Videonya Viral, Ardhito Pramono Sakit Akibat Pola Diet dan Kopi
Ardhito Pramono buat pernyataan terbaru terkait kondisi kesehatannya
13 Februari 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Video Ardhito Pramono yang jatuh di atas panggung viral di media sosial. Hal ini mengundang simpati dan komentar para netizen yang menyaksikan video tersebut.
Diketahui Arhito jatuh saat sedang tampil bernyanyi di Medan pada Sabtu lalu (11/2/2023). Ardhito menjelaskan kondisinya melalui unggahan terbaru di Instagram pribadinya melalui akun @ardhitopramono.
Papa satu anak ini menjelaskan bahwa ia mengaku lalai karena tidak peduli dengan hal-hal penting mengenai kesehatan. Hal inilah yang akhirnya membuat Ardhito tumbang.
Berikut rangkuman Popmama.comterkait informasi Ardhito Pramono jatuh saat manggung secara lebih detail.
1. Ardhito merasakan sakit di area perut dan diperiksa mengidap maag akut
Melalui unggahan di Instagram pribadinya, Ardhito menjelaskan kondisi yang ia rasakan sebelum akhirnya jatuh di atas panggung.
Saat sedang tampil di Medan, Ardhito hendak menutup penampilan bernyanyinya. Namun. tiba-tiba ia merasakan perih di ulu hati dan menjalar sampai dada.
Tak kuat menahan sakit tersebut, akhirnya ia terjatuh di atas panggung dan membuat beberapa orang di sekitar panggung serta penonton panik. Ardhito langsung dilarikan ke rumah sakit dan diperiksa oleh pihak medis dan diketahui bahwa dirinya menderita maag akut.
“Rasa perih yang luar biasa di ulu hati dan menjalar sampai dada yang sakitnya seperti ditusuk menembus sampai pundak seketika membuat saya terjatuh saat menutup pemampilan kami di Medan,” tulis Ardhito melalui unggahannya.
Editors' Pick
2. Disebabkan karena tidak menjaga pola makan dan waktu istirahat
Ardhito juga menjelaskan di usianya yang sudah menginjak 27 tahun, ia kerap kali mengabaikan kesehatannya.
Ia mengaku tidak menjaga pola hidupnya dengan baik, melakukan diet yang tidak teratur, mengonsumsi kopi berlebihan saat perut kosong, dan waktu tidurnya pun tidak teratur. Hal-hal tersebut yang membuat kondisi tubuhnya menjadi tidak prima dan akhirnya terjatuh.
"Pola diet yang tidak teratur, konsumsi kopi yang berlebihan saat perut kosong dan jam tidur yang tidak teratur membuat fisik saya seketika seperti menolak untuk berdiri," jelas Ardhito.