Lakukan 5 Hal Ini untuk Membersihkan Kamar Mandi di Rumah

Bukannya lebih enak dipandang jika kamar mandi selalu tampak bersih?

28 Maret 2021

Lakukan 5 Hal Ini Membersihkan Kamar Mandi Rumah
Pexels/William LeMond

Terkadang, menciptakan kamar mandi yang bersih dan harum terasa seperti tugas yang berat.

Padahal membersihkan kamar mandi tidak sesulit yang Mama bayangkan.

Tentunya merasa sayang apabila kamar mandi di rumah menggunakan keramik bagus, tapi terlihat kotor karena kita malas untuk membersihkannya.

Kamar mandi yang kurang bersih akan tidak bagus dipandang dan dikhawatirkan menyimpan bakteri.

Untuk itu Mama harus tahu tips-tips penting dari Popmama.com dalam merawat kamar mandi agar selalu nyaman dan bersih saat digunakan:

1. Luangkan waktu untuk membersihkan kamar mandi

1. Luangkan waktu membersihkan kamar mandi
Pexels/Pixabay

Sebagai langkah awal yang harus Mama lakukan ialah meluangkan waktu, setidaknya dua kali dalam seminggu untuk membersihkan kamar mandi.

Usahakanlah juga untuk setiap harinya untuk membersihkan kamar mandi.

Lakukan tugas-tugas kecil selama 20 detik untuk meningkatkan kesegaran kamar mandi setiap harinya, seperti membersihkan cermin atau menyikat lantai, dan keran.

Mama bisa membersihkan itu ketika sedang mandi. 

Editors' Pick

2. Bersihkan secara menyeluruh

2. Bersihkan secara menyeluruh
Pexels/Rawpixel

Langkah selanjutnya adalah membersihkan kamar mandi dengan menggosokkan bagian atas hingga bawah pada seluruh bagian kamar mandi.

Mama bisa lakukan pembersihan pada sudut langit-langit dari sarang laba-laba dan serangga lainnya.

Lalu bagian sisi bawah pada sudut-sudut lantai kamar mandi.

Selain itu, jangan lupa untuk menyikat bak mandi sampai berkilau, membersihkan wastafel, pintu kabinet, cermin, dan lain-lain.

3. Gunakan air panas

3. Gunakan air panas
List Dose

Ma, segera bersihkan keramik kamar mandi jika kotor.

Bila memungkinkan, Mama bisa nyalakan keran ke pengaturan air paling panas.

Isi bak mandi dengan beberapa inci air panas untuk memanaskan area sekitarnya.

Lalu siram air panas ke area-area pada ubin yang sangat sulit dibersihkan. Biarkan selama beberapa menit untuk meningkatkan efektivitas pembersihan.

Sebaiknya gunakan alas kaki atau sepatu karet saat pembersihan kamar mandi menggunakan air panas.

4. Pakai cairan pembersih yang ampuh

4. Pakai cairan pembersih ampuh
How Stuff Works

Saat membersihkan kamar mandi, sebaiknya memakai cairan pembersih kamar mandi yang ampuh untuk membersihkan noda.

Dengan memilih cairan pembersih yang tepat agar Mama merasa lebih ringan dalam membersihkan kamar mandi dan tak akan kehabisan tenaga akibat membersihkan noda membandel.

Mama bisa mengandalkan hidrogen peroksida untuk mengatasi jamur yang ada di kamar mandi.

5. Pilih alat pembersih yang tepat

5. Pilih alat pembersih tepat
Ask a House Cleaner

Jangan sia-siakan harga keramik kamar mandi mahal dengan memilih alat pembersih yang kurang tepat dan dapat menyebabkan keramik rusak.

Sebaiknya bersihkan seminggu sekali dengan memakai alat pembersih yang tidak terlalu keras atau berpotensi menyebabkan kerusakan pada keramik.

Pastikan Mama menggunakan alat penggosok non-abrasif, seperti sikat semak yang lebih lembut atau bantalan anti gores ya.

Dengan melakukan tips di atas maka membersihkan kamar mandi akan terasa semakin mudah dan lebih efisien.

Bacajuga:

The Latest