5 Film Mendebarkan dari Berbagai Negara yang Tayang di Netflix
Tak kalah suguhkan aksi menegangkan dan banyak plot twist
10 September 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jika Mama sudah menyaksikan aksi para perampokan dalam serial Money Heist Part 5: Volume 1, mungkin banyak adegan yang masih teringat di benak.
Ternyata film mendebarkan sejenis Money Heist yang tayang di Netflix juga bukan satu-satunya penghuni film yang bikin tegang nih.
Banyak film maupun serial dari berbagai negara yang tak kalah mendebarkan juga lho, apalagi dipenuhi banyak plot twist, lika liku drama dan banyak aksi adu tembak tersaji disana.
Sambil menunggu kelanjutan Money heist Part 5: Volume 2, tak ada salahnya Mama menonton terlebih dahulu rekomendasi yang sudah Popmama.com beri di bawah ini.
Dijamin akan merasakan ketegangan di setiap jalan ceritanya!
1. Squid Game (Korea Selatan)
Apakah Mama pernah menonton Squid Game ini? Konon katanya, para penonton menjuluki film ini sebagai The Hunger Games versi Koreanya lho!
Film ini disutradarai oleh Hwang Dong-hyuk, yang pernah menggarap beberapa jajaran film ternama seperti The Fortress, Miss Granny dan Silenced.
Squid Game menceritakan aksi 456 peserta yang mempertaruhkan nyawa mereka demi memenangkan 45,6 miliar won dalam ajang permainan misterius.
Hal yang bikin Mama betah menonton ini adalah visual yang penuh warna serta jalan cerita yang penuh ketegangan, disertai perasaan putus asa yang menjadi daya tarik utamanya.
Kabar baiknya, Mama tidak akan melewatkan ini, karena film yang mendebarkan ini akan tayang di Netflix pada 17 September 2021.
Editors' Pick
2. Lupin (Perancis)
Wah, kalau serial ini sih bisa dibilang sangat menegangkan, pasalnya kita bisa melihat setiap aksi yang mendebarkan serta banyak plot twist setiap episodenya.
Lupin berkisah tentang perjalanan balas dendam Assane Diop (Omar Sy) atas ketidakadilan yang dialami Papanya.
Ia pun merencanakan upaya perampokan kelas kakap, yang paling istimewa lagi, ia hanya berbekal buku pemberian sang Papa yang mengangkat kisah pencuri lihai dan elegan, Arsene Lupin.
Serial ini akan memperlihatkan Mama banyak trik yang cerdik nan mendebarkan, serial Perancis ini terdiri dari dua season, yang akan memanjakan mata Mama dengan aksi ciamik Assane.
Plusnya, serial ini semakin menarik ditonton berkat penggambaran masa kontemporer yang diwarnai sisi kecanggihan teknologi serta kondisi sosial budaya seperti rasialisme, masalah kelas dan kemiskinan.
3. Into the Night (Belgia)
Into the Night ini diadaptasi dari novel berjudul The Old Axolotl karya pengarang asal Polandia, bernama Jacek Dukai.
Serial fiksi ilmiah thriller ini menyajikan ketegangan tanpa henti, soal bencana seperti kiamat dikisahkan melanda bumi kala paparan sinar matahari berakibat fatal dan mematikan.
Sejumlah penumpang dan kru dalam sebuah pesawat dengan penerbangan malam harus terus mencari jalan untuk bertahan hidup.
Sembari berpacu dengan waktu dan berhadapan dengan seorang pembajak pesawat, serial ini menampilkan banyak adegan menegangkan yang bisa Mama tonton.
4. The Chestnut Man (Denmark)
Ada lagi nih serial thriller psikologis yang berjudul The Chestnut Man. Mengusung genre Nordic noir atau fiksi kelam tentang kriminalitas di dataran Skandinavia.
Cerita berkembang pada mulanya saat polisi setempat menemukan jasad seorang perempuan di pinggir Kota Copenhagen.
Ditemukanlah pula petunjuk dan jejak misterius berupa figur laki-laki mungil yang terbuat dari kastanye, atau salah satu jenis kacang.
Alhasil, seorang detektif muda nan ambisius bersama rekannya yang ditugaskan menyelidiki kasus tersebut kemudian menemukan petunjuk lain, yang ternyata sangat berhubungan dengan kasus misterius pembunuhan tadi.
5. Rurouni Kenshin The Final (Jepang)
Jepang bukan gudangnya manga atau komik yang menawan saja, ada film yang tak kalah menegangkan berjudul Rurouni Kenshin The Final.
Film ini merupakan kelanjutan dari sebelumnya, berjudul Rurouni Kenshin The Beginning, yang mengikuti kisah seorang pembunuh berdarah dingin di Jepang bernama Kenshin Shimura.
Sebelumnya, Kenshin sudah berjanji untuk tidak akan membunuh lagi, perkataan itu ia ucapkan di depan adik iparnya, Enishi Yukishiro, yang ingin membalas dendam atas kematian kakak perempuannya di tangan Kenshin.
Hal yang menegangkan tersaji saat perkelahian antara Kenshin dan komplotan musuh, serta alur cerita yang maju-mundur.
Nah, apakah Mama sudah punya rencana mana dulu nih film atau serial yang akan ditonton? Pasti bingung kan karena semuanya mendebarkan sekaligus menawarkan aksi yang tidak main-main!
Baca juga:
- 10 Film Indonesia Bertema Keluarga yang Menguras Emosi
- 8 Rekomendasi Film tentang Toxic Relationship, Bikin Menguras Emosi
- 14 Rekomendasi Film Horor Thailand di Netflix untuk Menemani Masa PPKM