Tips Memilih Gorden yang Tepat untuk Rumah Kesayangan

Gorden yang tepat akan meningkatkan estetika ruangan di rumah Mama

14 Maret 2020

Tips Memilih Gorden Tepat Rumah Kesayangan
armsmcgregor.com

Setiap rumah yang memiliki jendela akan membutuhkan kehadiran gorden. Lebih dari sekedar dekorasi ruangan, gorden memiliki fungsi yang sangat penting.

Ia dibutuhkan untuk menutup jendela agar privasi keluarga lebih terjaga dan juga menjaga agar rumah tetap teduh ketika matahari bersinar terik.

Nah, banyaknya desain dan warna gorden yang tersedia seringkali membuat bingung.

Bagaimana cara agar kita memilih gorden yang tepat dan sesuai untuk rumah kesayangan kita?

Apalagi, selain desain dan warna, ada banyak faktor yang perlu dipertimbangkan sebelum memilih gorden, seperti material kain, tingkat transparansi, sistem pengait, dan lain-lain.

Namun, tidak perlu khawatir, Ma. Untuk Mama yang berencana membeli gorden baru, berikut Popmama.com telah merangkum tips-tips yang Mama butuhkan agar mendapatkan gorden yang tepat. Disimak yuk!

1. Tentukan material gorden dan tingkat transparansinya

1. Tentukan material gorden tingkat transparansinya
sajawatworld.com

Pemilihan jenis kain sebagai material utama gorden perlu dipertimbangkan dengan baik. Pasalnya, jenis kain yang Mama pilih akan menentukan daya tahan gorden dan juga fungsinya.

Oleh karena itu, penting sekali untuk menyesuaikan jenis kain yang Mama pilih dengan kebutuhan Mama.

Nah, salah satu faktor yang perlu dipertimbangkan saat memilih jenis kain adalah tingkat transparansinya.

Ada tiga tingkat transparansi yang umum digunakan, yaitu:

  • Vitrase. Gorden ini sangat tipis sehingga sinar matahari tetap bisa masuk meski gorden dalam keadaan tertutup. Oleh karena itu, ia tidak cocok digunakan di ruangan yang membutuhkan privasi;
  • Semi blackout. Gorden ini memiliki tingkat transparasi sedang, tidak tipis seperti vitrase dan tidak tebal seperti blackout. Gorden ini banyak digemari karena sinar matahari dapat menembus namun tetap menjaga privasi keluarga;
  • Blackout. Jenis gorden ini adalah yang paling tebal. Sinar matahari tidak akan bisa menembus gorden ini. Umumnya, ia ditempatkan di ruangan yang membutuhkan privasi, seperti kamar tidur.

Editors' Pick

2. Tentukan model gorden yang diinginkan

2. Tentukan model gorden diinginkan
mydecorative.com

Karena berpengaruh terhadap estetika ruangan, memilih model gorden tentu menjadi hal yang tidak boleh disepelekan. Model yang berbeda akan menciptakan kesan ruangan yang berbeda pula.

Nah, Mama bisa memilih model panel pair yang terdiri dari dua gorden terpisah (dapat dibuka ke dua arah), model single panel yang terdiri dari satu gorden (hanya bisa dibuka ke satu arah), ataupun model window treatment set dengan penutup sistem pengait yang akan membuat rumah terlihat klasik.

3. Perhatikan sistem pengait yang ada pada gorden

3. Perhatikan sistem pengait ada gorden
wikimedia.org

Ketika memilih gorden, jangan lupa memperhatikan sistem pengait yang digunakan ya, Ma. Detail kecil ini akan memengaruhi fungsi dan juga tampilan visual gorden lho, Ma.

Setidaknya, ada empat jenis sistem pengait yang umum digunakan, yaitu:

  • Track. Sistem pengait ini adalah yang paling umum digunakan. Saat ini terdapat track manual dan juga track otomatis yang menggunakan mesin;
  • Smoke ring. Kain gorden dengan sistem pengait ini memiliki lubang yang dilapisi cincin besi. Sistem pengait ini membuat gorden tampak rapi;
  • Tab top. Sistem pengait ini berupa kain yang direkatkan atau dijahit;
  • Ring. Sesuai namanya, sistem pengait itu berupa cincin-cincin besi yang dijahit ke kain gorden.

4. Sesuaikan warna dan motif gorden dengan konsep ruangan

4. Sesuaikan warna motif gorden konsep ruangan
bestdesignideas.com

Hal selanjutnya yang perlu dipertimbangkan ketika memilih gorden adalah warna dan motifnya.

Pasalnya, kedua hal ini akan sangat memengaruhi estetika ruangan. Oleh karena itu, sesuaikan keduanya dengan konsep ruangan Mama ya!

Selain itu, percaya tidak percaya, warna gorden yang Mama pilih dapat memengaruhi suasana ruangan lho.

Gorden dengan warna-warna cerah akan membuat suasana ruangan lebih ceria sedangkan gorden dengan warna netral akan memberikan kesan sejuk dan tenang.

5. Ukur kebutuhan panjang kain gorden

5. Ukur kebutuhan panjang kain gorden
theriveterspodcast.com

Tips terakhir yang perlu Mama lakukan sebelum pergi membeli gorden adalah mengukur panjang dan lebar jendela agar Mama dapat menentukan panjang dan lebar kain gorden yang Mama butuhkan.

Jangan sampai salah ya, Ma. Kesalahan pengukuran, seperti terlalu panjang atau terlalu pendek, akan membuat fungsi dan estetika gorden tidak maksimal nantinya.

Nah, sebaiknya Mama menambahkan beberapa cm pada panjang dan lebar gorden agar jendela tertutup sempurna.

Sebagai informasi, umumnya gorden dipasang 15 cm di atas jendela agar menciptakan kesan ruangan yang lebih tinggi.

Itulah tips-tips yang bisa diikuti agar Mama mendapatkan gorden yang tepat.

Jangan salah pilih ya, Ma. Gorden yang tepat akan meningkatkan nilai estetika ruangan di rumah Mama lho!

Baca juga: 

The Latest