7 Rekomendasi Kue Natal untuk Hidangan yang Cantik dan Lezat!
Selain enak, kue berwarna warni akan memeriahkan dan menambah suka cita Natal
12 Desember 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mendekati perayaan Hari Natal, sudah mempersiapkan apa saja Ma untuk hidangan di atas meja?
Kue atau cake, jadi salah satu hal yang dipersiapkan oleh kebanyakan orang dalam menyambut Hari Natal. Biasanya kue dengan khusus dihidangkan untuk menemani momen kumpul bersama keluarga setelah beribadah.
Selain enak dan lezat, kue dengan beragam warna dan ornamen khas Natal juga banyak dipilih lho Ma. Tentunya ini bisa semakin memeriahkan dan menambah suka cita Natal.
Nah khusus buat Mama yang merayakan Natal tahun ini, berikut Popmama.com akan berikan 7 rekomendasi kue Natal untuk hidangan yang cantik dan lezat. Simak dulu yuk Ma!
1. Carol Cake dari The Harvest Patissier & Chocolatier
Di Natal tahun ini, The Harvest Patissier & Chocolatier mengeluarkan Carol Cake sebagai pilihan kue Natal. Carol cake merupakan bolu brownies berukuran 20 sentimeter dengan ganache cokelat hitam, yang dilengkapi macaron di bagian atasnya. Kue ini bisa jadi pelengkap hidangan Natal di rumah Mama, karena punya dekorasi dan warna khas Natal di bagian topping-nya.
Kue yang cantik ini bisa Mama beli di The Harvest Patissier & Chocolatier dengan harga mulai dari Rp 360.000. Supaya lebih mudah dalam memesannya, Mama bisa check order terlebih dahulu melalui website di harvestcakes.com. Karena untuk saat ini Carol Cake hanya tersedia di outlet The Harvest area Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi.
2. Kran Xmas dari Lmerveille Pastry
Kalau lebih suka dengan kue yang simple namun tetap terlihat cantik, Mama bisa membeli Kran Xmas dari Lmerveille Pastry. Kue berwarna putih lengkap dengan hiasan ornamen hijau dan merah ini, bisa jadi pilihan untuk tambahan hidangan Natal tahun 2021 Ma.
Krans Xmas ini dijual dengan harga mulai dari Rp 190.000 di Lmerveille Pastry. Dengan harga tersebut, Mama sudah bisa mendapatkan kue berukuran 12 sentimeter, kartu ucapan, serta pita merah dan lonceng khas Natal sebagai pelengkap packaging-nya.
Jika tertarik untuk membelinya, Mama bisa menghubungi langsung laman Instagram di @lmerveillepastry atau melalu nomor WhatsApp di 081380802167 ya. Lmerveille Pastry berlokasi di Bintaro dan untuk saat ini mereka melayani pemesanan setiap hari Minggu, Rabu dan Jumat.
Editors' Pick
3. Biscoff Chocolate Coffee Cake dari Pand’or Cakes
Satu lagi nih, kue cantik dan lezat yang bisa jadi pelengkap hidangan Natal Mama dan keluarga yaitu Biscoff Chocolate Coffee Cake dari Pand’or Cakes. Biscoff sendiri merupakan biskuit kopi yang punya rasa khas karamel dan rempah. Jadi sangat cocok nih untuk Mama dan keluarga yang nggak terlalu menyukai rasa manis, tapi suka dengan rasa kopi atau karamel.
Kue ini bisa Mama beli dengan dua ukuran, yaitu 18 sentimeter dengan harga Rp 400.000 dan 21 sentimeter dengan harga Rp 550.000. Biscoff Chocolate Coffee Cake ini dibuat hanya berdasarkan pesanan ya Ma, alias nggak ready stock. Jadi Mama harus memesannya minimal dua hari sebelum jawdal pengambilan atau pengiriman.
Jika tertarik membelinya untuk perayaan Natal nanti, Mama bisa memesannya langsung melalui website Pandorcakes.com ya!
