10 Foto Vila Mewah Milik Atlet Bulu Tangkis, Mohammad Ahsan
Mohammad Ahsan mempunyai sebuah vila dengan pemandangan indah di Bogor
20 Maret 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Selain menekuni bidang olahraga, atlet bulu tangkis Mohammad Ahsan juga menjalankan bisnis properti. Papa dari tiga anak ini diketahui memiliki sebuah vila di kawasan Bogor, Jawa Barat.
Vila mewah tersebut bernama 'King Villa' yang telah dibangun pada tahun 2017 di atas tanah seluas 4.500 meter persegi.
Dikelilingi pemandangan yang indah, fasilitas di dalam vila tersebut pun terbilang lengkap. Maka tak heran, vila ini selalu ramai dikunjungi orang-orang yang ingin berlibur.
Nah Ma, kira-kira seperti apa tampilan 'King Villa' milik Mohammad Ahsan di Bogor? Kali ini Popmama.com telah merangkumnya dari berbagai sumber.
Yuk, disimak!
1. Pintu masuk King Villa yang tampak megah
Tampak gerbang utama menuju vila ditandai dengan sebuah tembok dengan logo huruf 'K' yang berhiaskan mahkota. Di bawahnya terlihat tulisan 'The King Villa' yang merupakan nama dari tempat penginapan tersebut.
Terdapat tiga vila disewakan dengan luas yang bervariasi, di antaranya Chayra villa yang paling kecil, King Villa berukuran sedang, serta Maritza Villa berukuran besar.
Ada beragam fasilitas yang bisa dinikmati pengunjung tanpa biaya tambahan, seperti area parkir yang luas, lapangan basket dan bulu tangkis, kolam renang, taman bermain, area barbeque party, camping ground, ATV, sepeda, bahkan terdapat jogging track.
2. Chayra Villa dengan konsep rumah panggung
Chayra Villa memiliki ukuran paling kecil. Hunian ini menggunakan konsep rumah panggung. Nuansa tradisionalnya sangat terasa dengan adanya dinding anyaman dan lantai kayu.
Terdapat ruang keluarga, kamar tidur, dapur dan ruang makan, serta kamar mandi.
3. Dapur bergaya tradisional di Chayra Villa
Dapurnya di dalam Chayra Villa tampak sederhana. Terdapat meja makan dari material kayu serta bak cuci piring portable yang terbuat dari stanless steel.
Di dekat meja makan terdapat jendela yang memperlihatkan indahnya pemandangan alam di kawasan vila.
4. King Villa dengan arsitektur bambu
King Villa memiliki ukuran yang agak luas dari sebelumnya. Vila ini terdiri dari dua lantai. Arsitekturnya tampak tradisional dengan menggunakan struktur bambu.
Sama seperti vila sebelumnya, bagian dalamnya memakai lantai kayu dan dinding anyaman. Namun, fasilitas di dalamnya sudah modern. Perabotan elektroniknya sudah lengkap, ada TV, kulkas, oven, AC, air purifier, dispenser dan lainnya.
Pada bagian dalamnya, terdapat ruang keluarga, kamar tidur, dapur, serta toilet.
Editors' Pick
5. Tampilan kamar tidur di lantai dua King Villa
Lantai dua di King Villa memang dikhususkan untuk kamar tidur. Terdapat kasur-kasur lantai yang berjajar dan beberapa perabotan elektronik.
Lantai dua ini, yakni bagian atap rumah. Oleh karena itu, langit-langitnya berbentuk segitiga. Selanjutnya, terdapat jendela besar agar sinar matahari bisa masuk ke dalam.
6. Maritza Villa dengan tampilan modern dan paling luas
Martitza Villa memiliki ukuran paling luas dari ketiga vila lainnya.
Hunian ini dari luar tampak sudah menerapkan arsitektur modern, namun pada bagian dalamnya tetap bernuansa tradisional. Dindingnya dari anyaman serta lantainya sudah memakai keramik, namun bergambar kayu.
Area teras depan sangat luas dan bisa dipakai untuk bersantai menikmati pemandangan. Bagian dalamnya, terdapat ruang keluarga, dapur dan meja makan, kamar tidur, serta toilet.
7. Bagian dalam Maritza villa didominasi furnitur kayu
Terdapat ruang tamu sekaligus ruang keluarga untuk berkumpul. Banyak perabotan yang memakai furnitur kayu, seperti kursi, meja, kabinet TV, serta meja makan.
Hunian ini juga mendapatkan fasilitas perabotan elektronik yang lengkap seperti, TV, kulkas, oven, dispenser, dan AC.
8. Ada fasilitas musala
Bersebelahan dengan ketiga vila, terdapat sebuah musala berukuran sedang. Dindingnya terbuat dari bebatuan dan dikelilingi kaca.
Di sampingnya terdapat area untuk berwudhu.
9. Kolam renang dengan konsep infinity pool
Terdapat kolam renang yang memanjang di depan ketiga vila. Kolam renang ini memakai konsep infinity pool atau kolam tanpa batas.
Infinity pool adalah kolam yang garis tepiannya dibuat seolah-olah menghilang, sehingga menimbulkan kesan kolam tersebut sangat luas dan batasnya tak terhingga.
10. Lapangan basket dan bulu tangkis
Untuk pengunjung yang senang berolahraga, terdapat fasilitas lapangan basket sekaligus bulu tangkis. Lapangan ini dikelilingi dengan pepohonan hijau yang asri.
Selain itu, pengunjung juga bisa berolahraga di malam hari karena terdapat lampu-lampu yang menerangi area lapangan.
Nah Ma, itulah beberapa foto vila Mohammad Ahsan yang mewah di Bogor. Wah, bisa menjadi inspirasi untuk Mama dan keluarga yang ingin membangun rumah atau vila!
Baca juga:
- Bangun Properti di Bali, Ini 10 Potret Vila Mewah Ivan Gunawan
- 11 Potret Vila Mewah Maharani Kemala, Akan Dibeli Mama Rieta Rp 200 M
- 7 Potret Vila Mewah Rossa di Bali, Asri dengan Kolam Renang Luas