Popmama Arisan X RS. Brawijaya Rayakan Pekan ASI Bersama Working Mama

Tak hanya membahas strategi menyusui, peserta juga diajak untuk melakukan yoga relaksasi bersama

14 Agustus 2018

Popmama Arisan X RS. Brawijaya Rayakan Pekan ASI Bersama Working Mama
Popmama.com/Dimas Prasetyo

Setelah melahirkan dan dikarunia anak yang sehat dan sempurna, maka harapan sang Ibu setelahnya adalah dapat menyusui si Kecil secara eksklusif tanpa bantuan susu formula.

Namun, bagi Mama yang masih aktif bekerja, hal tersebut mungkin agak sulit untuk dilakukan.

Bukan hanya sulit dalam membagi waktu pumping dan bekerja, hambatan lainya seperti ASI yang tidak lancar juga menjadi salah satu halangan yang mungkin saja terjadi pada beberapa ibu menyusui.

Mengetahui hal tersebut, Popmama Arisan bersama Brawijaya Women and Children Hospital telah bekerjasama untuk memberikan pengetahuan kepada para Mama yang masih bekerja mengenai strategi yang tepat untuk menyusui si Kecil. 

Acara kali ini juga bertujuan untuk memperingati pekan ASI sedunia yang diselenggarakan setiap tanggal 1-7 Agustus.

Tak hanya itu, Popmama juga menghadirkan instruktur yoga untuk membantu para Mama agar lebih rileks sehingga dapat menghasilkan ASI yang lancar.

Nah, sudah penasaran bagaimana keseruan para peserta Popmama Arisan bulan Agustus ini?

Ini dia ulasannya!

1. Menghadirkan dua narasumber terpercaya

1. Menghadirkan dua narasumber terpercaya
Popmama.com/Dimas Prasetyo

Acara yang diselenggarakan di Brawijaya Women and Children Hospital ini juga dihadiri oleh dua narasumber terpercaya, yaitu dr. Reza Abdussalam, SpA dan dr. Sylvia Haryeny, IBCLC.

Popmama Arisan X RS. Brawijaya Rayakan Pekan ASI Bersama Working Mama
Popmama.com/Dimas Prasetyo

Sebagai ahli nutrisi anak, dr. Reza Abdussalam, SpA menjelaskan kepada para peserta mengenai nutrisi yang dibutuhkan anak, pentingnya ASI untuk mencegah stunting pada anak, keistimewaan 1000 hari pertama di kehidupan anak, beserta tips MPASI yang tepat bagi anak.

Popmama Arisan X RS. Brawijaya Rayakan Pekan ASI Bersama Working Mama
Popmama.com/Dimas Prasetyo

Lain halnya dengan dr. Sylvia Haryeny, IBCLC, sebagai konsulat laktasi, beliau lebih banyak menjelaskan mengenai strategi menyusui untuk ibu pekerja, tips agar ASI tetap lancar, cara mendapatkan ASI yang berkualitas, makanan untuk memperlancar ASI, hingga tips penyimpanan dan pemberian ASI yang telah di pumping.

Editors' Pick

2. Menghabiskan akhir pekan dengan ilmu yang bermanfaat

2. Menghabiskan akhir pekan ilmu bermanfaat
Popmama.com/Dimas Prasetyo

Meskipun dilaksanakan pada hari libur, para peserta tetap terlihat sangat antusias saat mendengarkan talkshow dari para dokter.

Bahkan, tak jarang beberapa dari mereka pun turut membawa anak-anaknya untuk ikut menghadiri acara yang Popmama.com laksanakan.

Pertanyaan demi pertanyaan juga banyak mereka lontarkan kepada para dokter dari Brawijaya Women and Children Hospital.

Alih-alih menyianyiakan akhir pekan dengan hal yang sia-sia, para working mama ini memilih untuk memperdalam ilmunya agar mengetahui lebih banyak lagi mengenai strategi menyusui.

Hebat!

3. Menyantap makanan sehat khusus untuk ibu menyusui

3. Menyantap makanan sehat khusus ibu menyusui
Popmama.com/Dimas Prasetyo

"You are, what you eat!" ungkapan yang satu ini memang benar adanya.

Nah, jika kita saja harus menjaga pola makan, maka bagaimana dengan ibu menyusui yang juga harus memberikan nutrisi yang baik bagi si Kecil?

Mengetahui pentingnya menjaga pola makan yang sehat pada ibu menyusui, Gorry Gourmet sebagai salah satu jasa katering juga turut mendukung acara Popmama Arisan kali ini.

Terkenal dengan makanan-makanan sehat dan lezat yang mereka tawarkan, maka tak heran jika ada begitu banyak peserta sekaligus ibu menyusui yang sangat menikmati waktu bersantap siang itu.

4. Agar ASI tetap lancar, peserta diajak untuk melakukan yoga relaksasi

4. Agar ASI tetap lancar, peserta diajak melakukan yoga relaksasi
Popmama.com/Dimas Prasetyo

Usai mendengarkan talkshow dari para dokter, para peserta juga diajak untuk mengikuti sesi yoga relaksasi.

Popmama Arisan X RS. Brawijaya Rayakan Pekan ASI Bersama Working Mama
Popmama.com/Dimas Prasetyo

Tak hanya untuk merelaksasi tubuh pasca melahirkan, para Mama yang masih menyusui si Kecil juga akan mendapatkan banyak manfaat lainnya, seperti memperlancar aliran ASI.

Popmama Arisan X RS. Brawijaya Rayakan Pekan ASI Bersama Working Mama
Popmama.com/Dimas Prasetyo

Tak hanya para ibu menyusui saja, ibu hamil juga turut ikut mengkuti sesi yoga relaksasi lho!

Popmama.com memang sengaja memilih beberapa ibu hamil menjadi bagian dari acara Popmama Arisan kali ini karena topik yang dibicarakan baik untuk pembekalan Mama nanti pasca persalinan. Semoga acara kali ini bisa membawa banyak manfaat untuk Millennials Mama yang sudah hadir.

5. Bergelimpangan hadiah menarik!

5. Bergelimpangan hadiah menarik
Popmama.com/Dimas Prasetyo

Bukan Popmama Arisan namanya jika tidak membagikan berbagai hadiah menarik kepada para peserta.
Yup, kali ini Silky Girl turut mendukung acara Breastfeeding Strategy for Working Mama yang Popmama.com dan Brawijaya Women and Children Hospital laksanakan.

Silky Girl mengajak para Mama untuk tetap tampil menawan meskipun sibuk membagi waktu antara pekerjaan dan keluarga.

Penampilan memang yang paling utama ya, Ma!

Baca juga: Masak Seru dengan Sahabat di Popmama Arisan x MODENA

Baca juga: Popmama Arisan: Workshop Self Hypnosis Bersama Dwi Sutarjantono

The Latest