Agar Tak Cepat Rusak, Ini Cara Mencuci Bra Memakai Mesin Cuci
Cuci bra yang benar Ma, supaya nggak cepat rusak
27 April 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kebersihan harus selalu dijaga, baik untuk tubuh maupun pakaian yang dipakai. Begitu pula bra atau beha yang melekat pada tubuh kita sehari-hari. Ini perlu dicuci secara teratur mengingat pemakaiannya yang benar-benar melekat dengan dada, punggung dan ketiak.
Bra bersentuhan langsung dengan kulit saat dikenakan sehingga menyerap keringat dan minyak tubuh, ini akan menciptakan aroma tersendiri. Kita perlu merawat bra karena berpengaruh dengan elastisitasnya.
Jika bra sudah kendur dan talinya gak pas lagi, tentu dipakainya jadi nggak nyaman. Nah, kamu perlu merawatnya dengan cara mengetahui cara mencuci bra yang benar.
Dari tahap pencucian hingga penyimpanan, bra sebaiknya tidak diperlakukan sembarangan.
Supaya tidak cepat rusak atau melar, inilah beberapa tips mencuci bra yang benar dari Popmama.com.
1. Pasang semua pengait
Mencuci bra memang sebaiknya cukup menggunakan tangan saja, tapi mengingat banyak perempuan di kota besar yang memiliki sedikit waktu untuk hal ini, jadi tidak ada salahnya mencuci pakai mesin.
Agar aman, pasangkan semua pengait tali bra agar tidak membelit cucian lain di dalam mesin cuci. Jadi bra tidak akan tersangkut ke pakaian lainnya.
Editors' Pick
2. Letakkan bra ke dalam kantong cuci bra
Masukkan bra ke dalam kantong cuci bra. Perlengkapan ini berupa wadah berpenutup dan berbahan jaring untuk membantu menjaga bentuk kap bra.
Jika kamu mencuci lebih dari satu bra, tumpuk bra sesuai bentuknya untuk menghemat ruang di dalam kantong cuci bra dan mencegah kap menjadi penyok atau berubah bentuk.
Masukkan kantong cuci tersebut ke dalam mesin cuci. Kamu bisa mencucinya terpisah atau bersama cucian-cucian ringan lain, misalnya celana dalam, dalaman kerudung atau sapu tangan.
Tambahkan detergen sesuai dengan jumlah bra atau pakaian di dalam mesin cuci. Kalau kamu hanya mencuci bra tanpa cucian lain, kamu cukup memakai satu sendok teh detergen.
Sebenarnya akan lebih baik kalau kamu memakai deterjen cair. Jadi deterjen mudah menyatu dengan air yang sudah terkumpul di dalam mesin cuci dan bisa lebih cepat bersih saat dibilas.
Sesuaikan takaran ini jika mesin cuci berisi lebih banyak cucian.
3. Nyalakan mesin cuci perlahan
Jalankan mesin cuci pada siklus cuci handwash atau delicate (biasanya bertanda gambar baju bayi) dengan menggunakan air bersuhu biasa.
Tidak perlu terlalu lama, cukup putar mesin dengan durasi maksimal 5 menit. Bilas hingga benar-benar bersih.
4. Jangan keringkan dengan mesin
Jika sudah menggiling bra di dalam mesin, angkat setelah mesin mati.
Jangan mengeringkannya dengan mesin pengering karena ini bisa merusak bra atau pakaian dalam lainnya.
5. Peras bra secara perlahan agar bentuk bra tetap bagus
Bra cukup diperas secara perlahan. Jika ada busanya, peras busa menggunakan tangan tanpa diputar atau dipelintir.
Tidak perlu memeras terlalu keras. Ini bisa merusak bra. Jika sudah tidak terlalu menetes air cuciannya, kamu bisa jemur dalam keadaan menggantungkannya pada hanger.
Semoga tips di atas bisa membantu ya. Selalu lakukan hal serupa agar bra tidak rusak meski dicuci menggunakan mesin.
Baca juga:
- 6 Tanda Kamu Harus Mengganti Pakaian Dalam dan Bra dengan yang Baru
- Dijamin Nyaman! 5 Masker Non Medis dari Merek Pakaian Dalam
- Inilah Cara Mencuci Pakaian Dalam dengan Benar!