5 Buah Populer Saat Ramadan Ini Ternyata Memiliki Segudang Manfaat

Buah ini bukan hanya segar untuk jadi makanan pembuka puasa tapi juga menyehatkan tubuh lho

11 April 2020

5 Buah Populer Saat Ramadan Ini Ternyata Memiliki Segudang Manfaat
collective-evolution.com

Hal unik yang hanya terjadi di Indonesia saat Ramadan segera tiba.

Ciri khas ketika bulan suci Ramadan akan segera tiba adalah mulai banyaknya tayangan iklan berbagai macam merek sirup di televisi.

Hal itu seperti alarm pemberitahuan kepada masyarakat Indonesia bahwa bulan suci Ramadan semakin dekat.

Lalu ketika memasuk bulan Ramadan, ada beberapa buah yang akan banyak dicari warga Indonesia.

Buah-buah ini memang sangat pas disajikan di waktu berbuka puasa.

Rasanya yang segar dan manis mampu menghilangkan dahaga setelah seharian berpuasa.

Di balik popularitasnya di bulan suci Ramadan, ternyata buah-buah tersebut juga memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan.

Buah apa sajakah itu? Lalu apa manfaat dari buah-buah itu? Inilah 5 buah populer saat Ramadhan. Ikuti informasi dari Popmama.com berikut ini.

1. Kurma punya segudang manfaat kesehatan

1. Kurma pu segudang manfaat kesehatan
Freepik

Buah yang satu ini menjadi buah wajib dalam setiap hidangan berbuka puasa.

Bukan saja karena rasanya yang legit dan lembut tetapi juga buah ini akan mendatangkan pahala bagi siapa saja yang memakannya sebagai makanan berbuka.

Sebab, hal tersebut sesuai dengan apa yang Rasulullah contohkan. Buah ini juga dijuluki sebagai buah nabi karena Rasulullah sangat menyukai buah ini.

Di balik nilai spiritualitasnya, buah ini memiliki segudang manfaat.

Manfaat bagi kesehatan dari buah kurma ini diantara lain mampu menjaga kesehatan pencernaan, menangkal radikal bebas, meningkatkan fungsi kerja otak, menyehatkan tulang, memenuhi cairan tubuh, dan masih banyak manfaat lainnya.

Menariknya, walaupun kurma memiliki kandungan gula yang tinggi, tetapi kurma mampu mencegah diabetes. Hal itu dikarenakan kandungan gula pada kurma tidak membuat lonjakan kadar gula pada darah.

Editors' Pick

2. Kolang kaling ternyata bagus untuk tulang

2. Kolang kaling ternyata bagus tulang
diahdidi.com

Buah putih pipih ini sering ditemui pada olahan minuman kolak yang biasa menjadi menu pembuka puasa.

Rasanya yang sedikit tawar ini ternyata cukup digemari masyarakat Indonesia.

Buah kolang kaling ini memiliki kandungan nutrisi yang baik, diantaranya gelatin, vutamin A, vitamin B, dan vitamin C.

Buah ini memiliki kandungan air mencapai 94%.

Jadi tidak heran kalau buah kolang kaling cocok menjadi menu makanan untuk berbuka puasa karena akan sangat menyegarkan.

Manfaat dari buah ini antara lain melancarkan pencernaan, sumber energi, mengatasi radang sendi, menjaga kesehatan kulit dan otot, menguatkan tulang, dan mencegah osteoporosis.

Kolang kaling juga bisa menjadi salah satu makanan diet. Kandungan gelatin pada kolang kaling mampu membuat seseorang yang memakannya lebih cepat kenyang dan bertahan lama.

3. Timun suri adalah golongan buah labu yang baik untuk pencernaan

3. Timun suri adalah golongan buah labu baik pencernaan
petaniindo.com

Ada lagi buah yang sangat laris di pasar saat bulan Ramadan, yaitu timun suri.

Meskipun namanya timun suri, ternyata buah ini bukan berasal dari keluarga timun. Justru timun suri termasuk ke dalam jenis labu, seperti melon.

Timun suri memiliki manfaat seperti membantu sistem pencernaan, menghidrasi tubuh, menjaga tekanan darah, menjaga kesehatan sendi, menjaga kesehatan ginjal, dan masih banyak manfaat lainnya. 

Vitamin K pada buah timun suri mampu menjadi obat untuk membatasi kerusakan neuronal pada otak. Sehingga buah ini bisa membantu mencegan penyakit Alzheimer.

4. Blewah selalu jadi pelengkap es buah

4. Blewah selalu jadi pelengkap es buah
Pixabay/JillWellington

Es buah di bukan Ramadan sudah pasti identik dengan buah blewah. Buah ini memiliki rasa manis yang tidak terlalu pekat sehingga sangat menyegarkan untuk dijadikan es buah.

Selain itu, buah ini memiliki kandungan nutrisi berupa karbohidrat, zat besi, serat, kalium, kalsium, magensium, folat, vitamun A, vitamin B, dan vitamin C. Wah banyak sekali ya kandungan nutrisi buah ini.

Buah blewah mengandung 90% air. Tentu tidak heran kalau buah belewah banyak dicari orang untuk melepas dahaga saat berbuka puasa.

5. Dari biji salak hingga kolak, ubi juga sangat populer saat bulan puasa

5. Dari biji salak hingga kolak, ubi juga sangat populer saat bulan puasa
Pixabay/Buntysmum

Kemudian ada lagi buah paling dicari saat bulan Ramadan, yang sebetulnya ini adalah jenis umbi-umbian, yaitu ubi jalar.

Kalau Mama pernah memakan biji salak, jangan salah sangka bahwa itu adalah biji salak yang sesungguhnya.

Sebab, sebetulnya biji salak adalah olahan ubi yang dilumatkan bersama tepung tapioka. Makanan ini menjadi sangat populer saat bulan Ramadan.

Ubi jalar memiliki banyak sekali manfaat yang baik bagi kesehatan.

Manfaat dari ubi jalar antara lain baik bagi pencernaan, mampu mengatasi peradangan, membantu menurunkan berat badan, mencegah diabetes, mencegah asma, serta meningkatkan jantung. Selain itu, air rebusan ubi jalar dipercaya mampu meredakan sakit artritis.

Itu dia 5 buah populer saat Ramadhan. Di balik manfaat masing-masing buah, perlu diingat bahwa kesehatan terbentuk dari segala macam asupan yang masuk ke dalam tubuh. Jadi bijaklah dalam mengonsumsi buah-buah ini.

Sertakan buah-buahan dan sayur-sayuran lainnya ke dalam menu makan agar tubuh mendapatkan berbagai macam nutrisi yang baik bagi tubuh.

Baca juga:

The Latest