Demam Piala Dunia, Cemilan Berikut Wajib Lengkapi Nobarmu!
Nomor 2 pasti nggak bisa bikin kamu berhenti makan
19 Juni 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tak terasa sudah empat tahun berlalu setelah piala dunia tahun 2014 dimenangkan oleh negara Jerman. Saat ini, eforia empat tahun yang lalu seakan terulang kembali.
Semangat sepak bola memang terasa sangat kental diseluruh dunia, tak terkecuali Indonesia. Pendukung dari berbagai belahan negara sorak sorai mendukung tim jagoannya, begitu pun dengan kamu, bukan?
Tak heran jika ada begitu banyak kafe yang membuka tempatnya sebagai ajang nobar atau nonton bareng untuk para penggemar sepak bola. Bukan hanya di kafe saja, sebagaian orang justru memilih untuk menonoton piala dunia bersama keluarga dirumah.
Selain lebih irit, kamu juga dapat lebih nyaman duduk di sofa yang empuk dan ditemanin beberapa makanan ringan khas rumahan.
Nah, berbicara mengenai camilan khas rumah, kali ini Popmama.com akan memberikan 7 rekomendasi makanan ringan yang wajib kamu santap untuk menemanimu menonton piala dunia.
Cemilan mana nih yang kamu banget?
1. Martabak
Saat malam hari tiba, maka saat itu pula Piala Dunia di tayangkan di Indonesia. Makanan ringan namun tetap mengenyangkan yang paling mudah ditemukan adalah martabak.
Dari dulu hingga sekarang, martabak memang sudah menempati tempat tersendiri di hati masyarakat Indonesia, apalagi saat menonton bola. Martabak kacang coklat, keju, hingga martabak telur merupakan tiga rasa martabak yang paling sering menemani kebanyakan orang untuk nobar Piala Dunia.
Mencari camilan yang satu ini pun juga mudah, di setiap pinggiran jalan sekitar rumahmu pasti ada yang menjualnya.
Nah, kamu tim martabak manis atau asin nih?
2. Kacang kulit
Camilan yang satu ini bukan hanya setia setiap tahun menemani para pecinta bola, namun camilan yang satu ini juga sukses membuat semua orang tidak bisa berhenti mengunyah.
Jika tak ada kacang kulit saat nobar, seakan menonton pun tak lengkap! Nah, jika kamu pecinta kacang kulit, maka teruskanlah, karena dibalik bentuknya yang kecil namun ternyata kacang menyimpan banyak protein lho.
Jadi, kamu bukan hanya menonton bola saja, tapi kamu juga sedang menimbun banyak protein untuk tubuhmu.
Editors' Pick
3. Gorengan
Meskipun tidak sesehat mengonsumsi kacang, gorengan tetap menjadi primadona saat nobar berlangsung.
Mulai dari tahu isi goreng, bakwan, hingga pisang goreng pasti habis disantap oleh para penggemar bola.
Agar lebih sehat dan irit, kamu bisa membuatnya sendiri lho dirumah. Dengan membuatnya sendiri, kamu bisa memastikan pemakaian minyak satu kali pakai.
Jadi, tidak ada penggunaan minyak berulang kali seperti yang dilakukan oleh abang-abang tukang gorengan diluar sana.
4. Kue kering khas lebaran
Mengingat Piala Dunia tahun ini yang bertepatan dengan lebarann, maka pastinya kue kering masih banyak tersimpan di rumahmu bukan?
Nah, daripada harus membuat cemilan lagi ataupun membelinya, maka kue kering sisa lebaran juga dapat kamu santap sebagai teman nobar.
Daripada terbuang, lebih baik dikonsumsi sebelum masa kadaluarsanya tiba.
Eits... tapi ingat, jangan sampai nggak olahraga di pagi hari setelah mengonsumsi kue kering yang manis saat nobar di malam hari!
5. Keripik singkong
Meskipun kuno, namun camilan khas masyarakat Indonesia yang satu ini memang tidak pernah ada matinya deh!
Keripik singkong yang diiris tipis, kemudian di goreng hingga garing ini memang sangat cocok untuk menemani nobarmu dengan teman dan keluarga.
Agar lebih mantap, kamu dapat membubuhinya dengan cabai bubuk ataupun keju bubuk.
Hmm... lezat!
6. Kentang goreng
Praktis, satu kata yang tepat untuk mengggambarkan makanan yang satu ini.
Bagaimana tidak, kamu dapat dengan mudahnya membeli kentang beku yang sudah ada di mini market terdekat, kemudia goreng dan sajikan bersama saus sambal.
Hanya dengan camilan praktis ini, nobarmu dijamin dapat meriah dan pastinya mengenyangkan.
Makin lengkap jika didampingi oleh minuman bersoda!
7. Pizza
Meskipun terkesan kebarat-baratan, but pizza will never dissapoint you!
Selain lezat dan disukai oleh semua orang, makanan khas Italia yang satu ini juga sangat mudah untuk dipesan. Cukup angkat telfon dan tekan nomor pesan-antar pizza, lalu dengan segera kurir akan datang kerumahmu untuk mengantarnya.
Voila, pizza is ready to accompanied your night!
Nah, itulah ketujuh rekomendasi camilan lezat dan praktis untuk menemanimu nobar Piala Dunia. Mengingat sebagian makanan tersebut mengandung banyak lemak dan gula, maka jangan sampai lupakan kesehatanmu. Usahakan untuk tetap berolahraga di pagi harinya agar tubuhmu pun tetap fit dan bugar.
Salam sepak bola!