Siapa tak kenal Bedu? Namanya sudah dikenal banyak orang karena wara-wiri di berbagai stasiun televisi untuk mengisi berbagai acara.
Sosok Bedu bisa dikatakan sebagai salah satu publik figur dengan multi talenta dalam dunia hiburan. Diketahui Bedu berprofesi sebagai aktor, komedian, presenter, dan penyiar radio.
Pemilik nama asli Harabdu Tohar itu merupakan salah satu pendiri grup lawak Cagur yang digawangi oleh Denny, Narji serta Bedu sendiri. Usai keluar dari Cagur, posisinya digantikan oleh Wendy.
Sumber penghasilan Bedu dari dunia entertainment ternyata tak main-main. Bedu sukses merenovasi rumah miliknya dengan nilai yang fantastis.
Biar tak penasaran, kali ini Popmama.com telah merangkum sejumlah foto rumah Bedu yang sekarang terlihat lebih modern.
1. Rumah Bedu yang didominasi warna putih
YouTube.com/AH
Sebelum beranjak ke dalam, akan disuguhkan dengan tampilan rumah Bedu yang didominasi serba putih. Desain jendela kotak-kotak yang menyatu dengan dinding putih menampilkan kesan elegan dan modern.
Ada sedikit halaman yang digunakan Bedu untuk menanam beberapa pepohonan agar suasana terasa sejuk dan asri.
2. Rumah miliknya mengusung konsep American style
YouTube.com/AH
Masuk ke dalam, rumah Bedu semakin ditegaskan dengan aura yang serba putih dan modern. Bedu menyebut rumah miliknya dirancang dengan konsep American style yang bertema klasik dan modern.
"Ini konsepnya American style," ucap Bedu seperti dilansir dari kanal YouTube AH milik Atta Halilintar.
3. Ruang keluarga yang minimalis, namun terlihat nyaman
YouTube.com/AH
Pindah ke ruang keluarga, konsep American style semakin terlihat jelas dengan bentuk dan desain ruangannya. Atta sampai dibuat takjub lantaran seperti di luar negeri.
"Enak banget yah, kita serasa di luar negeri," tuturnya.
Diakui Bedu, konsep dan desain ruang keluarganya itu dirancang oleh istrinya, Irma Kartika.
"Konsepnya emang begini, istri yang konsepin," katanya.
4. Konsep dapur yang menyesuaikan selera istri tercinta
YouTube.com/AH
Tak hanya ruang tamu, dapurnya juga mengusung konsep American style yang terlihat bersih dan indah. Bedu juga mengungkapkan desain dapurnya mengikuti keinginan istrinya agar betah memasak.
"Soalnya istri demen masak, makanya dia bilang 'aku mau punya dapur yang bikin aku betah masak' gitu," tandas Bedu.
Editors' Pick
5. Ruang makan yang simpel, namun terlihat estetik
YouTube.com/AH
Ruang makannya berada tepat di sebelah area dapur. Walau terlihat minimalis, namun suasana ruang makannya begitu mewah dan estetik dengan desain yang anggun.
Adanya cermin dan kaca menambah kesan mewah ruang makan, sehingga membuat ruangan tersebut semakin cerah serta luas.
6. Sisa lahan di samping yang digunakan sebagai taman bermain
YouTube.com/AH
Bedu juga memiliki sisa lahan di samping rumahnya sebagai open space. Terlihat halamannya hanya berupa lahan kosong dengan sedikit tanaman yang menghiasinya.
Bedu menyebut lahan tersebut awalnya ingin dibuatkan kolam renang. Namun, ia mengurungkan niatnya lantaran khawatir anaknya terpeleset.
"Waktu itu anak-anak masih kecil, takutnya kepeleset lalu tenggelam nggak ada yang tolongin," ujarnya.
Akhirnya, lahan tersebut sengaja dibiarkan Bedu untuk ruang bermain anak-anaknya.
7. Kamar pribadi Bedu yang minimalis dan serba putih
YouTube.com/AH
Suasana kamar milik Bedu juga didominasi oleh warna putih seperti ruangan lainnya. Walau minimalis, kesan elegan tetap terpancar berkat dinding yang serba putih itu.
Salah satu yang bisa menambah kesan luas ruangan yaitu adanya cermin yang berukuran cukup besar. Untungnya, Bedu memiliki sebuah lemari dengan cermin yang tinggi, sehingga dapat sedikit menambah kesan luas ruangan.
8. Terdapat ruang keluarga di lantai dua
YouTube.com/AH
Selain yang utama, Bedu juga memiliki ruang keluarga yang berada di lantai dua. Bedanya, ruang keluarga di lantai dua terlihat lebih simpel dengan hanya televisi dan sofa.
9. Kamar anak pertama yang bertema lebih gelap
YouTube.com/AH
Lantai dua menjadi lokasi kamar milik anak-anak Bedu. Kamar anak sulungnya, Muhammad Abrar berada di lantai dua yang berdekatan dengan ruang keluarga.
Berbeda dengan kamar pribadi Bedu, kamar Abrar didesain lebih gelap dengan campuran hijau tua dan putih. Fasilitasnya cukup lengkap, seperti televisi, komputer dan lemari khusus mainannya.
10. Kamar anak kedua kembali ke tema yang lebih terang
YouTube.com/AH
Sisi lainnya, terdapat kamar anak kedua Bedu, Muhammad Devan. Berbanding terbalik dengan kakaknya, kamar Devan justru kembali didominasi dengan warna putih.
Fasilitas yang tersedia juga hampir sama dengan yang dimiliki Abrar, yakni sebuah televisi, lemari mainan serta meja belajar dengan kursi yang keren.
11. Balkon lantai dua yang bisa digunakan sebagai tempat bermain
YouTube.com/AH
Salah satu fasilitas menarik lainnya yaitu adanya balkon yang menjadi tempat bermain anak-anaknya. Balkonnya dilapisi dengan rumput sintetis agar permukaan lebih aman.
Selain bermain, dapat pula digunakan untuk melihat pemandangan sekitar dari atas rumah.
Itulah beberapa foto rumah Bedu yang mengusung konsep American style dengan campuran desain klasik dan modern. Semoga konsep rumah Bedu bisa menginspirasimu untuk merancang hunian baru, ya.