Akhirnya rumah baru Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag sudah bisa dihuni. Seluruh sisi dalam rumah tersebut menampilkan hunian yang nyaman bagi keluarga, terutama di area lantai tiganya.
Di area lantai tiga rumah baru Jedar dan Vincent memiliki pemandangan indah serta sederet fasilitas hiburan. Mulai dari jacuzzi, gazebo, hingga area barbeque menjadi spot menarik untuk santai bersama keluarga.
Dari balkon lantai tiga rumah baru Jedar menyuguhkan pemandangan sawah terasering. Deretan padi ditanam di lahan miring, sehingga menampilkan keindahan area sawah yang berpetak dan bertingkat.
Di balkon tersebut juga memiliki beberapa fasilitas hiburan, seperti jacuzzi hingga area barbeku.
2. Bisa berendam di jaccuzi dengan pemandangan indah
Youtube.com/Jessica Iskandar
Selanjutnya, di balkon lantai tiga ini terdapat fasilitas kolam berendam air panas yakni jacuzzi. Dari area jacuzzi ini memberikan udara segar dan pemandangan indah yang cukup memanjakan mata.
Tak hanya jacuzzi, di rumah ini juga punya fasilitas kolam renang. Mewah sekali, bukan?
3. Akan dilengkapi dengan gazebo
Youtube.com/Jessica Iskandar
Memiliki area dengan ukuran yang cukup luas, balkon di lantai tiga rumah Jessica juga akan dilengkapi dengan gazebo. Letaknya sendiri akan berdampingan dengan jacuzzi.
Namun, sementara ini gazebo tersebut belum sempat dirakit.
4. Salah satu sudut dinding sebagai tempat barbeku
Youtube.com/Jessica Iskandar
Fasilitas hiburan lainnya adalah area barbeku. Pada salah satu sudut area, terdapat dinding yang sudah dipersiapkan untuk meletakkan peralatan barbeku.
Meskipun sudah tersedia tempatnya, namun Jedar belum sempat membeli peralatan barbekunya.
Editors' Pick
5. Bagian dalam area lantai tiga merupakan service area
Youtube.com/Jessica Iskandar
Jika di halaman depan merupakan balkon, di bagian dalam merupakan service area yang digunakan untuk mencuci dan menggosok baju. Area tersebut sudah dilengkapi dengan mesin cuci serta meja setrika.
Jedar menceritakan bahwa di ruangan tersebut sempat mengalami kejadian aneh. Mesin cuci bukaan depan itu tiba-tiba saja berpindah posisi dengan sendirinya.
Sempat mengaitkan dengan hal mistis, ternyata mesin cuci tersebut berpindah sendiri karena getarannya yang sangat kuat.
"Makanya kita lagi cari cara supaya kaki mesin cucinya nggak getar sampai muter. Karena kemarin sampai muter dan kita kaget," ungkap Jedar.
6. Dilengkapi dengan kamar mandi shower
Youtube.com/Jessica Iskandar
Di area lantai tiga juga sudah dilengkapi dengan kamar mandi, sehingga tak perlu bolak-balik ke lantai bawah ketika ingin ke toilet. Fasilitas tersebut juga sekaligus digunakan untuk asisten rumah tangga Jedar.
Terlihat suasana dalam kamar mandi merupakan kombinasi dari warna hitam dan putih.
7. Dekat dengan service area, terdapat kamar asisten rumah tangga
Youtube.com/Jessica Iskandar
Kamar para asisten rumah tangga juga melengkapi ruangan di lantai tiga ini, sehingga memudahkan mereka saat mencuci dan menyetrika pakaian.
Bagian kamarnya menggunakan tempat tidur atas bawah yang bisa digunakan oleh dua ART sekaligus.
8. Punya filter air demi kebersihan air di rumah
Youtube.com/Jessica Iskandar
Lokasi rumah Jedar serta Vincent yang berada di dekat pantai membuat air di rumahnya itu mengandung kapur dan asin. Oleh karena itu, Vincent berinisiatif menggunakan filter air agar bisa menyaring air sehingga tetap bersih dan aman digunakan.
Sebelum dipasang filter, Jedar sempat mengeluhkan rambutnya yang kering akibat air dengan kandungan kapur tersebut.
9. Balkon di area lain khusus untuk menjemur dan tempat berbagai mesin
Youtube.com/Jessica Iskandar
Selain ada balkon untuk bersantai, ada pula balkon lain yang khusus untuk menjemur pakaian dan tempat berbagai mesin keperluan rumah.
Meskipun hanya digunakan untuk hal tersebut, namun balkon tersebut dibangun dengan ukuran yang sangat luas.
10. Memiliki fasilitas panel surya untuk menghemat penggunaan listrik
Youtube.com/Jessica Iskandar
Sesuai dengan keinginan Vincent Verhaag, di rumah tersebut juga memiliki fasilitas panel surya. Alat tersebut bisa mengubah energi cahaya matahari menjadi energi listrik, sehingga bisa menghemat penggunaan listrik di rumah.
Panel surya ini letaknya berada di lantai tertinggi rumah Jedar. Dengan begitu alat tersebut bisa mendapatkan cahaya matahari dengan maksimal.
Itulah 10 foto lantai tiga rumah baru Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag. Area tersebut juga bisa menjadi referensi untuk Mama dan Papa yang ingin membangun area outdoor untuk bersantai, lho.