5 Tips Atasi Kebotakan Dini agar Rambut Lebih Sehat dan Kuat
Menjaga rambut dari kebotakan dini agar lebih sehat, kuat, dan tebal
29 Juni 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kebotakan merupakan hal yang wajar dialami oleh orang yang mulai memasuki usia 50 tahun. Tapi kini, banyak anak muda di usia 20 tahun yang mulai mengalami kebotakan.
Memang sekarang ini tingkat kesehatan seseorang cenderung berkurang. Seseorang di usia muda bisa mengalami gangguan kesehatan yang seharusnya dialami oleh orang dengan usia yang lebih tua.
Kebotakan dini ini bisa disebabkan karena pola hidup yang tidak seimbang. Sehingga kualitas kesehatan tubuh menurun walaupun di usia yang masih muda. Pada akhirnya berpengaruh juga pada kesehatan rambut.
Untuk mengatasi hal tersebut, Popmama.com akan berikan tips atasi kebotakan dini agar rambut lebih sehat dan kuat.
Cek selengkapnya di bawah ini ya!
1. Hentikan penggunaan produk penataan rambut yang berlebihan
Penataan rambut yang berlebihan bisa menjadi salah satu faktor penyebab kebotakan dini. Sebab, terlalu berlebihan menggunakan produk penataan rambut dapat membuat rambut mengalami stres.
Untuk mengatasi kebotakan dini, hentikan selama beberapa waktu produk penataan rambut yang biasa digunakan. Dengan begitu, rambut dapat bernapas dan memiliki kesempatan untuk melakukan regenerasi sel.
Editors' Pick
2. Hindari stres dan melakukan relaksasi
Stres dapat membuat kerja hormon menjadi tidak seimbang. Padahal, hormon sangat berperan penting dalam sistem kerja tubuh, termasuk diantaranya mempertahankan kesehatan rambut.
Sebagai bentuk usaha atasi kebotakan dini maka diperlukan usaha manajemen stres yang baik untuk menghindari stres.
Menjaga agar terhindar dari stres bisa dengan melakukan relaksasi, seperti meditasi atau melakukan pekerjaan yang disukai.