Profil dan Biodata Sara Wijayanto, Aktif Bagikan Konten Horor

Sara Wijayanto merupakan seorang indigo dan juga istri dari pesulap Demian Aditya.

4 Oktober 2024

Profil Biodata Sara Wijayanto, Aktif Bagikan Konten Horor
Instagram.com/sarawijayanto

Sara Wijayanto merupakan seorang youtuber, presenter, aktris, sekaligus penyanyi. Ia juga istri dari pesulap ternama tanah air, Demian Aditya. Sara belakangan dikenal publik berkat konten di kanal Youtubenya yang membahas perjalanan dan penelusuran dunia supranatural.

Diketahui Sara Wijayanto juga seorang indigo yang bisa melihat dan merasakan hal-hal yang tak kasat mata. Memiliki jejak karier yang cukup banyak dan variatif, banyak fakta-fakta tentang kehidupan Sara Wijayanto yang menarik untuk diketahui.

Nah, berikut ini Popmama.com telah merangkum profil dan biodata Sara Wijayanto secara detail. Yuk, simak!

Profil dan Biodata Sara Wijayanto

Biodata Singkat Sara Wijayanto

Biodata Singkat Sara Wijayanto
Instagram.com/sarawijayanto

Meski kini dikenal sebagai indigo yang aktif membuat konten horor, ada banyak sisi lain kehidupannya yang jarang tersorot. Untuk mengenal Sara Wijayanto lebih dekat, beberapa fakta mengenai kehidupan pribadinya menarik untuk diketahui.

Berikut di bawah ini informasi dan biodata Sara Wijayanto:

  • Nama Lengkap: Saraswati Wijayanto
  • Nama Panggung: Sara Wijayanto
  • Tempat Kelahiran: Jakarta
  • Tanggal Lahir: 6 Mei 1979
  • Agama: Kristen
  • Nama Suami: Demian Aditya
  • Nama Orangtua: Raden Widjayanto (Papa) dan Lukitawati Salatun (Mama)
  • Nama Saudara: Adinia Wirasti,  Wisnu Hardana, dan Adhika Wijayanto.
  • Youtube: Sara Wijayanto

1. Mengawali karier sebagai seorang penyanyi

1. Mengawali karier sebagai seorang penyanyi
Instagram.com/sarawijayanto

Sara Wijayanto memulai perjalanan kariernya pada tahun 1994 sebagai seorang penyanyi. Awalnya, ia merupakan pengisi latar suara alias backing vokal pada beberapa karya grup band Slank, salah satunya lagu Kamu Harus Cepat Pulang (1994).

Sara kemudian ikut Slank selama perjalanan tur keliling Indonesia. Akhirnya ia pun mencoba peruntungannya sendiri dengan menjadi penyanyi solo.

Sebelum fokus dengan solo karier, Sara juga sempat bergabung dengan grup dengan konsep R&B. Ia menjadi salah satu personel grup Andrey dan Mori pada tahun 1997. 

Meski ini Sara tidak fokus menjadi penyanyi, ia masih sempat merilis beberapa karya di dunia vokal. Pada Mei 2024 lalu, Sara baru saja merilis single berjudul ‘Hilang’.

Editors' Pick

2. Memerankan banyak judul film horor

2. Memerankan banyak judul film horor
Instagram.com/sarawijayanto

Tak hanya jadi seorang penyanyi, Sara Wijayanto juga aktif menjadi aktris. Ia sukses memerankan beberapa judul film yang meledak di layar kaca tanah air.

Film yang diperankan oleh Sara Wijayanto mayoritas bergenre horor, sesuai dengan bidang yang Sara geluti. Ia memulai debutnya di dunia akting dari film Tarot (2015) dengan berperan sebagai Madam Herlina. 

Berikut ini beberapa daftar film yang pernah diperankan oleh Sara Wijayanto:

  1. Tarot (2015) 
  2. The Doll (2016) 
  3. The Doll 2 (2017)
  4. Sabrina (2018)
  5. Wengi: Anak Mayit (2018)
  6. Arwah Noni Belanda (2019) 
  7. Ikut Aku ke Neraka (2019) 
  8. Kuntilanak 3 (2022)
  9. The Doll 3 (2022) 
  10. Mangkujiwo 2 (2023) 
  11. Indigo: What Do You See? (2023)
  12. Santet: Segoro Pintu (2024).

