7 Jenis Kaktus Besar yang Cocok Jadi Dekorasi di Dalam Rumah
Yuk, buat tampilan rumah lebih estetik dengan tanaman kaktus!
4 Januari 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kaktus adalah tanaman hias yang cocok dijadikan sebagai dekorasi rumah. Ada banyak jenis kaktus dengan berbagai ukuran. Mama mungkin bisa mempertimbangkan jenis kaktus berukuran besar untuk membuat tampilan ruangan jadi lebih estetik.
Pertumbuhan tanaman ini terbilang sangat lambat, bahkan kaktus dewasa usianya bisa mencapai 150 tahun. Oleh karenanya, jika ingin memiliki kaktus berukuran besar, jangan menumbuhkannya sejak kecil. Belilah kaktus yang sudah dewasa.
Perlu diingat bahwa kaktus merupakan jenis tanaman gurun. Mereka dapat bertahan hidup berbulan-bulan tanpa air, jadi jangan terlalu sering menyiramnya. Selain itu, agar bisa tumbuh subur di dalam ruangan, kaktus besar membutuhkan setidaknya enam jam sinar matahari secara langsung setiap harinya.
Merangkum dari The Spruce, kali ini Popmama.com akan merekomendasikan jenis kaktus besar yang cocok jadi dekorasi di dalam rumah.
Disimak ya, Ma!
1. Blue myrtle cactus
Blue myrtle cactus atau nama ilmiahnya myrtillocactus geometrizans, yakni salah satu spesies kaktus berukuran besar. Jenis kaktus ini bisa tumbuh setinggi 16 kaki lebih.
Saat ditanam dalam ruangan, pastikan kaktus ini tumbuh di tanah berpasir yang dikeringkan dengan baik dan menerima setidaknya enam jam sinar matahari langsung setiap hari. Jangan terlalu sering disiram, berilah air secukupnya saja saat tanah sudah terlihat sangat kering.
2. Kaktus saguaro
Kaktus saguaro atau nama ilmiahnya, carnegiea gigantea berasal dari Gurun Sonoran. Kaktus ini memiliki bentuk seperti tong yang tampilannya klasik khas tanaman kaktus.
Kaktus ini bisa tumbuh hingga 40-60 kaki di alam terbuka, namun pertumbuhannya sangat lambat. Oleh karenanya, ia dapat dijadikan tanaman indoor selama bertahun-tahun tanpa harus segera dipindahkan ke luar ruangan.
Sama seperti kaktus Myrtle biru, jenis ini juga perlu mendapat sinar matahari langsung dan diberi air saat tanahnya sudah sangat kering.
Editors' Pick
3. Mexican fence post cactus
Mexican fence post cactus atau pachycereus marginatus adalah kaktus berwarna hijau semi kebiru-biruan yang dapat tumbuh setinggi 20 kaki saat dewasa.
Beda dari kaktus yang sebelumnya, spesies ini tumbuh relatif cepat jadi Mama bisa memulai dari kaktus kecil dan menunggunya tumbuh sampai berukuran besar.
Jangan khawatir karena kaktus ini durinya tidak tajam dan berbahaya. Simpan di tempat yang terkena sinar matahari langsung dan beri air jika tanahnya kering.
4. Kaktus Golden Barrel
Kaktus golden barrel atau nama ilmiahnya, echinocactus grusonii dikenal sebagai kaktus tong emas atau kaktus kursi ibu mertua. Spesies kaktus ini berasal dari Meksiko tengah dan timur.
Golden barrel bisa mencapai tinggi dan lebar lebih dari tiga kaki saat dewasa. Kaktus ini juga tumbuh sangat lambat, usianya diperkirakan sekitar 30 tahun.
Terdapat bunga kuning kecil yang akan muncul di sekitar mahkotanya, tetapi hanya bisa tumbuh setelah usianya dua puluh tahun lebih.
5. Kaktus Candelabra
Kaktus candelabra atau nama ilmiahnya, euphorbia ingens tumbuh di lereng bukit yang merupakan habitat aslinya. Candelabra bisa tumbuh mencapai tinggi sekitar 3 meter.
Ciri utama tanaman hias ini, yakni batangnya yang berwarna hijau dan diselimuti duri abu-abu. Bentuknya bisa menjadi sangat indah jika dirawat dengan benar.
Apabila Mama tidak memiliki banyak jendela di rumah, kaktus ini bisa menjadi pilihan karena bisa tumbuh dengan baik tanpa perlu mendapat cahaya langsung dari matahari.
6. Prickly Pear Cactus
Prickly pear cactus atau nama ilmiahnya, opuntia merupakan salah satu spesies kaktus yang paling populer. Kaktus ini berukuran 3-6 inci untuk ukuran kecilnya dan bisa melebar hingga 12-18 inci.
Seperti kaktus pada umumnya, pastikan agar tanaman ini ditempatkan di area yang menerima setidaknya enam jam sinar matahari secara langsung. Beri air secukupnya jika tanahnya sudah kering.
7. Kaktus cardon raksasa Meksiko
Cardon raksasa Meksiko atau nama ilmiahnya, pachycereus pringlei adalah kaktus tertinggi di dunia. Spesies ini bisa tumbuh sampai 63 kaki dengan diameter 39 inci.
Cardon raksasa Meksiko sangat populer sebagai tanaman hias karena tampilannya yang unik serta ukurannya tebal dan berisi. Namun, hati-hati agar tidak tertusuk durinya.
Kaktus ini pertumbuhannya terbilang lambat dan membutuhkan kondisi seperti gurun untuk hidup. Oleh karenanya, tempatkan kaktus ini di area yang paling terang di bagian dalam rumah. Beri air sedikit saja saat tanahnya mulai mengering, ya!
Nah Ma, itulah beberapa kaktus besar yang cocok ditanam dalam rumah. Semoga bisa menjadi inspirasi!
Baca juga:
- Unik dan Indah, Ini 7 Tanaman Kaktus untuk Menghias Rumah
- 5 Tips Merawat Tanaman Kaktus Hias agar Tak Cepat Mati
- Sangat Beragam, Inilah 5 Jenis Kaktus yang Bisa Ditanam di Rumah