5 Trik Khusus Memilih Pisau Dapur yang Ideal

Uji kenyamanan pisau dengan menggenggamnya terlebih dahulu

2 September 2019

5 Trik Khusus Memilih Pisau Dapur Ideal
Freepik/onlyyouqj

Pastinya urusan dapur merupakan hal sangat penting. Sementara alat yang paling sering digunakan saat memasak ialah pisau.

Mengingat fungsinya untuk menunjang kegiatan di dapur, maka memilihnya pun tidak boleh sembarangan.

Menurut Fine Cooking, untuk menemukan pisau ideal mungkin membutuhkan sedikit waktu dan harus mencarinya di toko peralatan makan atau peralatan masak daripada membelinya secara online.

Kamu yang suka masak, ketahui 5 trik khusus memilih pisau dapur yang ideal dari Popmama.com berikut ini:

1. Usahakan membeli satuan namun berkualitas

1. Usahakan membeli satuan namun berkualitas
Freepik

Aktivitas memasak memang perlu alat masak yang memadai, salah satunya pisau dapur. Bagi orang awam mungkin masih bingung.

Sementara kini banyak di pasaran menjual pisau dapur secara satuan atau satu set yang lengkap dengan berbagai jenis.

Alangkah baiknya kamu membeli satu pisau sesuai kebutuhan daripada membeli pisau sebanyak satu set.

Meski membelinya hanya satu buah, namun berkualitas baik dan termasuk pisau serbaguna yang bisa dipakai untuk mengiris segala jenis bahan makanan dalam memudahkanmu memasak di dapur.

Editors' Pick

2. Kenali jenis pisau yang akan kamu gunakan

2. Kenali jenis pisau akan kamu gunakan
Freepik

Sering kali pisau memiliki sebuah fungsi untuk berbagai kebutuhan di dapur.  Namun saat membelinya perlu menggunakan pisau yang cocok untuk kegiatan memasak sehari-hari.

Agar kegiatan menggunakan pisau lebih optimal dan mudah, maka sebaiknya menyesuaikan penggunaan pisau dengan jenis pisaunya. 

Pasalnya ada beberapa jenis pisau dapur, di antaranya ada pisau serba guna yang berfungsi untuk berbagai jenis makanan, pisau chef untuk mencincang makanan sampai halus, pisau sayur untuk mengiris dan memotong sayuran hingga pisau roti.

Jadi, pilihlah pisau sesuai dengan kebutuhan yang akan kamu gunakan berdasarkan fungsinya.

3. Memiliki keseimbangan saat digenggam

3. Memiliki keseimbangan saat digenggam
Freepik

Selanjutnya, cobalah pisau sebelum membeli. Sebab keseimbangan yang sempurna saat menggunakannya merupakan hal sangat penting.

Apabila terasa berat dan tidak nyaman ke bagian belakang gagang, maka itu mungkin bukan pisau yang cocok untukmu. Tapi jika pisau tidak seimbang akan membuatnya bekerja lebih keras.

Jadi rasakan penggunaannya, terutama keseimbangan pisau. Kamu bisa memilih pegangan yang tidak licin. Pastikan juga bagian gagang pisaunya melengkung dan melekuk nyaman di dalam genggaman tangan.

4. Perhatikan tingkat kelurusannya

4. Perhatikan tingkat kelurusannya
Freepik

Kamu perlu alat untuk mencincang sayuran? 

Ya, memilih pisau dapur yang bagus memang bukan menjadi perkara mudah. Banyaknya pilihan pisau dapur di pasaran malah sering kali membuat bingung sendiri.

Pasalnya pisau yang baik harus bisa menghasilkan potongan lurus sesuai dengan arah tekan ketika digunakan. Oleh sebab itu, pisau harus memiliki postur lurus.

Cara mengujinya adalah memegang pisau dengan posisi ujungnya berada lurus di depan dan bidiknya tepat di belakang gagang. Apabila badan pisau tidak lurus dengan gagang, maka bisa dipastikan bahwa pisau tersebut tidak lurus dan sebaliknya.

Sedangkan ukuran dari pisau juga menjadi pertimbangan, kamu bisa sesuaikan dengan kebutuhan di dapur.

5. Pilih pisau dari bahan pembuatannya

5. Pilih pisau dari bahan pembuatannya
Freepik/Bearfotos

Selain tingkat kelurusannya, kamu juga harus mengetahui bahan pembuatannya. Biasanya pisau dapur memiliki bahan yang berbeda-beda dan berpengaruh pada karakteristik, ketajaman dan cara merawatnya. 

Sebaiknya pilih jenis pisau dapur dengan bahan baja seperti karbon dan stainless steel, karena terbilang cukup tajam serta anti karat.

Kedua bahan tersebut juga terkenal awet dan perawatannya pun jauh lebih mudah bila dibandingkan jenis pisau bahan lainnya. 

Sementara untuk gagang pisau, kamu bisa pilih yang terbuat dari kayu atau bahan ebonite bertekstur agar tidak licin saat digunakan.


Ya, itulah 5 trik memilih pisau yang ideal untuk kamu pakai saat memasak. Namun yang paling penting, utamakan keselamatan selagi menggunakannya.

The Latest