10 Foto Rumah Shinchan di Kartun, Bergaya Jepang Tahun 90-an
Rumah Shinchan menggabungkan konsep modern dan tradisional ala Jepang tahun 90-an
9 Oktober 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Siapa yang tidak kenal Shinchan? Tokoh kartun Jepang yang menemani anak-anak sejak tahun 1990 ini sudah melegenda di seluruh dunia. Shinnosuke Nohara, atau Shinchan, menjadi salah satu tokoh utama dalam film tersebut.
Diperankan oleh Shinchan yang berumur lima tahun, namun sifat-sifat yang dimilikinya layaknya orang dewasa. Tak heran jika mamanya, Misae Nohara, selalu kesal dan memarahi Shinchan setiap kali dia berulah.
Pemeran dalam film Shinchan ini lebih banyak mengenai keluarganya sendiri, seperti papa, mama, adik dan anjingnya. Tak heran jika ingkah lakunya yang aneh dan absurd kerap menjadi tontonan anak-anak.
Selain ceritanya yang menarik, ternyata rumah yang ditempati Shinchan dan keluarganya itu mengadopsi model Jepang tahun 1990-an yang sudah modern. Hal itu karena memang film Shinchan dimulai sejak tahun 1990.
Nah, biar nggak penasaran seperti apa rumah Shinchan di film, berikut ini Popmama.com telah merangkumnya secara lebih detail.
Kumpulan Foto Rumah Shinchan di Kartun
1. Model rumah Jepang tahun 1990-an
Tampak rumah depan Shinchan yang sudah modern dengan dua tingkat yang besar. Lalu, di sebelah kanannya terdapat garasi mobil papanya Shinchan. Uniknya, pagar pintu masuk rumahnya Shinchan berbentuk seperti sayap kupu-kupu yang terbuka ke arah samping. Pintu tersebut terbuat dari kayu.
Di lantai dua juga terdapat balkon yang mengarah ke muka jalan. Kesan asri juga terlihat dari pohon-pohon yang berada di halaman rumahnya.
2. Lorong pintu masuk yang berdekatan dengan tangga
Saat memasuki rumah, akan terlihat lorong yang dekat dengan tangga. Lalu, ada perabotan meja dan tanaman serta telefon rumah.
Ada lantai yang sedikit berundak setelah memasukki rumah. Di bawah lantai berundak itu, menjadi tempat untuk menandai batas untuk dilepaskannya alas kaki, sehingga tidak perlu ditaruh di luar rumah.
3. Ruang keluarga yang tampak sederhana
Meski tampak luar rumah terlihat modern, namun di dalam masih terlihat sederhana khas Jepang tahun 1990-an. Tidak terlihat pintu yang mewah di sana, hanya berupa pintu geser.
Ruangan juga diisi oleh meja khusus tamu dengan model pendek. Itu artinya, tamu yang datang duduk dengan lesehan.
Setiap ruangan pada rumah Shinchan selalu terhubung dengan ruangan lainnya. Seperti pada gambar, di belakang Shinchan tepatnya adalah ruang makan.
Editors' Pick
4. Ada televisi serta jendela yang model geser
Perabotan modern tetap ada di ruang keluarga, contohnya televisi. Pada gambar, terlihat mamanya Shinchan sedang duduk lesehan di ruang keluarga.
Lalu, jendela yang digunakan yaitu model terbuka geser, bukan kupu-kupu layaknya jendela pada umumnya.
5. Terdapat meja dan vas bunga
Masih di ruang keluarga, terlihat adanya meja untuk menaruh sesuatu. Meja tersebut terlihat rapi dengan adanya vas bunga dan buku-buku yang disusun sedemikian rupa.
Pintu masuknya pun masih menggunakan model digeser ke samping, dan di sebelah kirinya yaitu menuju ruang makan.
6. Kamar keluarga yang menjadi satu
Gambar tersebut adalah potret kamar Shinchan beserta yang lainnya. Papa, mama dan adiknya juga tidur di sana bersama-sama.
Hal uniknya yaitu tidak adanya ranjang layaknya kamar kebanyakan. Mereka tidur bersama dengan alas yang dihamparkan di lantai, semacam kasur lipat yang kecil.
7. Ruang makan yang tampak sederhana
Nah, di belakang ruang keluarga, tepatnya adalah ruang makan. Kedua ruangan itu dibatasi oleh pintu geser yang berwarna pink.
Terlihat ruang makan yang sederhana namun rapi. Tidak ada perabotan alat makan yang diletakkan di meja makan, karena perabotan tersebut ditaruh di lemari makan.
8. Ruang keluarga juga menjadi tempat beristirahat
Selain menjadi tempat menerima tamu, ruang keluarga juga bisa menjadi tempat beristirat. Seperti mamanya Shinchan yang sedang tertidur bersama Hima, adik Shinchan.
Nah, tidak hanya di mejanya, vas bunga juga diletakkan dekat jendela. Artinya, ruang keluarga Shinchan ada dua vas bunga.
9. Ada ruangan khusus toilet
Di dalam rumah Shinchan, terdapat ruangan yang hanya khusus buang air. Toilet tersebut terpisah dengan kamar mandi, karena tidak terlihat adanya shower khusus mandi.
Toilet yang digunakan yaitu model duduk, karena mudah dan tidak membuat pegal. Lalu, ada ventilasi di dalamnya yang juga model terbuka geser.
10. Kamar mandi dengan bathtub
Jika sebelumnya ada ruangan khusus kamar kecil, untuk kamar mandi pun terpisah. Kamar mandinya menggunakan bathtub yang besar dengan dinding yang dikeramik.
Itulah beberapa foto rumah Shinchan. Mengadopsi gaya '90-an, terlihat rumah yang mencampurkan modern di luar dengan tradisional di dalamnya.
Baca juga:
- 12 Foto Rumah di Kartun yang Desainnya Unik
- 10 Foto Rumah 'Upin Ipin' di Kartun, Model Panggung Bergaya Sederhana
- 10 Foto Rumah Baru Jerome Polin, Ada Banyak Penghargaan