Mulai dari Rumah, Ini 10 Tips Membangun Aura Positif

Ini Ma, cara agar tetap nyaman dan merasa senang selama di rumah

13 Maret 2021

Mulai dari Rumah, Ini 10 Tips Membangun Aura Positif
pexels/august-de-richeliu

Rumah adalah tempat kita pulang, begitu lah kenyataannya. Disaat lelah seharian bekerja, kita beristirahat di rumah.

Apalagi saat terjadi pandemi, hampir sepanjang tahun Mama dan keluarga menghabiskan waktu di rumah. 

Maka dari itu penting untuk menjadikan rumah penuh dengan aura atau energi positif.

Memberikan energi positif adalah salah satu hal yang dapat mempengaruhi kesehatan fisik maupun mental seseorang.

Salah satu cara membawa energi positif adalah dengan membuat suasana rumah lebih ceria dan lebih bersih.

Berikut Popmama.com telah merangkum 10 cara membangun aura positif di rumah.

1. Perhatikan sinar matahari yang masuk

1. Perhatikan sinar matahari masuk
pexels/ksenia-chernaya

Sinar matahari berperan penting pada produksi vitamin D. Vitamin ini berpengaruh dalam meningkatkan suasana hati dan membuat orang merasa lebih bahagia.

Selain itu memberikan akses masuk sinar matahari di rumah dapat membantu meringankan gejala depresi dan membuat suasana terasa lebih cerah.

Jadi, jangan lupa untuk membuka tirai atau gorden dan biarkan sinar alami dari matahari masuk ke dalam ruangan.

Mama dan keluarga juga perlu membersihkan jendela kaca agar cahaya yang masuk lebih terang.

2. Selalu bereskan rumah

2. Selalu bereskan rumah
pexels/cottonbro

Rumah yang berantakan akan menyebabkan stres. Stres sendiri akan menekan energi positif dan membawa energi negatif. Dengan merapikan area yang berantakan akan membuat ruangan tersebut terasa lebih tenang dan lebih longgar.

Jangan lupa untuk melakukan langkah sederhana seperti membereskan laci di dapur atau lemari pakaian dan menjaga kebersihan. Karena efek positif yang di terima juga besar.

Mama juga bisa menghias meja-meja yang ada di rumah dengan stoples bunga dan foto keluarga.

3. Taruh tanaman di dalam rumah

3. Taruh tanaman dalam rumah
pexels/skylar-kang

Memasukan tanaman ke dalam rumah memberikan manfaat seperti memberikan kualitas udara yang baik, mempercantik ruangan dan memberikan aura tertentu pada ruangan.

Tanaman hias maupun bunga segar terbukti meningkatkan energi positif dan kondisi mental.

Mama bisa memilih tanaman yang mudah dirawat seperti palem kuning yang membawa keberuntungan, di sekitar rumah.

Atau menaruh satu pot bunga di dekat jendela, yang jika mekar akan membuat ruangan terasa lebih berwarna.

4. Buka jendela

4. Buka jendela
pexels/eli-sommer

Pada saat pandemi terjadi, kegiatan di luar ruangan yang bermanfaat mengurangi kecemasan dan menurunkan tekanan darah, menjadi terhambat. Segala aktifitas keluarga menjadi beralih ke dalam rumah.

Menghidupkan suasana ruangan dengan membiarkan jendela sesering mungkin dibuka akan menjadi salah satu hal penting.

Karena, dengan membuka jendela, suara-suara di luar seperti kicau burung atau hujan akan terdengar. Udara segar juga sering masuk ke dalam rumah.

Dengan membuka jendela suasana rumah akan lebih positif dan lebih hidup.

Editors' Pick

5. Cat kembali

5. Cat kembali
pexels/anete-lusina

Mengecat kembali rumah adalah cara bagus untuk membuat dinding rumah tertutupi dari noda-noda yang ada. Mengecat dinding membuat ruangan terasa baru, lebih bersih, segar dan cerah.

Mama bisa memilih warna cat yang disukai, yang Mama dan keluarga rasa dapat menenangkan suasana hati

6. Gantung karya seni

6. Gantung karya seni
pexels/rachel-claire

Mengagantung karya seni, seperti lukisan mengundang energi positif ke dalam rumah. Gantung karya seni di area yang sering di lewati.

Mama bisa menggantung gambar atau karya seni yang dibuat oleh anak-anak pada tempat yang terlihat, seperti pada pintu kulkas atau pada dinding kamar tidur.

Menggantung gambar yang dibuat anak-anak dapat menjadi pengingat momen bahagia dan penuh cinta.

7. Bersikap ramah pada alam

7. Bersikap ramah alam
pexels/flickr

Menaruh tempat makan untuk burung liar di luar, akan mengundang burung-burung mengunjungi sekitar rumah. Orang-orang rumah dapat melihat dan mendengar burung-burung tersebut.

Tujuan mengundang burung-burung datang adalah untuk menghibur diri selama berada di rumah, Ma.

8. Memberikan warna pada benda-benda di rumah

8. Memberikan warna benda-benda rumah
pexels/andrea-davis

Mama bisa memberikan kesan cerah dan hidup pada suatu ruangan dengan melakukan perubahan-perubahan kecil, contohnya memakai sarung bantal berwarna-warni dan mengganti selimut tempat tidur dengan selimut yang berwarna cantik.

Warna dapat memengaruhi suasana hati dan warna-warna cerah seperti hijau, kuning atau merah dapat berdampak positif pada energi.

9. Gunakan pengharum ruangan

9. Gunakan pengharum ruangan
pexels/pixabay

Aromaterapi berkontribusi terhadap kebahagiaan seseorang. Untuk mengundang aura positif ke dalam ruangan, Mama bisa memilih aroma bersemangat seperti lavender atau jeruk.

Aromaterapi dapat membantu suasana ruangan menjadi segar dan menyenangkan.

10. Perhatikan pencahayaan ruangan

10. Perhatikan pencahayaan ruangan
pexels/vecislavas

Ruangan yang gelap akan membuat suasana menjadi mencekam. Memang tidak semua ruangan dapat menerima sinar matahari, terutama jika sudah malam hari. 

Sehingga penting untuk memastikan pencahayaan, Mama dapat melakukan hal sederhana seperti mengatur jenis lampu yang seperti apa yang cocok untuk ruang tamu, ruang makan, dapur maupun kamar tidur.

Memberikan caya pada ruangan dapat meinigkatkan perasaan aman, lebih hidup dan lebih positif.

Itulah 10 cara membawa aura positif yang dapat Mama mulai dari rumah. Setelah menerapkannya di rumah. Semoga informasi di atas dapat membuat rumah menjadi lebih bahagia dan nyaman ya, Ma.

Baca juga:

The Latest