7 Cara Mengusir Kelelawar di Rumah
Jika dibiarkan hinggap di rumah, maka kelelawar dapat menularkan berbagai penyakit
24 September 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kelelawar merupakan hewan yang aktif di malam hari dan tidur di siang hari. Meskipun kelelawar merupakan hewan yang memainkan peran penting dalam ekosistem sebagai pengendali hama, namun keberadaannya di rumah dapat menimbulkan risiko kesehatan.
Perlu diketahui bahwa adanya potensi penularan penyakit zoonosis dari kelelawar. Maka dari itu, Mama perlu melakukan tindakan untuk menjauhkan hewan ini dari area sekitar rumah.
Namun, dalam mengusir kelelawar, sebaiknya jangan sampai membunuhnya ya, Ma! Kelelawar merupakan salah satu hewan yang berperan penting dalam proses penyerbukan tumbuhan dengan membawa serbuk sari ke bunga lainnya.
Lantas, bagaimana cara yang tepat untuk mengusir kelelawar dari rumah? Dikutip dari World Birds, kali ini Popmama.com telah merangkum beberapa cara mengusir kelelawar tanpa membunuhnya.
Langsung saja simak informasinya, yuk!
Cara Mengusir Kelelawar di Rumah
1. Tutup lubang atau celah yang biasa dimasuki kelelawar
Di alam liar, kelelawar sangat suka menetap di gua pada siang hari. Sebagai pengganti gua, kelelawar akan mencari ruang gelap yang memberi mereka perlindungan dari pemangsa. Hal inilah yang membuat kelelawar betah hinggap di loteng atau lubang dan celah-celah rumah.
Cara mengatasinya, yakni dengan menutup akses yang digunakan kelelawar untuk masuk ke dalam rumah. Namun, sebelum menutupnya, pastikan tidak ada kelelawar yang masih terjebak di dalam rumah ya, Ma.
2. Gunakan bahan-bahan alami untuk mengusir kelelawar
Jika Mama menginginkan cara yang sederhana untuk mengusir kelelawar, Mama bisa menggunakan semprotan pencegah kelelawar dari bahan alami. Semprotan kelelawar ini dapat mencegah kelelawar bersarang jika disemprotkan di titik yang biasa dimasuki kelelawar.
Mama bisa menemukan semprotan pencegah kelelawar di toko perlengkapan kebun atau e-commerce. Biasanya semprotan mengandung minyak esensial peppermint dan spearmint yang mengeluarkan bau yang tidak disukai kelelawar.
Bahan yang alami tentunya tidak akan membahayakan kelelawar, hewan lain, dan manusia di sekitarnya.
Editors' Pick
3. Pasang jaring kelelawar
Cara lain untuk mencegah kelelawar masuk ke dalam rumah, yakni dengan memasang jaring kelelawar. Jaring kelelawar efektif digunakan untuk menutupi lubang besar atau beberapa lubang kecil yang letaknya berdekatan.
Perhatikan aktivitas kelelawar dan cari di mana titik masuk mereka. Kemudian perkirakan ukuran lubang untuk disesuaikan dengan ukuran jaring.
Namun, Mama perlu berhati-hati karena kelelawar bisa saja tersangkut di jaring. Jangan sembarangan melepaskan kelelawar karena berbahaya dan dapat menyebabkan penularan penyakit zoonosis.
Jadi, sebaiknya serahkan pada profesional satwa liar serta pengendalian hama untuk menjaga Mama dan keluarga tetap aman saat mengeluarkan hewan yang terperangkap.
4. Pasang lampu yang terang
Kelelawar menyukai tempat yang gelap untuk tertidur. Oleh karena itu, memasang lampu yang terang dapat membantu mencegah kelelawar bersarang di rumah.
Mama bisa menggunakan lampu sorot untuk mengusir kelelawar dari rumah. Arahkan lampu ke tempat kelelawar sering menggantung di langit-langit. Ini akan membuat kelelawar tidak betah dan pergi mencari tempat lain.
5. Gunakan kapur barus
Siapa sangka bahwa kapur barus yang berfungsi untuk mengusir serangga, ternyata dapat membantu mengusir kelelawar dari rumah. Bahan aktif kapur barus, yaitu naftalena memiliki sifat beracun bagi ngengat dan serangga lainnya.
Kapur barus dapat mengusir kelelawar karena bentuk padat naftalena berubah menjadi uap atau disebut juga sebagai proses sublimasi. Partikelnya akan menyebabkan muntah, pusing, dan mual pada kelelawar.
Kapur barus tak akan membunuh kelelawar jika digunakan dalam jumlah yang tidak terlalu banyak. Kapur barus sebaiknya digunakan untuk ruangan kecil yang jarang ditempati orang atau hewan lain.
6. Menggunakan suara untuk menakuti kelelawar
Di malam hari, kelelawar mengandalkan indera pendengarannya untuk menangkap mangsa. Proses pendengaran kelelawar ini disebut dengan ekolokasi.
Mama bisa mengusir kelelawar dengan memanfaatkan pendengarannya menggunakan perangkat yang bisa mengeluarkan suara. Banyak sekali alat ultrasonik yang dijual di pasaran. Namun, kekurangan dari alat ini, yakni bisa mengganggu manusia yang tinggal di rumah.
7. Menggunakan essential oils
Essential oil ternyata dapat membantu mengusir kelelawar dari rumah lho, Ma. Minyak esensial bisa mengusir kelelawar karena hewan ini tidak menyukai baunya yang menyengat.
Kelelawar memiliki indera penciuman yang sensitif, sehingga aroma yang kuat cenderung membuat mereka takut. Ada banyak minyak esensial yang bisa Mama gunakan seperti kayu manis, kayu putih, cengkeh, mint, dan peppermint.
Campurkan beberapa tetes minyak esensial dengan dua cangkir air hangat dan setengah cangkir gula. Kemudian kocok dan tempatkan dalam botol semprot. Mama bisa menyemprotkan ke tempat-tempat yang paling sering dihinggapi kelelawar. Aromanya dapat membantu mencegah kelelawar kembali ke rumah.
Nah, itulah beberapa cara mengusir kelelawar dari rumah. Jika kelelawar sudah membentuk koloni dan tidak bisa diusir dengan cara-cara di atas, sebaiknya hubungi orang yang profesional dalam pengendalian hama atau satwa liar.
Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk mengusir kelelawar yang ada di rumah ya, Ma.
Baca juga:
- 5 Cara Mudah Mengusir Kelabang di Rumah
- 7 Cara Ampuh Mengusir Lalat di Rumah dengan Bahan Alami
- Musim DBD, Ini 6 Cara Mengusir Nyamuk dari Rumah