Tips Traveling Keluarga a la Kimbab Family di Korea Selatan
Ramah muslim dan keluarga, tempat-tempat menarik ini wajib dikunjungi
2 September 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Korea Selatan menjadi salah satu destinasi wisata populer masyarakat Indonesia saat ini. Kepopuleran Kpop dan Kdrama di Indonesia membuat Negeri Ginseng menjadi tujuan wisata yang diminati.
Sebagai salah satu tujuan wisata popular, Korea Selatan dapat dinikmati oleh seluruh anggota keluarga, mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa.
Banyak lokasi wisata di Korea Selatan yang bisa didatangi oleh keluarga, misalnya wisata sejarah, wisata alam dan wisata yang bertema edukasi, contohnya istana Gyeongbokgung dan istana Deoksugung, museum-museum, taman kota, perpustakaan, bahkan pasar tradisional.
Bagi Mama yang sering menonton Youtube pasti tidak asing dengan Kimbab Family nih. Yups, keluarga multikultural Korea-Indonesia ini punya tips khusus bagi yang ingin berkunjung ke Korea nih.
Berikut Popmama.com rangkum tips traveling a la Kimbab Family di Korea Selatan.
1. Bejalan-jalan dan mencoba pakai aplikasi orang lokal
Lewat acara #AkudanKorea Imagine Your Korea from Home, Selasa (31/8/2021) Kimbab Family membagikan sedikit tips untuk yang ingin traveling ke Korea Selatan.
Appa Jay mengungkapkan ketika di Korea kita bisa mendownload dan menggunakan aplikasi orang lokal. Tujuannya agar kita bisa terbiasa dan semakin merasakan menjadi layaknya 'orang lokal' di sana.
Lalu, Mama Gina merekomendasikan beberapa tempat yang bisa dikunjungi saat ke Korea. Terutama bagi yang muslim, saat ini sudah ada tempat-tempat wisata di Negeri Ginseng dengan musala untuk salat lho.
Editors' Pick
2. Ada sederet tempat ramah muslim yang bisa dikunjungi
Meski bukan negara dengan mayoritas penduduk beragama Islam, Korea Selatan termasuk aman dan nyaman didatangi oleh wisatawan muslim.
Sudah ada tanda restoran bersertifikat halal dan ramah muslim banyak bermunculan di kota-kota besar dan mudah ditemukan. Fasilitas ibadah seperti masjid dan mushola juga dapat ditemui di tujuan wisata, misalnya di COEX Mall, Gangnam.
Korean Tourism Organization (KTO) Jakarta bekerjasama dengan youtuber Kimbab Family. Di salah satu video, Kimbab Family mengunjungi berbagai destinasi wisata ramah keluarga di Seoul, seperti Istana Deoksugung, Changsin-dong toy street, Mangwon-dong, dan Seoul-ro 7071.
Adapun rekomendasi tempat tujuan wisata di Korea dari Kimbab Family yakni:
- Gyeongbokgung Palace
- Makan di restoran-restoran di Insadong
- Byeolmadang Library
- Daehakro