Taylor Swift memiliki kecintaan pada kucing, bahkan kini dia telah memelihara tiga kucing dengan ras yang berbeda. Ketiga kucingnya memiliki nama yang terinspirasi dari beberapa pemeran dalam serial favorit Taylor.
Bukan hanya Taylor Swift saja yang memiliki penghasilan luar biasa, salah satu kucingnya yang bernama Olivia Benson berhasil meraup penghasilan hingga triliunan rupiah. Diketahui bahwa beberapa kucingnya memang eksis di media sosial.
Hewan kesayangannya itu juga kerap tampil sebagai bintang iklan, tampil pada musik video, dan mendapat banyak endorse. Berikut ini Popmama.com telah merangkum foto akrab Taylor Swift dan kucingnya.
Simak kebersamaan mereka, yuk!
1. Kucing pertama Taylor Swift bernama Meredith Grey
Twitter.com/taylorswift13
Meredith Grey menjadi kucing peliharaan pertama Taylor Swift dengan jenis Scottish Fold. Namanya terinspirasi dari karakter Meredith Grey yang diperankan oleh Ellen Pompeo pada serial 'Grey's Anatomy'.
Kucing ini menjadi keinginan Taylor sejak lama dan baru dibelinya usai pindah rumah pada awal tahun 2014. Kemudian dia memamerkan kebersamaannya dengan Meredith saat tubuhnya masih sangat mungil.
Beberapa waktu setelahnya, keberadaan Meredith jarang terlihat di media sosial. Hal itu membuat sederet penggemar menanyakan Meredith.
Taylor Swift sendiri memberikan klarifikasi, ternyata kucing kesayangannya itu memang tak suka difoto karena punya karakter tertutup.
2. Olivia Benson jadi kucing kedua milik Taylor Swift
Instagram.com/taylorswift
Setelah itu Taylor memutuskan untuk memelihara kucing kedua yang diberi nama Olivia Benson. Namanya juga terinspirasi dari karakter pada sebuah serial favorit Taylor yakni 'Law and Ordner: SVU'.
Pertemuan Taylor dan Olivia dimulai pada 18 Juni 2014 setelah penyanyi 'Blank Space' tersebut selesai gym. Dia pergi ke tempat adopsi kucing bersama model Australia, Steph Claire Smith.
Setelah bertemu dengan anak kucing barunya, dia mulai memperkenalkan Olivia di Instagram pribadinya pada Oktober 2014.
3. Olivia Benson jadi kucing paling disorot di media sosial
Instagram.com/taylorswift
Olivia merupakan kucing Taylor Swift yang paling eksis di media sosial. Bahkan, kucing tersebut telah menjadi bintang iklan dan mendapat banyak endorse-an.
Salah satu iklannya adalah Diet Coke pada tahun 2014.
Sosok kucing bernama Olivia ini juga sering tampil dalam video klip lagu Taylor Swift, di antaranya Blank Space, ME!, dan film dokumenternya tahun 2020 'Miss Americana'.
Editors' Pick
4. Mendapatkan banyak penghasilan, Olivia Benson dinobatkan jadi kucing terkaya
Instagram.com/taylorswift
Olivia Benson yang merupakan kucing ke dua Taylor Swift dinobatkan sebagai hewan peliharaan terkaya ke tiga di dunia. Kucing tersebut telah mendapatkan kekayaan bersih sebesar 97 juta dolar AS atau setara dengan Rp 1,5 triliun.
Data tersebut dirilis oleh platform All About Cats.
Kekayaannya itu didapat dari biaya endorse, bayaran saat menjadi bintang iklan atau video musik, di film, warisan dari pemiliknya, dan hal lain.
5. Taylor mengadopsi kucing ketiganya yang diberi nama Benjamin
Youtube.com/Taylor Swift
Taylor Swift melengkapi hewan peliharaannya yang ketiga dengan mengadopsi kucing ras Ragdoll yang diberi nama Benjamin Button. Kucing ini juga turut hadir dalam video klip lagu 'ME!' dan menjadi kejutan spesial dari Taylor untuk penggemarnya.
Nama Benjamin terinspirasi dari karakter yang diperankan oleh Brad Pitt dalam film 'The Curious Case of Benjamin Button' tahun 2008.
6. Taylor dan Benjamin bertemu di lokasi syuting
Instagram.com/taylorswift
Video musik 'ME!' yang dinyanyikan bersama Brendon Urie menjadi awal pertemuan Taylor Swift dan Benjamin. Saat itu juga Taylor langsung jatuh cinta dan ingin mengadopsinya, padahal dia tak ada rencana untuk menambah kucing peliharaan.
Kemudian Taylor meminta izin kepada pemilik sebelumnya untuk mengadopsi Benjamin. Kucing ini juga tak kalah eksis dengan Olivia lho, Ma!
7. Taylor Swift berikan pelukan hangat saat Hari Kucing Nasional
Instagram.com/taylorswift
Dalam sebuah unggahan foto terlihat Taylor bersama salah satu kucingnya sedang berpelukan. Kucing kesayangannya itu nampak nyaman menaruh kepalanya di pundak sang pemilik.
Foto tersebut diunggah bertepatan pada Hari Kucing Nasional di Amerika Serikat yang jatuh pada tanggal 29 Oktober. Dalam keterangan foto tersebut, dia meminta seluruh pemilik kucing untuk memeluk hewan kesayangannya masing-masing.
8. Teman berbulunya itu pernah diajak ke Billboard Music Award 2019
Instagram.com/taylorswift
Ketiga kucing kesayangan Taylor menjadi teman setianya saat di rumah. Berbagai momen bersantai selalu dia habiskan bersama kucing-kucingnya itu.
Seakan tak bisa jauh, Taylor Swift pernah membawa kucingnya untuk datang ke acara Billboard Music Award 2019. Dalam potret tersebut Taylor Swift ditemani Paula Abdul menggendong kedua kucingnya.
Itulah foto akrab Taylor Swift dan kucingnya yang sangat menggemaskan. Tak hanya makan dan tidur nih Ma, kucing Taylor Swift berhasil punya penghasilan yang sangat besar.