Ide hiasan Imlek di rumah yang membawa keberuntungan bisa dipajang di berbagai sudut. Ada beberapa hiasan yang mendatangkan hoki atau keberuntungan di keluarga jika dipasang.
Mendekorasi ruangan dan rumah dalam rangka merayakan Tahun Baru China menjadi tradisi yang menyenangkan. Kita bisa mengajak anak-anak dan sanak keluarga yang lain untuk membantu.
Sesuai tradisi dan kepercayaan Tionghoa, maka hampir semua warna didominasi oleh merah serta gambar keberuntungan. Setiap dekorasi dalam perayaan Imlek memiliki makna tersendiri dan dipercaya dapat membawa keberuntungan pada sebuah rumah beserta dengan penghuninya.
Berikut Popmama.comrangkum ide hiasan Imlek di rumah yang membawa keberuntungan.
1. Lentera atau lampion merah
Pexels/Angela Roma
Lentera atau lampion merah dipercaya dapat mengusir nasib buruk. Oleh karenanya selama perayaan Imlek, ada banyak lampion yang digantung di pohon, jalan-jalan, gedung perkantoran, dan pintu rumah.
Lampion ini juga digunakan dalam festival penting seperti Festival Musim Semi (Tahun Baru Imlek hingga Festival Lentera) dan Festival Pertengahan Musim Gugur.
Filosofi lampion juga mendalam. Warna nyala merah dilambangkan sebagai bentuk pengharapan akan keberuntungan, rezeki, dan kebahagiaan yang akan datang.
2. Kuplet pintu
id.aliexpress.com
Ide hiasan Imlek di rumah selanjutnya ada kuplet yang ditempel di pintu dengan tulisan berupa harapan atau pernyataan baik. Ucapan selamat tahun baru biasanya dipasang berpasangan, karena angka genap dikaitkan dengan keberuntungan dalam budaya Tiongkok.
Kuplet adalah karya kuas kaligrafi China, dengan tinta hitam di atas kertas merah. Dua garis yang biasanya terdiri dari tujuh (atau sembilan) karakter dari kuplet ditempelkan di kedua sisi ambang pintu.
Biasanya berupa puisi tentang datangnya musim semi atau beberapa pernyataan tentang apa yang diinginkan atau diyakini penghuni, seperti kemakmuran. Kuplet ini ada yang tetap ditempel hingga tahun baru berikutnya.
3. Ukiran kertas
Pexels/Kevin Malik
Ukiran kertas juga bisa menjadi ide hiasan Imlek di rumah. Ukiran kertas ini ditempel di permukaan dinding atau kaca jendela rumah yang menjadi kebiasaan bagi orang-orang di China utara dan tengah untuk menempelkan potongan kertas merah di pintu dan jendela.
Terdapat detail simbol dengan makna yang berbeda-beda. Misalnya buah persik yang melambangkan umur panjang, pohon pinus diartikan awet muda, hingga pohon plum yang menandakan keberuntungan.
Setiap ukiran kertas dipercaya dapat mendatangkan kebahagiaan dan keberuntungan bagi penghuni rumah.
Editors' Pick
4. Lukisan tahun baru
Pexels/Feng Zou
Lukisan tahun baru biasa ditempel di pintu dan dinding selama perayaan untuk tujuan dekoratif dan sebagai simbol tahun baru. Gambar pada lukisan adalah sosok dan tanaman legendaris yang menguntungkan.
Tahun Baru Imlek adalah perayaan besar umat Tionghoa. Konon dengan adanya lukisan Tahun Baru China ini akan menambah semarak dan keceriaan. Apalagi jika lukisannya adalah simbol keberuntungan dari setiap keluarga.
5. Karakter Fu terbalik
id.aliexpress.com
Mirip dengan kuplet tahun baru, karakter Fu terbalik berupa potongan kertas berbentuk ketupat yang ditempel di pintu atau atas pintu. Karakter Fu secara sengaja dibalik.
Fu berarti 'nasib baik', dan mengunggah karakter terbalik berarti mereka ingin 'nasib baik' untuk "dicurahkan" pada penghuni rumah.
6. Pohon angpau
Pexels/Rodnae Production
Tahun Baru China atau Imlek identik dengan angpau, yakni amplop warna merah dengan penuh hiasan berwarna emas dan berisi sejumlah uang. Angpau biasanya dibagikan kepada anak kecil atau anggota keluarga yang masih lajang.
Kita bisa berkreasi dengan membuat pohon angpau yang unik. Pohon angpau menjadi simbol rezeki dan kesejahteraan di Tahun Baru China. Bisa memilih motif ranting dan bunga musim semi untuk menambah kesan klasik.
7. Bunga mekar
Pexels/Streetwindy
Tahun Baru Imlek disebut Festival Musim Semi, menandai awal musim semi. Oleh karena itu, bisa dilambangkan dengan hiasan bunga mekar. Ini melambangkan datangnya musim semi dan harapan untuk tahun baru yang sejahtera.
Di Indonesia, perayaan Imlek ini identik dengan pohon Mei Hua yang memiliki ranting cokelat dan bunga berwarna merah muda keputih-putihan sedang mekar. Pohon ini disimbolkan sebagai keuletan, kebahagiaan, dan kesejahteraan.
8. Lilin Imlek
Pexels/Angga Ferdinand
Ide hiasan Imlek di rumah berikutnya adalah lilin besar berwarna merah. Keberadaan lilin ini dalam perayaan Imlek bisa menambah kesan elegan di dalam rumah.
Selain itu, lilin ini rupanya punya makna tertentu lho. Lilin Imlek sendiri identik dengan filosofi sebagai rezeki yang terang di tahun baru serta sebagai lambang syukur atas doa yang terkabul.
9. Jeruk mandarin
Pexels/Utpal Sarkar
Ide hiasan Imlek di rumah selanjutnya yakni jeruk mandarin. Bisa membeli buahnya dan diletakkan di meja atau juga bisa memanfaatkan imitasi pohon yang dipenuhi jeruk mandarin. Imitasi pohon jeruk mandarin bisa diletakkan di mana saja.
Jeruk mandarin menjadi buah khas Imlek ini biasa disebut dengan chi zhe, buah yang disimbolkan sebagai pengharapan pendatang rezeki. Selain itu, masyarakat Tionghoa juga percaya bahwa warna oranye dianggap sebagai simbol emas.
Itulah tadi ide hiasan Imlek di rumah yang membawa keberuntungan. Selamat Tahun Baru Imlek untuk yang merayakan. Semoga semakin banyak berkah dan keberuntungan di tahun ini.