Terlalu Sering Makan Mi Instan dengan Nasi Bisa Bahaya bagi Kesehatan
Jangan terlalu sering, karena akan berdampak buruk pada kesehatan
10 November 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bagi penikmat mi, mungkin tidak akan melewatkan mi instan dengan varian rasa baru bahkan mencoba merek tertentu dalam menguji soal rasa. Walaupun memang porsinya tidak terlalu banyak, ada saja yang menambahkan nasi sebagai teman makan mi.
Namun, apakah ada efek sampingnya ya? Nah, ternyata ada Ma efek buruk terlalu sering makan mi instan dengan nasi.
Berikut Popmama.com rangkum informasinya untuk mengetahui lebih lanjut, jangan sampai keseringan ya!
1. Karbohidrat menjadi berlebihan
Makan mi dan nasi sama-sama makanan yang mengandung karbohidrat. Jika Mama mengonsumsi terlalu banyak karbohidrat, rasa lapar akan hilang dan tidak ingin makan apa-apa lagi.
Sehingga kecukupan nutrisi lain yang dibutuhkan tidak terpenuhi. Seperti yang kita ketahui bersama, tubuh kita juga membutuhkan kebutuhan nutrisi lain berupa protein, lemak, dan mineral.
Kekurangan nutrisi atau ketidakseimbangan nutrisi akan membuat Mama bahkan keluarga berisiko mengalami malnutrisi.
Editors' Pick
2. Bisa berisiko obesitas
Bahaya lain makan mi dengan nasi secara berlebihan dan terus-menerus tanpa mengonsumsi makanan lain yang mengandung protein, vitamin, dan nutrisi lainnya bisa membuat Mama berisiko mengalami obesitas.
Hal ini terjadi karena karbohidrat dapat dipecah menjadi lemak. Jika tidak berusaha membakar lemak atau menurunkan berat badan, bisa berisiko mengalami obesitas.
Seimbangkan gizi asupan makanan sehari-hari, agar berat badan dapat terkontrol dan jangan berlebihan mengonsumsi junk food.