5 Ide Hiasan Dinding untuk Ruang Tamu agar Tidak Terlihat Monoton
Yuk, dekorasi ruang tamu dengan beberapa hiasan dinding ini!
9 Juni 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ruang tamu merupakan tempat yang kerap disinggahi para tamu saat berkunjung ke rumah. Oleh karena itu, agar tampilannya tidak monoton atau membosankan, cobalah menambahkan beberapa elemen dekorasi seperti hiasan dinding.
Terutama pada dinding di belakang sofa, jangan sampai dibiarkan kosong. Banyak orang memilih menggantung foto keluarga atau lukisan. Namun, jika Mama ingin tampilan ruang tamu yang unik dan beda. Ada berbagai hiasan yang bisa dijadikan sebagai dekorasi dinding.
Nah Ma, penasaran apa saja hiasan dinding yang cocok untuk ruang tamu. Kali ini Popmama.com telah merangkumnya dari The Spruce.
Disimak, ya!
1. Hiasan dinding makrame
Apabila Mama suka desain vintage yang menampilkan perpaduan banyak warna. Hiasan makrame sepertinya cocok untuk diterapkan pada dinding ruang tamu.
Makrame merupakan seni kerajinan tangan dengan teknik simpul menggunakan tali atau benang, sehingga membentuk untaian yang indah. Saat ini, cukup banyak toko online yang menjual makrame dengan berbagai ukuran dan motif, atau bisa juga jika Mama ingin membuat kreasi sendiri.
Sesuaikan warna makrame dengan interior ruangan, jangan sampai warnanya bertabrakan. Pajanglah satu makrame berukuran besar atau beberapa makrame kecil yang disusun rapi.
Editors' Pick
2. Pasang cermin di seberang jendela
Cermin dapat membuat ruang tamu terkesan lebih luas. Tempatkan cermin besar di ruang kosong, misalnya di atas sofa atau kabinet. Bisa juga memakai cermin kecil-kecil yang dijajarkan secara horizontal atau vertikal.
Namun, pertimbangkan juga apa yang ada di depan cermin tersebut. Apabila memungkinkan, cermin sebaiknya digantung di seberang jendela agar memantulkan pemandangan yang menarik secara visual.