Pada Umumnya, Rumah Tradisional Jepang Memiliki 5 Elemen Khas Ini
Apakah kamu pernah melihat rumah tradisional Jepang?
26 Juni 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tentu setiap negara memiliki kebudayaan dan rumah tradisional dengan gaya arsitektur yang berbeda-beda.
Rumah tradisional Jepang adalah salah satu hasil kebudayaan sebuah negara yang memiliki daya tarik tersendiri.
Kunci dari desain rumah hunian tradisional Jepang terletak pada privasi, cahaya alami dan perlindungan dari bagian luar rumah.
Rumah tradisional yang biasa disebut dengan nama minka ini memiliki 5 elemen khas, lho.
Berikut ulasannya dari Popmama.com :
1. Byobu mengandung artistik khas Jepang
Rumah tradisional Jepang memiliki elemen khas yang bersifat arsitektur seperti byobu.
Byobu merupakan partisi ruangan lipat yang digunakan untuk mempartisi ruang privasi.
Pada umumnya byobu dihiasi dengan seni lukisan dengan gambar pemandangan atau kaligrafi shodo.
Di Jepang, partisi ini dilihat sebagai barang tradisional yang bukan lagi perabotan rumah biasa.
Sampai sekarang, byobu masih banyak digunakan sebagai unsur dekoratif karena mengandung kesenian khas Jepang.
Editors' Pick
2. Engawa merupakan koridor di bagian luar rumah
Pada rumah tradisional Jepang, biasanya juga memiliki koridor yang berada di luar rumah menyerupai teras.
Dalam arsitektur Jepang, engawa adalah strip tepi lantai berbahan dasar kayu atau bambu.
Elemen khas satu ini untuk menghubungkan kamar dan menjadi ruang transisi antara ruangan di dalam rumah dan bagian luar.
Selain itu, engawa berfungsi sebagai tempat masuknya udara dan cahaya.