7 Koleksi Motor dan Mobil Mewah Gofar Hilman, Pencinta Otomotif
Yuk, intip deretan koleksi motor dan mobil milik Gofar Hilman di rumahnya!
12 Februari 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Nama Gofar Hilman memang tak pernah lepas dari dunia otomotif. Mantan penyiar radio sekaligus YouTuber ini dikenal senang mengoleksi mobil atau motor klasik dengan harga fantastis. Deretan koleksinya tersebut sering diunggah di akun Instagram pribadinya dan dijadikan sebagai konten YouTube.
Meski begitu, Gofar mengaku bahwa ia jarang mengendarai mobil atau motornya. Laki-laki berusia 38 tahun itu lebih menikmati proses mendandani kendaraannya, seperti berburu aksesori dan proses modifikasi di bengkel.
Selain motor dan mobil, Gofar juga mengoleksi beberapa barang yang berkaitan dengan otomotif. Nah Ma, penasaran dengan koleksi milik Gofar Hilman? Kali ini Popmama.com telah merangkumnya dari video di kanal YouTube KR TV.
Yuk, disimak!
1. Mobil Mitsubishi Delica yang biasa dipakai sehari-hari
Salah satu koleksi mobil Gofar Hilman, yakni Mitsubishi Delica tahun 2014. Ia juga telah melakukan beberapa kali proses modifikasi yang menghabiskan dana sekitar Rp 270 juta, padahal harga asli mobilnya Rp 195 juta.
Gofar melapisi mobilnya dengan cat full raptor, kelebihannya kalau kotor tinggal di siram air nodanya bisa langsung hilang. Selain itu, jika tergores ranting juga tidak akan membuat body mobilnya baret.
Meskipun tampilan luarnya sangat gagah, bagian dalam mobil ini dibuat dengan senyaman mungkin. Interiornya juga dimodifikasi, jok depannya dari BMW seri 7 tahun 2017 dengan bahan semi kulit, sementara jok belakangnya buatan China yang dilengkapi dengan heater dan kipas angin.
Seluruh biaya jok dan instalasi mencapai Rp 100 juta.
2. Dua mobil BMW model klasik
Di garasinya ada dua unit mobil BMW model klasik yakni, BMW seri E36 tahun 1996 dan 1997. Gofar telah menghabiskan biaya sekitar Rp 50 juta untuk stroke up mesin mobilnya tersebut untuk mendongkrak performanya.
Mobil ini warna aslinya adalah silver namun diganti dengan warna ikonik BMW yakni estoril blue dan sudah dilapisi wet gloss.
Gofar juga menyarankan untuk orang-orang yang pertama kali pakai BMW, maka pilihan terbaik jatuh pada Seri E36 dan E46. Mobil ini spare part-nya mudah didapat, proses perawatannya mudah, hemat bensin, enak saat dikendarai serta modelnya everlasting atau tidak akan ketinggalan jaman.