8 Kesalahan Interior Rumah menurut Feng Shui

Penataan interior yang sesuai Feng Shui akan membawa keberuntungan

11 Maret 2022

8 Kesalahan Interior Rumah menurut Feng Shui
Pexels/Max Vakhtbovych

Apabila Mama sedang mencari hunian baru, sering sekali kita mempertimbangkan seperti apa rumah dengan Feng Shui yang "baik" dan "buruk"?  Seperti yang kita tahu, Feng Shui baik akan membawa keberuntungan dan rezeki berlimpah ke dalam rumah.

Namun, apabila hunian yang Mama tempati selama ini ternyata memiliki Feng Shui buruk, maka jangan panik dulu. Masih ada cara untuk memperbaikinya dan menata ulang.

Tahukah Mama, dalam desain interior diperlukan kombinasi elemen yang tepat mulai dari penempatan, jenis serta material objeknya. Nah, dengan mengetahui kesalahan interior rumah, kita bisa mendapatkan penataan ruang yang ideal sesuai Feng Shui yang baik. 

Penasaran apa saja kesalahan interior rumah menurut Feng Shui? Kali ini Popmama.com telah merangkumnya dari The Spruce. 

Disimak ya, Ma! 

1. Pintu depan yang tersembunyi

1. Pintu depan tersembunyi
Pixabay/emetzner130

Letak pintu masuk rumah sangat penting dalam Feng Shui untuk membawa energi positif dan peluang baik ke dalam hidup. Ketika pintu masuk tidak dapat terlihat dari jalan, kemungkinan energi positif tidak dapat menemukan kita dan akan ada banyak peluang yang terlewatkan. 

Cara mengatasinya, buatlah agar tamu yang datang bisa menemukan pintu depan rumah dengan mudah. Misalnya, dengan menempel papan nama, berisi nomor rumah atau mengubah lanskap untuk menghilangkan rintangan yang menghalangi pintu depan.

Misalnya, apabila pemandangan pintu masuk terhalang oleh semak-semak, segera panggil tukang kebun untuk memangkasnya. 

2. Pintu depan sejajar dengan pintu belakang

2. Pintu depan sejajar pintu belakang
Pexels/Max Vakhtbovych

Ketika letak pintu depan sejajar dengan pintu menuju halaman belakang, hal ini berarti Qi, atau energi kehidupan akan masuk dan langsung keluar begitu saja. Feng Shui yang baik seharusnya membiarkan Qi masuk dan menetap lama di dalam rumah. 

Cara mengatasinya, yakni dengan meletakkan sesuatu di antara pintu depan dan belakang. Mama bisa menempatkan furnitur, seperti kabinet, rak penyimpanan atau membangun dinding pembatas.

Hal ini akan membantu menyebarkan Qi saat masuk ke rumah dan mencegahnya agar tidak keluar dari rumah. 

3. Tangga menghadap ke pintu masuk

3. Tangga menghadap ke pintu masuk
thespruce.com

Tangga yang menghadap ke pintu masuk menyebabkan Qi langsung naik ke lantai atas, dan tidak terkumpul di area utama rumah. 

Cara mengatasinya, sama seperti sebelumnya, Mama bisa menempatkan sesuatu di antara pintu masuk dan tangga. Letakkan vas bunga atau elemen dekorasi lainnya di sisi tangga yang mampu menarik perhatian mata dan Qi. 

Editors' Pick

4. Pintu kamar mandi menghadap ke pintu masuk

4. Pintu kamar mandi menghadap ke pintu masuk
Pexels/Tim Gouw

Apakah kamar mandi menjadi hal pertama yang kita datangi saat masuk ke rumah? Tempat ini bisa menguras habis energi positif yang masuk ke dalam rumah. 

Cara mengatasinya, tempatkan sesuatu di antara pintu masuk dan kamar mandi, untuk mencegah Qi terserap ke dalamnya. Letakan elemen dekorasi di sisi pintu untuk mengalihkan pandangan mata orang-orang dan Qi dari kamar mandi saat masuk ke dalam rumah. 

5. Tangga di pusat rumah

5. Tangga pusat rumah
epichomeideas.com

Bagian tengah rumah dikenal dalam Feng Shui sebagai "Tai Qi", yang dikaitkan dengan kesehatan dan kesejahteraan.

Hal ini dikarenakan berada di tengah-tengah, Tai Qi menyentuh setiap area dan mempengaruhi semua bidang kehidupan manusia. Ketika ada tangga di Tai Qi, semua gerakan naik turun itu bisa membuat ketidakstabilan. 

Cara mengatasinya, Mama dapat meletakan tanaman atau benda berat besar seperti patung di tengah-tengah rumah untuk menstabilkan energi positif

6. Kamar mandi di tengah rumah

6. Kamar mandi tengah rumah
Pexels/Jean van der Meulen

Seperti yang kita ketahui Tai Qi berada di pusat rumah dan memengaruhi semua bidang kehidupan kita. Oleh karenanya, tidak ideal jika kamar mandi terletak di sini, karena bisa menguras energi positif

Cara mengatasinya, Mama bisa menambahkan tanaman di kamar mandi. Apabila tak ada tanaman asli, maka Mama bisa menggunakan tanaman palsu yang sesuai dengan kriteria.

Selain itu, bisa juga karya seni yang terlihat sangat realistis dengan nuansa tanaman hijau. 

7. Kamar tidur di atas garasi

7. Kamar tidur atas garasi
Pixabay/5460160 f

Sebaiknya jangan letakkan kamar tidur utama di atas garasi. Terlalu banyak gerakan di bawah kamar tidur dapat menciptakan ketidakstabilan. 

Cara mengatasinya, pindahlah ke kamar tidur lain. Jika hal itu tidak memungkinkan, Mama bisa menambahkan tanaman di dalam kamar untuk menambah vitalitas dan energi kehidupan. 

8. Lorong yang panjang dan sempitĀ 

8. Lorong panjang sempitĀ 
thespruce.com

Lorong yang panjang dan sempit di dalam rumah, Qi bisa masuk terlalu cepat. Idealnya, Qi bergerak dan mengalir dengan stabil dalam artian tidak bergerak dengan cepat ataupun lambat. 

Untuk memperlambat Qi, Mama bisa menambahkan elemen dekorasi seperti lukisan, patung atau guci di sepanjang lorong sehingga orang-orang akan berhenti sejenak untuk menikmati keindahan karya seni. 

Nah Ma, itulah beberapa kesalahan interior menurut Feng Shui. Yuk, mulai desain ulang interior rumah sesuai Feng Shui yang baik! 

Baca juga: 

The Latest