Agar Lembab, Ini Rekomendasi Produk Sabun Wajah untuk Kulit Kering
Menjaga kondisi kukit lebih sehat dengan memilih sabun wajah secara tepat
10 September 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kulit wajah yang kering dapat menyebabkan masalah seperti iritasi, kulit terkelupas, muncul kemerahan, gatal, hingga rasa perih pada permukaan kulit wajah.
Kondisi kulit wajah yang kering disebabkan oleh kurangnya sebum alami pada lapisan kulit. Hal ini dapat menyebabkan seseorang mengalami penuaan dini.
Penyebab kulit wajah seseorang kering bisa disebabkan oleh faktor genetik atau faktor lingkungan, seperti berada di ruang ber-AC atau cuaca panas.
Untuk mengatasi permasalah ini, Popmama.com akan berikan rekomendasi produk sabun wajah untuk kulit kering.
Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Sabun Wajah
Sebelum memilih produk sabun wajah untuk kulit kering, ada baiknya Mama mengetahui beberapa hal penting agar tidak salah membeli.
1. Pilih sabun wajah dengan kandungan yang melembabkan
Untuk melembabkan kulit wajah, diperlukan kandungan yang mampu memproduksi sebum atau membantu kadar sebum pada wajah terjaga.
Produk sabun wajah yang dapat melembabkan umumnya bersifat moisturizing atau hydrating.
Selain itu, produk sabun wajah yang diperuntukkan kulit kering akan mengandung zat aktif yang melembabkan, seperti asam hialuronat, gliserin, ceramides, petrolatum, lanolin, minyak mineral, hingga kandungan yang terdapat pada lidah buaya.
2. Hindari produk yang menggunakan parfum
Disarankan agar tidak menggunakan produk yang mengandung parfum pada sabun wajah untuk kulit wajah kering.
Kandungan parfum dapat berisiko menimbulkan iritasi pada kulit wajah kering.
Hindari juga kandungan alkohol pada produk sabun wajah untuk kulit kering karena akan membuat kulit semakin kering.
3. Utamakan sabun wajah dalam bentuk krim
Tekstur sabun wajah memiliki beberapa macam, seperti gel, krim, foam, micellar, dan juga minyak.
Usahakan untuk memiliki sabun wajah untuk kulit kering bertekstur krim.
Sebab, sabun wajah yang bertekstur krim dapat lebih menghidrasi kulit sehingga kulit wajah akan semakin lembab.
Editors' Pick
Rekomendasi Produk Sabun Wajah untuk Kulit Kering
Setelah mengetahui beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum membeli sabun wajah, maka ini dia beberapa rekomendasi sabun wajah untuk kulit kering.
1. Wardah Hydramild Facial Wash
Produk Wardah yang satu ini sangat cocok dijadikan pilihan sabun wajah untuk kulit keling.
Sebab, Wardah Hydramild Facial Wash ini mengandung ekstrak aloe vera yang dapat memberikan efek melembabkan serta menenangkan kulit wajah.
Selain itu, produk sabun wajah ini juga mengandung Triple Hydrating Complex yang dapat melembabkan kulit secara ekstra.
2. L'Oreal Paris Hydra Fresh Mild Foam
Ada juga sabun wajah untuk kulit kering persembahan L'Oreal Paris.
Produk ini diperuntukkan seseorang yang memiliki kondisi kulit wajah yang kering dan sensitif, bahkan yang memiliki kondisi kulit kering kronis sekalipun.
Sebagian orang mengaku masalah kulitnya yang terkelupas mampu teratasi setelah menggunakan sabun wajah yang satu ini.
3. Hada Labo Gokujyun Face Wash
Sejak peluncuran pertama kali di Indonesia, Hada Labo Gokujyun Face Wash telah banyak diburu orang.
Hal ini dikarenakan produk keluaran Hada Labo efektif digunakan sebagai sabun wajah untuk kulit kering.
Produk sabun wajah ini tidak memiliki busa sehingga sangat aman digunakan oleh seseorang dengan kondisi kulit wajah yang kering.
Namun, sayangnya aroma dari sabun wajah ini sedikit mengganggu bagi sebagian orang. Tetapi, hal tersebut tidak menjadi masalah besar karena kemampuannya dalam mengatasi permasalah kulit kering.
4. Himalaya Moisturizing Aloe Vera Face Wash
Rekomendasi produk sabun wajah untuk kulit kering berikutnya jatuh pada Himalaya Moisturizing Aloe Vera Face Wash.
Produk ini cukup terjangkau mengingat harganya yang tak sampai 50 ribu.
Walaupun harganya sangat bersaing, tidak menjadikan produk ini buruk. Justru sabun wajah yang satu ini cukup direkomendasikan untuk mengatasi kondisi kulit kering.
Kandungan ekstrak aloe vera pada sabun wajah ini dapat membantu melembabkan kulit wajah.
5. Innisfree Olive Real Cleansing Foam
Satu lagi rekomendasi sabun wajah untuk kulit kering yang tak boleh ketinggalan adalah keluaran Innisfree.
Innisfree Olive Real Cleansing Foam memang dirancang untuk mengatasi permasalahan kulit kering.
Sebab, produk yang satu ini mengandung minyak zaitun. Minyak zaitun sendiri sudah sejak zaman nenek moyang digunakan sebagai oelembab wajah.
Oleh karena itu, tidak heran jika produk yang satu ini sangat cocok digunakan seseorang dengan kondisi kulit kering.
Menggunakan sabun wajah yang sesuai dengan kondisi kulit sangatlah penting. Apalagi jika seseorang memiliki kondisi kulit wajah yang memerlukan perlakuan khusus. Jangan sampai salah memilih produk sabun wajah akan berdampak pada memburuknya kondisi kulit wajah.
Baca juga:
- Biar Tak Salah Skincare, Ini Perbedaan Hydrating dan Moisturizing
- Cara Membuat Masker Kopi untuk Kulit Bersih dan Glowing
- Jangan Salah Pilih Skincare, Ini Cara untuk Tahu Jenis Kulit Wajah