Tips Jadi Mama Inspiratif, Berdaya melalui Media Sosial

Yuk ekslpor diri dan jangan takut buat berkarya, Ma!

14 Desember 2022

Tips Jadi Mama Inspiratif, Berdaya melalui Media Sosial
Freepik/freepik

Perempuan dengan berbagai peran yang dijalani sehari-hari, memang kerap menghadapi tantangan dalam memberdayakan diri.

Tapi kini, dengan banyaknya penyedia layanan media sosial, Mama tentu bisa lebih terbuka dalam mengakses banyak informasi. Dimana ini juga akan memudahkan Mama untuk lebih mengembangkan diri, berkreasi dan menginspirasi orang lain.

Sehubungan dengan momen Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember mendatang, platform media sosial Helo Indonesia menggelar konferensi pers pada Rabu (14/12), dengan menghadirkan beberapa kreator inspiratif.

Mereka merupakan sosok perempuan hebat yang banyak menginspirasi, melalui kontennya yang menarik dan menghibur dalam platform Helo Indonesia. Bahkan di kesempatan ini, mereka juga berbagi tips jadi Mama inspiratif, berdaya melalui media sosial untuk Mama semua.

Berikut Popmama.com rangkum informasi selengkapnya.

Editors' Pick

1. Mulailah mencari ide konten dari kehidupan sehari-hari

1. Mulailah mencari ide konten dari kehidupan sehari-hari
dok. Helo Indonesia

Dalam membuat konten media sosial, ide bisa muncul dari mana saja. Tapi satu yang paling sering terjadi yaitu, ide muncul dari bagaimana Mama menjalani kehidupan sehari-hari. Sebab dalam kehidupan kita tentu merasakan banyak hal, mulai dari keresahan hingga kebahagiaan.

Nah, ide-ide yang relate dengan kehidupan sehari-hari inilah yang justru banyak dilirik oleh para audience. Sebagai contoh, Mama bisa coba ide konten terkait camilan sehat untuk keluarga, atau cara merawat dan mengurus anak. Pastinya informasi yang diberikan dalam konten seperti ini, banyak dibutuhkan Mama lain di luar sana.

2. Bagi waktu dengan baik antara pekerjaan rumah dan pembuatan konten

2. Bagi waktu baik antara pekerjaan rumah pembuatan konten
Freepik/rawpixel.com

Menurut Shirley Chelly Rotty, kreator inspiratif di platform Helo, untuk menjadi konten kreator Mama perlu membagi waktu dengan baik. Jadi sebelum mulai membuat konten, selesaikan dulu semua pekerjaan rumah, sehingga perhatian tidak terbagi nantinya.

Biasanya saat sedang mengerjakan pekerjaan lain, ide-ide terkait konten akan muncul dengan sendirinya. Jika ide sudah muncul, Mama bisa mencatatnya dan bikin jadwal khusus untuk membuat konten tersebut.

“Semua orang dikasih 24 jam di setiap hari, ya. Tinggal bagaimana pinter-pinternya kita untuk mengakalinya. Untuk ibu-ibu seperti saya yang tidak bekerja formal, tentu saja jangan langsung ngonten. Tapi perlu dijadwalin dulu aktivitas lainnya, seperti masak, bersih-bersih dan lain-lain. Jadi kita tidak mengabaikan apa yang harus dikerjakan di rumah. Pekerjaan jalan dan konten tetep jalan juga,” kata Shirley.

3. Temukan passion dan fokus terhadap konten

3. Temukan passion fokus terhadap konten
Freepik/pvproductions

Pada dasarnya, dalam menentukan konten Mama harus tahu mengenai passion diri sendiri. Karena dengan passion tersebutlah, kita jadi lebih bersemangat dalam mengerjakan sesuatu, termasuk dalam membuat konten. Nah kalau sudah menemukan passion, Mama harus fokus dalam menjalaninnya.

Hal ini juga yang disampaikan oleh Regina Boentaran, kreator Helo yang berfokus pada konten masak sehari-hari. Menurutnya jika kita senang melakukan sesuatu, tentu semuanya akan lebih mudah untuk dilakukan. Selain itu, jika kita konsisten dengan konten yang dibuat, ini bisa jadi salah satu cara branding diri yang baik di media sosial juga lho, Ma.

Dengan begitu, nama kita sebagai konten kreator akan semakin dikenal publik. Serta bukan tidak mungkin, ini dapat membawa kita pada kesempatan baru yang bisa menghasilkan uang.

This is my passion. Aku seneng makan, aku seneng masak. Apalagi kalo aku masak, yang cobain masakan aku tuh bilang enak dan suka. Itu kebahagiaannya meningkat, terus branding aku juga nempel. Orang-orang jadi manggil aku chef, walaupun aku cuma chef di rumah,” ungkap Regina.

Itu tadi Tips Jadi Mama Inspiratif, Berdaya Melalui Media Sosial.

Melalui platform media seperti Helo Indonesia, Mama bisa lho asah potensi diri dengan lebih baik dan tentunya menghasilkan uang juga. Sama seperti apa yang dilakukan Mama Shirley dan Mama Regina dengan masing-masing passion-nya. Tetap semangat dan jangan takut untuk berkarya ya, Ma!

Baca juga:

The Latest