7 Inspirasi Akuarium yang Anti Mainstream
Punya ikan di akuarium, seru banget lho
17 November 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jika kamu merupakan seseorang yang memperhatikan ilmu feng shui, kamu pasti tahu bahwa keberadaan akuarium di rumah akan mendatangkan keberuntungan dan keharmonisan.
Tidak hanya itu, dikutip dari fengshuinexus.com, kamu juga akan mendapatkan beberapa manfaat kesehatan dengan memelihara ikan dalam akuarium, di antaranya:
Megurangi stres
Keberadaan akuarium ternyata dapat mengurangi stress dan kecemasan. Allan Schwartz, LCSW, Ph.D menyampaikan bahwa efek dari akuarium memiliki efek menenangkan yang sama seperti yang kita alami ketika kita mendengarkan suara ombak laut, badai hujan, dan aliran sungai yang santai.
Efek menenangkan seperti ini sangat membantu kamu yang berada dalam lingkungan dengan stres tinggi.
Bahkan disarankan bahwa lingkungan kerja dan kantor memasang akuarium karena efek menurunkan stresnya.
Menurunkan tekanan darah dan denyut jantung
Sebuah studi yang dilakukan oleh para ahli dari National Marine Aquarium, Plymouth University, dan University of Exeter menemukan bahwa menatap ikan berenang menurunkan tekanan darah dan mengurangi detak jantung.
Para ahli tersebut menemukan bahwa denyut jantung menurun sebesar 3% ketika kamu menatap akuarium yang isinya hanya batu dan rumput laut.
Sementara itu, ketika ikan ditambahkan ke dalam akuarium, denyut jantung kamu menurun lebih dari 7%.
Efek terapeutik
Menurut ahli biologi kelautan Deborah Cracknell, “Akuarium sering dikaitkan dengan upaya menenangkan pasien dalam operasi dokter dan ruang tunggu gigi.” Kemudian berdasarkan studi Marine Biota and Psychological Well-Being ditemukan bahwa pasien memerlukan lebih sedikit obat pereda nyeri setelah melihat ikan tersebut di kantor.
Memberikan efek pada penderita Alzheimer
Sebuah studi yang dilakukan oleh Purdue University menemukan menemukan bahwa akuarium berwarna cerah dapat membuat pasien (penderita Alzheimer) menunjukkan perilaku yang lebih santai.
Pada penelitian tersebut juga ditemukan bahwa pasien makan hingga 21% lebih banyak daripada sebelumnya, dengan peningkatan rata-rata 17% di semua pasien yang diteliti.
Setelah membaca manfaat di atas, apakah kamu nggak tertarik untuk mempunyai akuarium di rumah?
Nah, berikut Popmama.com berikan inspirasi akuarium yang anti-mainstream buat kamu, ya!
1. Akuarium di kamar tidur
Setelah beraktivitas yang melelahkan di luar rumah, pasti kamu ingin merasakan ketenangan dong pastinya!
Nah, kamu bisa coba tempatkan akuarium di kamar tidur agar kamu memiliki kualitas tidur yang baik.
2. Akuarium sekaligus lampu tidur
Sekali merengkuh dayung, dua tiga pulau terlampaui.
Peribahasa yang satu ini cocok banget nih! Bagaimana tidak, kamu bisa memiliki akuarium yang sekaligus juga berfungsi sebagai lampu tidur. Multifungsi!