22 Alat Masak Nagita Slavina, Harganya Rp 20.000 hingga Puluhan Juta
Dijuluki Sultan Andara, alat masak Nagita Slavina ternyata ada yang harganya Rp 20.000 saja
12 Maret 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Nagita Slavina termasuk salah satu artis Indonesia yang hobi memasak. Istri dari Raffi Ahmad tersebut mahir mengolah berbagai jenis makanan mulai dari hidangan nusantara hingga western, bahkan selalu menyajikan menu spesial untuk keluarga tercintanya.
Namun, bukan hanya kemampuan memasaknya saja yang selalu menjadi sorotan. Peralatan masak di dapur Nagita pun selalu menarik perhatian, bahkan dijadikan inspirasi ketika sedang memasak dan mengolah makanan di dapur.
Tak hanya dipenuhi perabotan dengan harga yang fantastis saja. Ternyata Nagita yang dijuluki 'sultan' pun memakai alat masak seharga Rp 20,000 lho, Ma.
Jika Mama yang ingin punya peralatan masak yang sama dengan Nagita, yuk cari tahu ada berbagai jenis peralatan masak. Kira-kira apa saja yang ada di dapurnya? Kali ini Popmama.com telah merangkumnya dari akun Instagram fanbase@fashion_nagitaslavina.
Disimak ya, Ma!
1. Termos seharga jutaan
Nagita Slavina memakai seebuah termos berukuran 1.500 ml bernama Mosh Thermos dari bababoohome. Harga termos ini cukup fantastis karena dibandrol seharga Rp1.450.000.000.
Termos ini mempunyai desain yang minimalis dan stylish. Mama bisa memilikinya dengan berbagai varian karena tersedia dalam tiga ukuran yakni 400 ml, 1000 ml dan 1500 ml. Termos ini menjaga minuman tetap hangat atau dingin selama 10 sampai 24 jam
2. Toples kecil untuk tempat gula berbahan keramik
Nagina Slavina menyimpan persediaan gula dalam toples kecil berbahan keramik, bernama Ceramic Jars Trio dari prettyplatty seharga Rp 295.000.
Dalam satu set terdapat tiga toples kecil berukuran 200 ml dan tutupnya serta tiga sendok kecil. Toples cantik ini tersedia dalam dua desain, yakni cherry dan lemon.
3. Cangkir teh dari merek Hermes
Koleksi cangkir teh Nagita Slavina ternyata berasal dari merek ternama Hermes lho, Ma! Cangkir teh tersebut bernama H Deco Rouge Tea Set yang dibanderol dengan harga fantastis yakni Rp 12.100.000.
Dalam satu set terdapat satu teko dengan cangkir dan piring kecil. Cangkir teh tersebut tampak cantik berwarna merah dengan ukiran klasik.
4. Termos cantik berwarna pink pastel
Nagita Slavina juga punya koleksi termos lainnya yang bernama Moshu Insulated Cool Table Pot Kettle Pink darin mosh.co.kr. Pada berbagai kesempatan, Nagita menggunakan koleksi termos yang ada di dapurnya ini untuk memasak.
Teko tersebut berwarna pink pastel dan memiliki harga yang lebih murah dari teko yang sebelumnya seharga Rp 738.000.
5. Mangkuk adonan khusus adonan kue
Saat membuat kue, Nagita Slavina menggunakan mangkuk khusus untuk mencampur adonan.
Mangkuk tersebut bernama Mixing Bowl Assorted Set dari kitchen aid seharga R p2.157.000. Dalam satu set terdapat tiga mangkuk berwarna putih, abu-abu dan biru
6. Blender di dapur Nagita Slavina seharga Rp 400-an
Beda dari perabotan dapur mahal lainnya, blender milik Nagita Slavina yang satu ini ternyata harganya cukup terjangkaulho, Ma!
Mama bisa membelinya dengan harga, yakni Rp.400.000 saja. Blender tersebut berasal dari Miyako. Kalau merek yang satu ini pasti Mama juga sudah tak asing lagi ya.
7. Pot Holder untuk memegang gagang panci yang panas
Pot holder biasanya digunakan saat kita ingin memegang panci atau penggorengan yang panas dan baru diangkat dari kompor. Biasanya pot holder ada yang berupa sarung tangan atau kain berbahan tebal saja.
Nagita Selavina memakai pot holder berwarna abu-abu dari merek Ikea ini seharga Rp 29.900.
8. Wajan bermerek Ikea dengan harga terjangkau
Begitu juga dengan wajan miliknya, Nagita Slavina masih setia dengan produk Ikea. Harganya pun lumayan terjangkau lho, Ma!
Mama bisa membeli wajan ini dengan harga Rp 199.000.
Meskipun memiliki ukuran yang besar, namun wajan tersebut ternyata ringan. Selain itu, cukup mudah membersihkan sisa lemak dari masakan yang menempel saat dicuci.
9. Gelas ukur seharga Rp 19 ribuan saja
Masih dari merek yang sama. Nagita Slavina memiliki sebuah gelas ukur bernama Measuring Jug dari Ikea. Biasanya ia menggunakannya untuk menakar jumlah tepung saat membuat adonan kue.
Harga gelas ukur besar tersebut ternyata cukup murah dan terjangkau, yakni hanya Rp 19.900 saja.
10. Pemanggang bermerek Tefal asal Prancis
Khusus untuk masakan yang diolah dengan proses dibakar, Nagita Slavina memiliki alat pemanggang bernama Plancha Ultracompact Electric Grill Pan dari merek asal Prancis yakni Tefal.
