Kabar Penting! Harga LPG Non Subsidi Naik Lagi

Simak rincian kenaikan harga LPG non subsidi!

28 Februari 2022

Kabar Penting Harga LPG Non Subsidi Naik Lagi
Dok. Pertamina

Banyak masyarakat mengeluhkan terkait kelangkaan minyak goreng, termasuk harga minyak yang melambung tinggi. Namun, ternyata harga naik bukan minyak goreng semata, kabar terbaru menunjukkan harga gas LPG non subsidi pun ikut naik.

Berapakah kenaikan LPG non subsidi saat ini? Berikut Popmama.com telah merangkum beberapa faktanya dilansir dari IDN Times secara lebih detail. 

Editors' Pick

1. Gas LPG 3 kg tidak akan naik

1. Gas LPG 3 kg tidak akan naik
IDN Times/Daruwaskita

Kenaikan LPG non subsidi ini diamini oleh Pjs. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, PT Pertamina (Persero), Irto Ginting.

Menurutnya, untuk besaran kenaikan gas LPG non subsidi ukuran 12 kg dan 5 kg masih ia hitung, bahkan info lengkapnya akan diberitahu secepatnya. Sementara itu, Irto memastikan bahwa gas LPG 3 kg tidak akan naik.

“Untuk LPG subsidi yang 3 kg harganya akan tetap sama,” ujar Irto.

2. Kenaikan harga disesuaikan dengan perkembangan industri minyak dan gas

2. Kenaikan harga disesuaikan perkembangan industri minyak gas
IDN Times/Daruwaskita

Menurut Irto, ada alasan dinaikkannya LPG non subsidi karena mengikuti perkembangan terkini dari industri minyak dan gas. Kenaikan tersebut terjadi sebagai imbas adanya peningkatan harga Contract Price Aramco (CPA) LPG.

Tercatat, harga Contract Price Aramco (CPA) mencapai 775 USD/metrik ton, naik sekitar 21 persen dari harga rata-rata CPA sepanjang tahun 2021.

Menurutnya, penyesuaian harga ini telah mempertimbangkan kondisi serta kemampuan pasar LPG non subsidi.

“Selain itu, harga ini masih paling kompetitif dibandingkan berbagai negara di ASEAN,” ungkapnya.

Penyesuaian harga hanya berlaku untuk LPG non subsidi seperti Bright Gas atau sekitar 6,7 persen dari konsumsi LPG nasional per Januari 2022.

3. Rincian kenaikan dan harga LPG non subsidi

3. Rincian kenaikan harga LPG non subsidi
Dok. Pertamina

Lalu, bagaimana dengan kenaikan dan harga LPG non subsidi saat ini?

Harga LPG non subsidi yang berlaku saat ini sekitar Rp15.500/kg. Sebelumnya harga menyentuh Rp11.000/kg. Setelah itu, pada Desember 2021, dari Rp11.000 naik menjadi Rp13.500. Hingga hari ini pada Senin (28/2/2022), kenaikan mencapai Rp15.500/kg.

Nah, itu tadi beberapa informasi mengenai kenaikan harga gas LPG non subsidi. Jika Mama sebagai pelaku usaha, apakah berdampak besar karena naiknya gas non subsidi ini?

Baca juga:

The Latest