3. Lahir sebagai indigo membuat Sara bisa berkomunikasi dengan makhluk halus

3. Lahir sebagai indigo membuat Sara bisa berkomunikasi makhluk halus
Instagram.com/sarawijayanto

Kehidupan Sara Wijayanto memang tak jauh dari hal-hal mistis. Hal ini dikarenakan dirinya sudah bisa melihat makhluk halus sejak umur delapan tahun.

Menjadi indigo sejak kecil, Sara sempat bingung dan takut dengan kemampuannya melihat makhluk halus. Ia juga menakuti teman-teman dan gurunya di sekolah karena sering melihat penampakan.

Kemampuan Sara dalam melihat hal tak kasat mata ini rupanya merupakan turunan keluarga. Bukan hanya Sara, beberapa anggota keluarga lainnya yakni Nenek, Mama, dan Budenya juga memiliki kemampuan serupa.

Sempat takut dan menolak kenyataan bahwa dirinya bisa melihat makhluk halus, Sara mulai menerima di usia 30-an jika dirinya memiliki kemampuan berkomunikasi dengan makhluk halus.

4. Tergabung dalam perkumpulan paranormal dunia

4. Tergabung dalam perkumpulan paranormal dunia
Instagram.com/sarawijayanto

Kini nama Sara Wijayanto memang lebih dikenal sebagai seorang paranormal atau indigo. Ia juga aktif membuat konten ‘Diary Misteri Sara’ atau DMS di kanal Youtubenya. 

Sara kerap melakukan penelusuran ke beberapa tempat yang diklaim angker. Ia juga memperlihatkan kemampuannya berkomunikasi dengan makhluk halus serta melakukan mediasi.

Tak sampai disitu saja, ternyata kehidupan Sara dengan dunia supranatural juga sudah merambat ke dunia internasional. Pasalnya, Sara diketahui juga bergabung dengan komunitas yang berisi kumpulan orang-orang yang memiliki kemampuan sama dengannya.

5. Sara merupakan kakak dari aktris Adinia Wirasti

5. Sara merupakan kakak dari aktris Adinia Wirasti
Instagram.com/sarawijayanto

Tak banyak yang tahu selain memiliki suami yang merupakan pesulap dan ilusionis terkenal, Sara Wijayanto juga memiliki seorang adik yang berkarier di dunia entertainment.

Sara merupakan kakak dari aktris dari pemeran film Ada Apa Dengan Cinta, Adinia Wirasti. Momen kebersamaan mereka sejak kecil juga kerap diunggah di media sosial.

Jarak usia Sara dengan sang adik, Adinia terpaut delapan tahun. Karena jarang diketahui, banyak netizen yang baru menyadari hubungan kakak beradik ini kala Adinia Wirasti hendak menikah dengan Michael Wahr. 

6. Ikut mendampingi suami di kompetisi America’s Got Talent

6. Ikut mendampingi suami kompetisi America’s Got Talent
Youtube.com/America's Got Talent

Sara Wijayanto dan Demian Aditya resmi menikah pada 22 Mei 2014. Telah mengarungi 10 tahun pernikahan, Sara dengan suami, Demian juga terlihat kompak bersama.

Terjun ke industri yang tak berbeda jauh membuat Sara dan Demian sempat berduet. Diketahui pasangan suami istri ini pernah mengikuti ajang kompetisi bakat ternama dunia, America’s Got Talent season 12.

Saat itu, Sara memang terlihat lebih banyak mendampingi Demian yang mewakili Indonesia di ajang tersebut pada tahun 2017. Berbagai atraksi dan penampilan esktrem ditunjukkan dalam ajang ini. Ada tiga kali pertunjukan di AGT 2017 hingga akhirnya dinyatakan gagal.

Itu dia profil dan biodata Sara Wijayanto yang kini dikenal dengan konten mistisnya. Perjalanan karier dan kehidupan Sara Wijayanto yang beragam cukup menarik untuk diketahui, ya, Ma. 

Baca juga:

The Latest