5 Hal Baru yang Lebih Menarik di Hospital Playlist Season 2
Chemistry semakin klop dan banyak hal baru lainnya!
15 Juni 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kalau ngomongin drama korea yang penuh kehangatan dari persahabatan, mungkin nama Hospital Playlist sudah tidak asing buat para penikmatnya.
Jika Mama penggemar para dokter-dokter ini, ada kabar baik nih karena season dua akan dirilis pada 17 Juni 2021 yang hadir di Netflix.
Hospital Playlist adalah drama korea yang mengisahkan kelima sahabat yang berprofesi menjadi dokter di salah satu rumah sakit.
Kelimanya sudah bersahabat sejak masih duduk di bangku kuliah, kelima sahabat ini yakni Lee Ik Joon, Ahn Jung Won, Kim Joon Wan, Yang Seok Hyung dan Chae Song Hwa.
Babak baru di season dua akan lebih banyak suguhan menarik serta pertanyaan menggantung akan segera terjawab. Wah sudah penasaran bukan?
Berikut Popmama.com rangkum beberapa hal baru yang akan ditampilkan Hospital Playlist Season 2.
1. Kemampuan band yang meningkat
Pada season pertama kita disuguhkan penampilan para aktor yang bermain band yang banyak unsur musik era 90-an, pemeran Yang Seok Hyung, Kim Dae-myeung mengatakan pada season dua ini kemampuan para aktor semakin berkembang.
Rekannya di Hospital Playlist, Yoo Yeon-seok pun menambahkan bahwa season lalu, ada beberapa lagu yang membutuhkan waktu hingga tiga bulan untuk dipelajari.
“Pada musim baru ini, ada beberapa lagu yang kami latih seminggu setelahnya, dan kami terkejut bisa melakukannya,” katanya.
Nah, jadi para penonton setia Hospital Playlist dapat menantikan lebih banyak lagu-lagu sulit yang akan mereka mainkan nih.
Editors' Pick
2. Chemistry yang semakin klop
Memang persahabatan antara para karakter utama terasa sangat alami dan realistis pada musim pertama.
Pada musim kedua ini, para aktor mengungkapkan bahwa chemistry akan lebih baik dan semakin dekatnya mereka.
Jeon Mi-do, pemeran Chae Song Hwa mengungkapkan bahwa kedekatan antar pemain terasa karena seringnya bertemu via online melalui grup chat dan panggilan video, walaupun tidak bisa bertemu secara langsung.
“Sepertinya kami bahkan tidak membutuhkan kata-kata untuk berkomunikasi, seperti itulah kedekatan kami sekarang,” ujarnya.
Senada dengan Jeon Mi-do, Jung yung-ho, pemeran Kim Joon Wan pun merasa senang karena keakraban kian terjalin kuat.
“Semua yang menonton akan menantkan chemistry yang lebih kuat dan persahabatan sejati di antara para karakter,” tambahnya.