han So Hee mendapat banyak pujian. Ia kini diakui sebagai salah satu aktris Korea dengan kemampuan akting yang bisa dipertanggung jawabkan.
Performanya yang semakin baik dari drama ke drama dan film, banyak yang menantikan karya Han So Hee selanjutnya. Kita tunggu saja ya, Ma project selanjutnya dari aktris ini.
Itulah tadi potret Han So Hee di drakor My Name yang bergulat dan penuh darah. Menurut Mama setelah drama ini, So Hee cocoknya main drama cinta atau action lagi nih?