4. Pistachio Praline Cake dari Collete Lola
Pada momen spesial Natal tahun ini, Collete Lola juga mengeluarkan koleksi kue Natalnya lho. Diberi nama Pistachio Praline Cake, kue ini merupakan bolu cokelat yang dilengkapi dengan hazelnut praline dan pistachio cremeux, yang dilapisi lagi dengan buttercream putih. Nggak lupa, di bagian atasnya diberi potongan kecil pistachio, macaron pistachio, dan meringue yang cantik.
Kue berukuran 20 sentimeter ini bisa Mama beli dengan harga Rp 500.000. Pemesanannya bisa langsung melalui website Collete Lola di colettelola.com atau kunjungi laman Instagramnya di @colettelola ya, Ma!
5. Christmas Edition Red Velvet Cake dari Union
Buat Mama si Pecinta red velvet, kue edisi Natal dari Union ini pasti bisa memanjakan lidah Mama dan keluarga. Red Velvet Cake selalu jadi favorit banyak orang karena punya rasa yang manis dan enak, serta memiliki tekstur lembut saat di makan. Ini karena campuran beberapa bahan di dalamnya seperti buttermilk, bubuk kakao, dan pewarna merah khusus untuk makanan.
Kalau Mama tertarik untuk membelinya sebagai pelengkap hidangan Natal, Red Velvet ini dijual dengan harga Rp 720.000, dan bisa dibeli langsung di beberapa cabang Union Jakarta seperti Pondok Indah dan Central Park.
Selain itu, Union juga memberikan gratis ongkir untuk pengiriman di dalam wilayah DKI Jakarta dan tarif tertentu untuk wilayah Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi. Untuk lebih jelasnya, Mama bisa check order melalu websitenya di new.uniongroupjakarta.com.
6. Tiramissu Cake dari Holland Bakery
Edisi Natal tahun ini, Holland Bakery mengeluarkan salah satu kue andalannya yaitu Tiramisu Cake. Jadi kalau cari kue dengan rasa tiramissu, Mama bisa langsung membelinya nih. Kue ini dibuat dari sponge vanila yang lembut dengan dilapisi tiramisu pada bagian luarnya. Hal yang bikin kue ini tambah terlihat cantik adalah cokelat blok di bagian pinggiran, serta hiasan ornamen Natal berwarna warni.
Tiramissu Cake ini tersedia dalam berbagai ukuran dan tentunya dengan harga yang berbeda ya.
- Ukuran 19 cm, Rp 232.000
- Ukuran 24 cm, Rp 345.000
- Ukuran 19 x 19 cm, Rp 292.000
Pesannya bisa langsung lewat website hollandbakery.co.id, atau melalui DM Instagram @hollandbakeryindonesia. Sebaiknya Mama memesan Tiramissu Cake ini minimal dua hari sebelum tanggal pengiriman ya, untuk memastikan kue diterima dalam kondisi fresh dan baru.
7. Choco Passion dari Capital Bakery & Cake
Choco Passion dari Capital Bakery & Cake ini tentunya bisa memberikan sensasi tersendiri untuk Mama di Hari Natal nanti. Sponge cokelat yang dipadukan dengan balutan cokelat ganache di setiap lapisannya, bikin mood Mama jadi lebih baik.
Karena pada dasarnya mengonsumsi makanan dengan kandungan cokelat di dalamnya, memang bisa meningkatkan mood kita ya. Jadi nggak ada salahnya ni Ma, makan kue cokelat yang satu ini.
Dengan harga mulai dari Rp 305.000, Mama sudah bisa mendapatkan Choco Passion cake berukuran 20 x 20 cm. Sedangkan untuk pemesananya bisa dilakukan langsung melalui website Capital Bakery & Cake di capital-bakery.com.
Nah itulah tadi 7 rekomendasi kue Natal untuk hidangan yang cantik dan lezat. Dengan hadirnya kue-kue yang cantik ini, tentunya momen Natal jadi terasa lebih istimewa ya Ma. Jadi, sudah memilih mau pesan kue yang mana untuk Hari Natal nanti?
Baca juga:
- 7 Rekomendasi Hampers Natal di Bawah 1 Jutaan, Cantik & Mewah!
- 10 Rekomendasi Film yang Cocok Ditonton saat Malam Natal Tahun Ini
- 10 Pohon Natal yang Bentuknya Tak Biasa, Unik Banget