Kapan Waktu Tepat untuk Mengecat Ulang Rumah?

Ketika si Kecil sudah mencoret seluruh bagian dinding rumah salah satunya

18 Maret 2021

Kapan Waktu Tepat Mengecat Ulang Rumah
Freepik

Mungkin ketika merasa begitu bosan dengan warna cat rumah, kamu bisa beralasan untuk segera mengecat ulang. 

Cat rumah bisa memengaruhi penampilan dalam dan luar rumah. Ini juga bisa memberikan ambience tertentu pada penghuni dan tamu yang datang ke sana. 

Ada beberapa waktu di mana kamu boleh saja segera mengecat ulang rumah. 

Kapan saja itu? Popmama.com punya beberapa situasi yang memang sebaiknya segera mengecat ulang rumah. 

1. Saat sudah kusam karena sering bocor

1. Saat sudah kusam karena sering bocor
Freepik/Naypong

Setelah musim hujan lewat, biasanya baru terlihat bahwa ada beberapa bagian rumah yang berubah. Apalagi jika sering terjadi bocor setiap kali hujan. 

Tembok yang terkena bocor biasanya menyisakan bercak dan bekas kehitaman. Jika hanya sekali-kali, mungkin tak terlihat. Namun jika sudah terlihat cukup mengganggu, mungkin saatnya untuk mengecat ulang. 

Jika sebelumnya tidak dilapisi waterproof, maka kali ini bisa melapisinya dengan cat anti air sehingga bercak tidak berulang kembali. 

Editors' Pick

2. Ketika terlalu banyak coretan

2. Ketika terlalu banyak coretan
Freepik/stockking

Memiliki anak kecil, biasanya rumah takkan lolos dari coretan. Tak perlu memarahinya, Mama bisa langsung mengecat ulang saja. 

Apalagi jika coretan sudah dirasa terlalu banyak dan terlihat mengganggu. Segera cat ulang agar pemandangan dalam rumah terlihat lebih nyaman. 

Pilih cat yang bisa mudah menghapus coretan di beberapa sisi tembok agar Mama tidak perlu sering-sering mengecat ulang.

3. Saat cat sering rontok atau mengelupas

3. Saat cat sering rontok atau mengelupas
Pixabay/MamaShaw

Saat menempati rumah lama, kamu tak bisa tahu seperti apa kualitas cat yang ada di temboknya. Sehingga, bisa saja cat mudah rontok atau mengelupas. 

Jangan tunda lagi untuk mengecat ulang. Karena cat rontok dan mengelupas berbahaya bagi kesehatan anggota keluarga yang tinggal di rumah. 

Sebelum mengecat ulang, pastikan untuk membersihkan lapisan cat yang ada di tembok agar cat lebih menempel dan awet. 

4. Jika tembok rusak di banyak tempat

4. Jika tembok rusak banyak tempat
Pixabay/MabelAmber

Jika kualitas temboknya tidak bagus, atau tembok terlalu rusak karena air yang terus mengalir, maka bisa rusak. 

Mulai dari tembok yang menggembung, atau tembok yang rontok hingga semennya sering berjatuhan. Hal ini tentu membuat rumah terlihat tidak apik. 

Kamu bisa memperbaiki tembok terlebih dahulu, dan kemudian barulah mengecat ulang. Jangan lupa mengupas cat sebelumnya dahulu, ya!

Itulah beberapa waktu yang tepat untuk mengecat ulang rumah. Apakah milik Mama sudah harus dicat?

Baca juga:

The Latest