Pesawat Sriwijaya Air Jakarta - Pontianak Diduga Jatuh di Pulau Laki
Pesawat hilang kontak sejak pukul 14.40 WIB
9 Januari 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pesawat Sriwijaya Air rute Jakarta-Pontianak dengan nomor penerbangan SJ182 dikabarkan hilang kontak pada pukul 14.40 WIB.
Dilansir dari IDN Times, Sabtu (9/1/2021)manajemen Sriwijaya Air menyebut bahwa hingga saat ini pihaknya masih melakukan kontak dengan berbagai pihak terkait, guna mendapatkan informasi lebih rinci mengenai peristiwa tersebut.
Berikut Popmama.com rangkum informasi terkait pesawat Sriwijaya Air rute Jakarta - Pontianak yang hilang kontak tersebut:
Editors' Pick
Bupati Kepulauan Seribu Sebut Ada Laporan Pesawat Jatuh di Pulau Laki
Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi, menyebut ada laporan mengenai dugaan pesawat jatuh di Pulau Laki, Kepulauan Seribu.
"Iya katanya ada (pesawat jatuh) tadi jam 14.30 WIB. Mungkin saat ini sedang ada pencarian. Infonya ada (pesawat) yang jatuh, meledak di Pulau Laki," ujar Junaedi, yang dihubungi oleh detikcom, Sabtu (9/1/2021).
Pulau Laki merupakan pulau kosong tak berpenghuni yang terletak di antara Pulau Tidung dan Pulau Lancang.
Sebelumnya, pihak Bandara Soekarno Hatta merilis bahwa pesawat Sriwijaya Air tersebut hilang kontak setelah lepas landas dari Bandara Soekarno Hatta. pesawat hilang kontak di sekitar Pulau Lancang.
Dalam keterangan resmi yang diterima IDN Times, Sabtu (9/1/2021), manajemen Sriwijaya Air menyebut bahwa sampai saat ini pihaknya masih melakukan kontak dengan berbagai pihak terkait, guna mendapatkan informasi lebih rinci soal penerbangan SJ-182 rute Jakarta - Pontianak.
"Management masih terus berkomunikasi dan menginvestigasi hal ini dan akan segera mengeluarkan pernyataan resmi setelah mendapatkan informasi yang sebenarnya," ujar pihak Sriwijaya Air lewat keterangan resminya.
Ada 50 Penumpang di Dalam Pesawat Sriwijaya Air
Pesawat yang hilang kontak ini dikabarkan mengangkut total penumpang 50 orang, terdiri dari 12 kru yang terdiri dari 43 dewasa, 7 anak-anak, dan 3 bayi.
Nelayan Menemukan Kabel dan 4 Serpihan Berbahan Dasar Seng Diguga dari Pesawat
Menurut wawancara Metro TV dengan seorang nelayan, ditemukan 4 kabel dan serpihan berbahan seng. Nelayan bernama Nur Hasan menemukan 4 serpihan seng dan kabel yang menyangkut di jangkar. Nelayan tersebut menemukan puing-puing di perairan Pulau Lancang.
"Saat ini, tim Basarnas masih melakukan pencarian," katanya.
Itulah informasi mengenai pesawat Sriwijaya Air rute Jakarta - Pontianak yang hilang kontak. Semoga segera ada kabar baik ya, Ma.
Baca juga:
- 10 Tips Tetap Aman Naik Pesawat saat Pandemi
- 10 Tips Berpergian Aman dengan Pesawat Selama Pandemi Covid-19
- Pola Penularan Covid-19 di Dalam Kabin Pesawat, Tetap Hati-Hati!