7 Alasan Kenapa Sarapan Itu Penting?

Ini dia alasan kenapa kamu harus sarapan di pagi hari

6 Maret 2020

7 Alasan Kenapa Sarapan Itu Penting
Freepik/senivpetro

Mungkin kamu pernah tidak sarapan di pagi hari karena bangun kesiangan. Bahkan mungkin bukan kamu saja yang kesiangan, tapi seisi rumah juga mengalami hal yang sama. Kemudian tidak ada seorangpun yang mendapatkan sarapan di pagi hari.

Kalau kamu pernah mengalami ini, lebih baik kamu baca rangkuman Popmama.com mengenai alasan kenapa sarapan itu penting di bawah ini.

1. Menambah energi

1. Menambah energi
Freepik

Setelah semalaman tidur, sarapan di pagi hari memiliki peran penting. Tidur yang panjang membuat kadar gula turun. Padahal gula merupakan sumber energi.

Sarapan itu bisa membantu kamu mendapatkan energi, karena energi hanya didapat dari proses pembakaran gula yang ada dari makanan.

Sebelum memulai aktivitas berat seperti membereskan rumah, berangkat ke kantor, berangkat ke sekolah, kamu dan setiap anggota keluarga di rumah harus mendapatkan sarapan pagi terlebih dulu.

5. Sarapan mencegah obesitas

5. Sarapan mencegah obesitas
altoastral.com.br

Dengan memilih sarapan yang kaya akan serat dan protein maka ini bisa mencegah obesitas atau kegemukan. Kamu bisa pilih menu seperti ikan, telur, dan sayur-sayuran.

Baca juga:

Editors' Pick

2. Membentuk enzim

2. Membentuk enzim
Unsplash/Leti Kugler

Selama kita tidur, enzim pencernaan juga ikut istirahat. Saat sarapan di pagi hari, enzim yang sempat beristirahat ikut terbangun dan kembali bekerja. 

Kemudian enzim dapat mencerna makanan yang masuk ke tubuh.  

Jika enzim berpuasa terlalu lama dan baru diaktifkan saat waktunya makan siang, akan ada beberapa enzim yang akhirnya bekerja tidak baik. Akhirnya mengganggu kesehatan pencernaan kamu.

3. Membantu kerja otak jadi lebih baik

3. Membantu kerja otak jadi lebih baik
Freepik

Ahli dari Universitas Swansea, Wales, membuktikan bahwa siswa yang selalu sarapan di pagi hati, 22 persen lebih pintar dibandingkan dengan siswa yang tisak sarapan.

Ini dikarenakan energi yang didapat dari makanan membuat otak bisa bekerja dengan baik.

4. Menenangkan dan membuat bersemangat

4. Menenangkan membuat bersemangat
Freepik/senivpetro

Biasanya orang lapar jadi mudah marah. Bayangkan kalau semua orang yang tidak sempat sarapan jadi marah-marah saat menuju ke kantor. 

Bila perut sudah terisi maka kamu akan tenang dan tidak kudah marah. Kemudian kamu juga akan lebih bersemangat.

Baca juga: 

6. Menyehatkan bagi tubuh

6. Menyehatkan bagi tubuh
hayatouki.com

Obesitas dapat menyebabkan berbagai penyakit seperti jantung, tekanan darah tinggi, atau diabetes.

Dari penelitian terhadap 27.000 orang dewasa, ada 27 persen orang yang tidak pwrnah sarapan atau mendapatkan sarapan namun tidak teratur. Orang-orang tersebutlah yang menderita penyakit seperti disebutkan di atas.

7. Arti peribahasa "Sarapan seperti raja"

7. Arti peribahasa "Sarapan seperti raja"
Freepik/senivpetro

Ada peribahasa yang perlu kamu ingat terkait soal porsi makan sehari-hari:

"Sarapanlah seperti seorang raja, makan siang seperti seorang putri, dan makan malam seperti seorang fakir."

Sebegitu pentingnya sarapan sampai terucap peribahasa seperti itu. Itu artinya di saat sarapan kita harus mengonsumsi makanan yang padat akan gizi seimbang dan lengkap. Makan siang tidak sebanyak makan pagi, begitu pun saat malam hari.

Itulah 7 alasan pentingnya sarapan setiap pagi. Diingat yuk, semua demi kesehatan keluarga. Semangat terus Mama untuk menyiapkan yang terbaik untuk semua yang tersayang di rumah.

Baca juga:

The Latest