Jika Mama ingin memilikinya, pemanggang tersebut dibanderol seharga Rp 1.580.000.
Editors' Pick
11. Koleksi panci dari Ikea
Istri dari Raffi Ahmad ini punya koleksi panci bernama Saucepan Set of 3 dari Ikea yang harganya cukup terjangkau, yakni Rp 199.000.
Dalam satu set koleksi ini terdapat tiga panci berwarna hitam dengan ukuran besar, sedang dan kecil.
12. Set mangkuk adonan seharga Rp 1,7 juta
Mama dari Rafathar ini juga memiliki peralatan khusus membuat kue, yakni satu set mangkuk dan sendok ukur bernama 9 Compact Preparation Set dari JosephJoseph.
Dalam satu set terdapat mangkuk adonan tersedia dari ukuran paling besar hingga sendok ukur yang paling kecil. Satu set mangkuk adonan ini dibanderol seharga Rp 1.710.000.
13. Panci seharga Rp 200-an saja
Khusus untuk koleksi wajan dan panci, sepertinya Nagita Slavina enggan beralih dari Ikea. Produk tersebut bernama Saucepan With Lid yang harganya Rp 219.000.
Panci tersebut memiliki tutup yang terbuat dari kaca. Ukurannya sedang dan berwarna hitam.
14. Pemanggang roti dari Ikea
Nagita Slavina punya koleksi alat pemanggang lainnya yang bernama Grill pan dari Ikea yang harganya Rp 299.000.
Pemanggang tersebut berwarna hitam dan ujung pegangannya terbuat dari kayu. Nagita pun biasa memakainya untuk membuat roti bakar yang spesial untuk keluarga tercinta.
15. Panci besar dari granit
Nagita Slavina juga memiliki panci besar yang terbuat dari granit.
Warnanya krem pastel dan tampak cantik, bernama MochaBio Granit 7 pcs dari Karacha. Panci tersebut dibanderol seharga Rp 3.3900.000. Nagita pun bisa memakainya untuk membuat pancake.
16. Talenan seharga Rp 50 ribuan
Talenan milik Nagita Slavina berasal dari produk Ikea yang harganya Rp 59.900.
Dalam satu set terdapat dua talenan berukuran besar dan kecil berwarna hijau dan biru. Desain talenan tersebut bentuknya sangat tipis dan biasa dipakai memotong bahan-bahan makanan.
17. Pisau berwarna putih dengan desain cantik
Sementara untuk pisaunya, masih dari produk yang sama yakni bernama Vegetable Knife dari Ikea. Pisau tersebut seharga Rp 279.000.
Desain pisaunya sangat cantik berwarna putih. Pada pegangannya terdapat tekstur bergaris-garis, hal ini membantu agar tangan kita tidak licin dan terpeleset saat sedang memotong sesuatu.
18. Satu set pisau seharga Rp 99 ribuan saja
Koleksi pisau Nagita Slavina yang lainnya juga berasal dari produk Ikea. Kali ini ia menggunakan 3-Piece Knife Set dari Ikea yang memiliki harga Rp 99.900.
Dalam satu setnya terdiri dari tiga jenis pisau mulai dari ukuran paling besar hingga yang kecil. Pisau tersebut terbuat dari bahan stainles steel. Pada gagangnya dibuat dengan desain sesuai genggaman tangan.
19. Tempat khusus untuk menyimpan pisau
Untuk tempat penyimpanan pisaunya sendiri, Nagita Slavina memakai produk Knife Block dari Ikea yang harganya Rp 199.000.
Knife block tersebut terbuat dari material kayu dan terdapat beberapa celah untuk menyelipkan pisau.
20. Satu set spatula dengan harga fantastis
Satu set spatula yang dipakai Nagita untuk memasak ternyata bisa dibilang cukup mahal. Spatula bernama Elevate Carousel Set dari JosephJoseph tersebut dibanderol seharga Rp 1.830.000 lho, Ma!
Dalam satu set terdapat berbagai jenis spatula dengan gagang warna-warni. Spatula tersebut terbuat dari silicone yang tahan panas dalam temperatur 200-270º C.
21. Spatula khusus adonan kue
Untuk mengaduk adonan kue, Nagita Slavina memiliki spatula khusus yakni Rubber Spatula dari Ikea. Spatula dengan perpaduan warna pink dan hitam tersebut memiliki harga yang cukup murah yakni Rp 19.900 saja.
22. Mixer untuk membuat kue seharga Rp.1,8 juta
Di dapur Nagita Slavina juga memiliki mixer bernama 7-Speed Hand Mixer dari Kitchen Aid yang harganya ditaksir sebesar Rp1.899.000. Mixer berwarna merah tersebut biasa digunakan oleh Nagita untuk mencampur adonan kue.
Nah Ma, itulah beberapa peralatan masak milik Nagita Slavina. Harga peralatan masak yang tersedian di dapurnya pun cukup beragam mulai dari Rp 20.000 hingga puluhan juta rupiah.
Apakah Mama tertarik untuk memiliki berbagai peralatan masak seperti Nagita Slavina?
Baca juga:
- Peralatan Masak untuk Dapur Minimalis, Apa Sajakah Itu?
- 10 Merek Skincare Favorit Nagita Slavina yang Bikin Kulit Glowing
- Nyaman Dipakai saat Hamil, Ini Koleksi Sandal Milik Nagita Slavina