6 Tata Cara Memasuki Rumah Baru Menurut Islam
Jangan lupa adab dan tata cara menurut Islam ketika hendak memasuki rumah baru, ya!
6 September 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Memiliki hunian merupakan impian setiap orang. Setelah bekerja keras selama beberapa tahun, kamu dapat membeli rumah baru untuk ditempati bersama orang yang dicintai.
Sebagai agama yang penuh tuntunan, Islam memberikan tata cara untuk melakukan berbagai hal, termasuk menempati rumah baru.
Saat ingin memasuki rumah baru, ada beberapa tata cara dalam agama Islam yang harus dilakukan. Hal ini bertujuan agar rumah yang akan ditempati akan memberikan rasa aman dan nyaman, bahkan terhindar dari berbagai kejadian buruk.
Lalu, apa saja tata cara memasuki rumah baru menurut Islam?
Berikut ini Popmama.com telah merangkum beberapa tata cara memasuki rumah menurut Islam. Disimak dengan baik, yuk!
Deretan Tata Cara Memasuki Rumah Baru Menurut Islam
1. Mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT
Hal pertama yang bisa dilakukan saat memasuki rumah baru, yakni dengan mengucap rasa syukur kepada Allah SWT. Hanya Allah yang mampu memberikan rezeki dan atas kehendak-Nya, kita memasuki rumah yang sudah dinantikan sejak lama.
Jika kita bisa lebih banyak bersyukur, maka Allah akan menambah lagi rezeki untuk kita dengan jumlah yang lebih banyak.
Editors' Pick
2. Mengucap salam
Selain digunakan untuk menyapa seseorang, salam bisa kita ucapkan saat memasuki rumah baru. Setiap muslim diharuskan untuk mengucap salam saat hendak memasuki rumah.
Mengucap salam juga bermakna agar tidak terjadi hal-hal buruk dan kejahatan saat memasuki rumah. Kebaikan akan selalu menyertai kita saat memasuki rumah baru, selama kita mengucap hal-hal yang baik.
Selain memasuki rumah baru, mengucapkan salam juga dilakukan saat mengunjungi rumah tetangga atau kerabat.
3. Membaca doa sebelum masuk rumah baru
Doa untuk memasuki rumah baru sudah tertulis dalam Hadist Abu Daud. Menurut Hadist Abu Daud, mendoakan segala bentuk kebaikan harus dilakukan untuk hunian baru.
Oleh karena itu, kamu bisa membaca doa masuk rumah baru sebagai berikut:
“Allahumma innii as-aluka khairal mawlaji wa khairal makhraji bismillahi wa lajnaa wa bismillahi kharajnaa wa ‘alaallahi rabbanaa tawakkalnaa.”
Artinya:
“Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu atas kebaikan rumah yang aku masuki dan kebaikan rumah yang aku tinggalkan. Dengan menyebut nama Allah aku masuk dan dengan menyebut nama Allah aku keluar dan kepada Allah, Tuhan kami, kami bertawakal.” - (HR. Abu Daud)
4. Merapikan rumah dan perabotan
Ketika memasuki rumah baru, pastinya seisi rumah akan terlihat kotor. Tempat yang kotor tentunya menjadi sarang keburukan dan kejahatan.
Sebagai muslim yang menjunjung tinggi kebersihan, sudah seharusnya merapikan dan membersihkan rumah dari kotoran. Rumah yang bersih dan rapi akan terlihat nyaman untuk ditempati.
Tamu yang berkunjung juga akan merasa betah berlama-lama di rumah baru kita.
5. Menghilangkan benda-benda yang mengundang keburukan
Salah satu kebiasaan yang dilakukan manusia ialah menaruh benda-benda kesayangan di rumahnya. Benda-benda tersebut ditaruh dengan alasan memiliki sejarah di dalamnya.
Namun, jika terdapat benda-benda yang aneh dan mengandung hal mistis, sebaiknya dihilangkan agar tidak mengundang keburukan dan kejahatan. Ganti dengan benda-benda yang bermanfaat seperti kaligrafi, foto keluarga, dan lain-lain.
6. Mengundang tetangga agar bisa saling silaturahmi
Sebagai manusia yang tidak bisa hidup sendiri, sudah seharusnya kita berhubungan baik dengan orang lain. Saat menempati hunian baru, kamu bisa mengundang tetangga sekitar untuk saling berkenalan.
Tujuan dari berkenalan dengan tetangga agar kita tidak hidup menyendiri, serta mendapat bantuan dari orang lain di sekitar. Selain itu, kamu juga bisa mengundang tetanggamu dalam pengajian di rumahmu. Tampilkan kesan positif dan rapi pada rumahmu agar tetanggamu dapat mengenalmu dengan baik.
Itulah beberapa tata cara masuk rumah baru menurut Islam. Kalian bisa menerapkan tata cara tersebut agar hunian menjadi nyaman untuk ditempati bersama keluarga. Semoga bermanfaat, ya.
Baca juga:
- Tetap Silaturahmi, Begini Tata Cara Pindah Rumah menurut Islam
- Mau Pindahan? Ini 5 Tata Cara Pindah Rumah yang Baik menurut Islam
- 9 Tips Lengkap Pindah Rumah yang Nggak Bikin Stress