7 Obat Kutu Kucing Ampuh yang Aman dan Efektif untuk Usir Parasit
Selain membasmi kutu, obat-obat ini dapat menghilangkan cacing dan tungau lho
12 November 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kutu pada tubuh kucing kerap membuat khawatir pemilik kucing. Pasalnya, kutu tidak hanya mengganggu kucing yang terinfeksi, tetapi juga dapat menyebarkan penyakit dan mengganggu kenyamanan manusia.
Bukan hanya kucing dengan bulu lebat, kucing dengan bulu tipis pun rentan terinfeksi kutu kucing. Akibatnya, kucing merasa tidak nyaman karena terus menggaruk tubuhnya.
Sebagai pemilik kucing, kamu harus punya obat kutu kucing agar anabul kesayangan tetap sehat dan lincah. Namun, kamu perlu memilih obat kutu kucing yang aman sekaligus efektif. Jangan asal membeli obat kucing, ya.
Nah, apa saja merek obat kutu kucing ampuh? Berikut rekomendasi Popmama.com.
Kumpulan Obat Kutu Kucing Ampuh
1. Advocate Cat
Bayer, perusahaan farmasi asal Jerman mengeluarkan obat kutu kucing efektif bernama Advocate Cat. Kandungannya terdiri dari selamectin, moxidectin, dan imidacloprid.
Dengan kandungan tersebut, Advocate Cat tidak hanya menghilangkan kutu, tapi juga membasmi tungau dan cacing.
Jadi, bukan hanya kulit kucing yang sehat, melainkan juga saluran pencernaan kucing tetap terjaga. Pasalnya, obat kutu kucing ini dapat membasmi parasit dalam tubuh anabul.
Keunggulan lainnya, Advocate juga terdiri dari beberapa varian sehingga dosis dan penggunaannya bisa disesuaikan dengan berat badan kucing.
2. Capstar Flea Tablet for Cats
Obat kutu kucing terbaik selanjutnya adalah Capstar Flea Tablet for Cats. Obat ini dapat diberikan pada anak kucing umur 4 minggu dengan berat 907 gr. Selain itu, Capstar Flea Tablet for Cats dapat digunakan kucing dengan berat sekitar 11 kg ke atas.
Obat ini dapat membunuh kutu dan larva yang terinfeksi hanya dalam waktu beberapa jam saja setelah diberikan. Namun, obat ini tidak memiliki efek residu yang tinggi sehingga harus diberikan secara teratur untuk menjaga agar infeksi tidak kembali.
Berikut beberapa keunggulan lain Capstar Flea Tablet for Cats:
- Efektivitas tinggi yaitu mencapai 90%
- Dapat mengatasi kutu penyebab alergi kulit
- Kandungannya bekerja 30 menit setelah pemakaian
- Obat bisa diberikan bersama dengan makanan.
Harga Capstar biasanya berkisar antara Rp50.000 hingga Rp100.000 tergantung dari ukuran kemasan yang kamu pilih.
Editors' Pick
3. Comfortis Chewable Tablets for Dogs & Cats
Comfortis Chewable Tablets for Dogs & Cats adalah obat kutu kucing yang efektif untuk mengatasi infeksi kutu pada kucing.
Obat ini memiliki formula yang dapat membunuh kutu dan larva yang terinfeksi, serta memiliki efek residu yang tinggi sehingga dapat menghambat pertumbuhan kutu baru selama beberapa minggu. Obat ini diserap melalui sistem pencernaan kucing sehingga tidak perlu dioleskan langsung pada kulit.
Obat kutu kucing ini juga diketahui aman untuk digunakan serta dapat dicampurkan ke makanan. Efek obatnya akan bekerja 30 menit setelah pemberian obat.
Biasanya, harga Comfortis berkisar antara Rp200.000 hingga Rp300.000 tergantung dari ukuran kemasan.
4. Detick
Obat kutu kucing efektif dan aman berikutnya adalah Detick. Obat ini termasuk yang paling umum karena banyak dijual. Dibandingkan dengan merek obat kutu kucing lain, harga Detick juga lebih ramah di kantong.
Selain itu, Detick dapat digunakan untuk membunuh kutu kucing maupun kutu anjing. Pastikan anabul kesayangan sudah memiliki berat sekitar 1-10 kg ketika menggunakan obat kutu ini. Jadi, obat ini tidak bisa diteteskan pada anak kucing atau anak anjing.
Menariknya lagi, Detick mampu meredakan dan mencegah iritasi pada kulit akibat gigitan kutu.
5. Frontline Cat
Frontline Cat bisa dibilang obat kutu kucing yang populer. Salah satu alasannya, obat ini mempunyai formula yang ampuh membunuh kutu dan larva. Obat ini aman digunakan oleh kucing umur 8 minggu ke atas.
Satu kotak Frontline berisi 3 tube untuk tiga kali pemakaian. Obat kutu kucing ini mampu membunuh kutu, larva dan telurnya sekaligus dalam waktu kurang dari 24 jam. Satu kali pemakaian obat ini dapat melindungi kucing dari kutu selama satu bulan.
Selain itu, Frontline Cat tahan air. Kendati demikian, sebaiknya tunggu selama 24 jam setelah pemakaian, kemudian mandikan kucingmu.
Harga Frontline Plus biasanya berkisar antara Rp100.000 hingga Rp200.000.
6. Revolution Topical Solution for Cats
Revolution Topical Solution for Cats termasuk obat kutu kucing yang efektif. Terdapat selamectin dalam kandungannya yang dapat mengatasi dan mencegah kutu pada kucing.
Selain kutu, obat ini dapat membasmi cacing hati dan tungau dalam tubuh kucing. Namun, berikan obat kutu ini untuk kucing berusia 8 minggu ke atas dengan berat badan sekitar 2,3 kg hingga 6,8 kg.
Keunggulan lain yang tak kalah menarik, obat ini diklaim aman untuk kucing hamil dan kucing alergi akibat kutu. Untuk memastikan tidak ada efek buruk, pantau keadaan kucing 8 jam pertama setelah diberi obat, ya.
7. Virbac Effipro Cat
Terakhir, ada obat kutu kucing Virbac Effipro Cat. Obat ini mengandung bahan fipronil yang ampuh membunuh kutu dan caplak.
Obat ini diklaim mempunyai daya serap tinggi sehingga kandungan obat dapat bekerja dengan cepat dan efektif. Selain itu, obat ini juga tahan air.
Fungsi obat ini akan bekerja selama 24-48 jam usai pemakaian.
Kendati demikian, hindari penggunaan obat ini untuk kucing yang sakit. Hindari juga pemakaian obat ini untuk kucing di bawah umur 2 bulan.
Demi keamanan dan kesehatan, pakaikan collar pada kucing agar anabul tidak menjilat bulu yang terkena obat. Jangan lupa, pisahkan kucing dengan kucing lain selama 1 minggu.
Itulah merek obat kutu kucing ampuh terbaik. Kira-kira, mana obat kutu kucing pilihanmu?
Baca Juga:
- 10 Ras Kucing Terbesar di Dunia, Beratnya Sampai 11,3 Kg
- 6 Cara Memotong Kuku Kucing yang Benar, Hindari Quick Area
- 10 Ras Kucing Termahal di Dunia, Satu Ekor Seharga Rumah di Jakarta