7 Cara Membuat Terrarium untuk Menghias Rumah
Cara mudah membuat terrarium sebagai pemanis dekorasi rumah
27 Juni 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Terrarium belakangan ini menjadi sangat tren untuk menghias rumah. Selain lebih praktis dari pada tanaman hias dalam pot atau vas, terrarium juga memiliki daya tarik tersendiri.
Bentuknya yang minimalis dan transparan sangat cocok bagi para milenial Mama yang ingin menghias rumah tanpa terkesan berlebihan.
Meskipun kecil dan terlihat mudah, namun ternyata ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat membuat terrarium sendiri. Berikut kami berikan 7 cara mudah membuat terrarium yang unik dan simple.
Bahan yang dibutuhkan:
- Wadah kaca bening atau masson jar. Untuk lebih hemat, Mama dapat menggunakan toples bekas selai atau mangkuk bening yang sudah tidak digunakan
- Kerikil kecil dan pasir putih
- Tanah khusus untuk succulent dan kaktus
- Beragam jenis succulent dan kaktus dalam beberapa ukuran
- Sendok
Cara Membuat:
Setelah semua proses selesai, Mama dapat meletakkannya sesuai selera di berbagai area rumah. Mama dapat meletakkannya di meja ruang tamu, menggantungnya di taman, atau menjadikannya aksen pada rak buku.
Tips yang paling penting adalah, succulent, dan kaktus memerlukan cahaya matahari langsung setiap harinya. Mama dapat menjemurnya setiap pagi.
Selain itu, bagian dasar dari tanaman harus disiram setiap dua minggu sekali atau setiap tanah soil-nya telah mengering.
1. Siapkan dan bersihkan wadah
Bersihkan wadah kaca bening yang sudah Mama siapkan. Jika kamu menggunakan toples bekas selai yang telah dibersihkan terlebih dahulu sticker-nya.
Dalam pemilihan wadah, kamu juga dapat menggunakan fish bowl atau membeli secara khusus wadah untuk terrarium yang ukuran dan bentuknya lebih beragam.
Sebagai opsi lain, Mama dapat menggunakan kaleng susu, mug, atau gelas.
2. Masukkan material krikil
Isi wadah tersebut dengan kerikil kecil-kecil hingga setinggi 1 ½ inch.
Batu kerikil ini nanti berfungsi sebagai drainase air atau sebagai tempat pengeringan air yang masuk ke dalam wadah terrarium.